Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Esports: Dua Tim Indonesia Juara Free Fire Asia Invitational 2019

image-gnews
Tim Esports Island of God juara turnamen Free Fire Asia Invitational 2019 (Foto: TEMPO | Khory)
Tim Esports Island of God juara turnamen Free Fire Asia Invitational 2019 (Foto: TEMPO | Khory)
Iklan

TEMPO.CO, Tangerang - Salah satu tim esports Indonesia, Island of God, berhasil menjadi juara turnamen Free Fire Asia Invitational (FFAI) 2019. Tim yang berada di bawah naungan klub sepak bola Bali United itu mendapatkan poin tertinggi di delapan ronde pertandingan yaitu, 2345.

Kapten tim Island of God, Fickri Aulia, mengatakan perjuangan bersama rekan-rekannya tak sia-sia. Sebab mereka sudah melakukan persiapan yang matang. 

"Ya pasti senang. Saya sama tim kan berjuang dan banyak pengorbanannya. Buat latihan juga berjam jam. Malam jadi siang, siang jadi malam. Ini juga di luar prediksi kami," ujar Fickri yang memiliki nama panggilan (nick name) IOG*Kids di ICE BSD, Tangerang, Sabtu, 7 September 2019.

Selain IOG*Kids, Island of God beranggotakan tiga orang lainnya dengan nama panggilan, IOG*Ruls, IOG*Henst, dan IOG*Cavella. Mereka berhasil mengalahkan 12 tim lainnya dari berbagai negara. Island of God berhasil memenangkan dua ronde dengan dua kali booyah pada game keempat dan kelima.

Dengan hasil itu Island of God berhak membawa pulang hadiah sebesar US$ 15.000 (setara Rp 213 juta). Selain itu salah satu pemainnya, IOG*Cavella menjadi pemain Predator atau Kill Terbanyak dan mendapatkan hadiah US$ 1.000 (sekitar Rp 14,2 juta). "Paling berat itu yang juara dua, THONBURI ESPORT. Ternyata tim kami dari awal saingan sama dia," kata IOG*Kids.

Juara kedua yang diraih oleh THONBURI ESPORT meraih 2245 poin. Tim asal Thailand ini berhak atas hadiah sebesar US$ 7.500 (setara Rp 106 juta). 

Sedangkan di posisi ketiga diraih tim asal esports Indonesia yaitu EVOS Roar dengan poin 1765. EVOS Roar mendapatkan hadiah senilai US$ 5.000 (sekitar Rp 71 juta).

Hasil Lengkap Juara Turnamen Esports Free Fire Asia Invitational 2019

1. Island of God (Indonesia), 2.345 poin

2. Thonburi Esports (Thailand), 2.245 poin

3. EVOS Roar (Indonesia), 1.765 poin

4. Pinto Gaming (Thailand), 1.590 poin

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. EVOS Memorial Gamer (Thailand), 1.520

6. Forthhood (Vietnam), 1.460

7. WAG (Vietnam), 1.420

8. Miracle (Taiwan), 1.145 poin

9. Heroshima (Maroko), 810 poin

10. RRQ Poseidon (Indonesia), 790 poin

11. Old Man Rock (Singapura/Malaysia), 520 poin

12. TSG Army (India), 400 poin

13. JG Kings (India), 230 poin

MOH. KHORY ALFARIZI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil dan Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Menang Dramatis atas Bali United, Skor 3-2

3 hari lalu

Laga Persikabo 1973 vs Bali United di Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin, 15 April 2024. Twitter @BaliUtd.
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Menang Dramatis atas Bali United, Skor 3-2

Bali United menelan kekalahan dari Persikabo 1973 pada pertandingan pekan ke-31 BRI Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Senin, 15 April 2024.


Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

5 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

Jadwal Liga 1 pekan ke-31 sempat ditunda karena alasan dukungan untuk timnas U-23 Indonesia yang bersiap tampil di Piala Asia U-23 2024 Qatar.


Jadwal Liga 1: Bali United Bawa 21 Pemain untuk Hadapi Persikabo 1973

5 hari lalu

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra. Instagram/@baliunited
Jadwal Liga 1: Bali United Bawa 21 Pemain untuk Hadapi Persikabo 1973

Bali United membawa 21 pemain untuk menghadapi tuan rumah Persikabo 1973 pada laga ke-31 Liga 1 Indonesia 2023/2024.


Jadwal Persikabo 1973 vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-31: Stefano Cugurra Tak Mau Remehkan Lawan yang Sudah Terdegradasi

6 hari lalu

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra. Instagram/@baliunited
Jadwal Persikabo 1973 vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-31: Stefano Cugurra Tak Mau Remehkan Lawan yang Sudah Terdegradasi

Bali United menyatakan tak akan meremehkan Persikabo 1973 yang sudah terdegradasi ketika bertemu dalam laga ke-31 Liga.


Abu Dhabi Bangun Pulau Esports Pertama di Dunia, Ada Bootcamps hingga Resor Mewah

10 hari lalu

Rancangan Pulau Esports di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (True Gamers)
Abu Dhabi Bangun Pulau Esports Pertama di Dunia, Ada Bootcamps hingga Resor Mewah

Pulau esports di Abu Dhabi mungkin akan terlihat sepi karena hanya sedikit orang di luar, kebanyakan orang sibuk bermain atau membuat game.


Kompetisi Liga 1 Pekan 31 Ditunda: Bali United Gelar Pemusatan Latihan di Pantai, Arema FC Atur Ulang Program

19 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Kompetisi Liga 1 Pekan 31 Ditunda: Bali United Gelar Pemusatan Latihan di Pantai, Arema FC Atur Ulang Program

Stefano cugurra berharap momentum bagus terus berlanjut ketika Bali United berlaga menghadapi Persikabo 1973 pada laga ke-31 Liga 1.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Bali United vs Persija Jakarta 1-0, Persis Solo vs Rans Nusantara FC 2-0

19 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Bali United vs Persija Jakarta 1-0, Persis Solo vs Rans Nusantara FC 2-0

Hasil Liga 1 pekan ke-30: Bali United vs Persija Jakarta 1-0 dan Persis Solo vs Rans Nusantara FC 2-0. Simak klasemen terkini dan top skor.


Hasil Liga 1 Pekan Ke-30: Bali United Kalahkan Persija Jakarta 1-0 Berkat Gol Penalti Ilija Spasojevic

19 hari lalu

Bali United FC saat bertanding melawan Persija Jakarta dalam BRI Liga 1. FOTO/vidio.com
Hasil Liga 1 Pekan Ke-30: Bali United Kalahkan Persija Jakarta 1-0 Berkat Gol Penalti Ilija Spasojevic

Bali United menang 1-0 saat menjamu Persija Jakarta dalam lanjutan pekan ke-30 Liga 1.


Prediksi Bali United vs Persija Jakarta di Pekan Ke-30 Liga 1 Sabtu 20 Maret: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

20 hari lalu

Bali United. ANTARA/Fikri Yusuf
Prediksi Bali United vs Persija Jakarta di Pekan Ke-30 Liga 1 Sabtu 20 Maret: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

Jadwal Liga 1 pekan ke-30 pada Sabtu malam, 30 Maret 2024, akan menampilkan laga Bali United vs Persija Jakarta. Simak H2H dan prediksinya.


Persija Jakarta Kembali Diperkuat 3 Pemain Timnas Indonesia saat Hadapi Bali United di Liga 1 Pekan Ke-30

20 hari lalu

Pemain timnas Indonesia Rizky Ridho. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Persija Jakarta Kembali Diperkuat 3 Pemain Timnas Indonesia saat Hadapi Bali United di Liga 1 Pekan Ke-30

Tiga pemain Timnas Indonesia yang berlaga untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah kembali merapat memperkuat Persija Jakarta melawan Bali United.