Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tes MotoGP: Komentar Valentino Rossi Soal Motor dan Mekanik Baru

Reporter

Editor

Ariandono

image-gnews
Pembalap Maverick Vinales (kiri), merayakan kemenangan bersama rekan setimnya, Valentino Rossi seusai balapan MotoGP Malaysia, Sirkuit Sepang, Ahad, 3 November 2019. Rossi menyelesaikan balapan di posisi keempat. REUTERS/Lai Seng Sin
Pembalap Maverick Vinales (kiri), merayakan kemenangan bersama rekan setimnya, Valentino Rossi seusai balapan MotoGP Malaysia, Sirkuit Sepang, Ahad, 3 November 2019. Rossi menyelesaikan balapan di posisi keempat. REUTERS/Lai Seng Sin
Iklan

TEMPO.CO, JakartaValentino Rossi (Monster Energy Yamaha) mengakhiri hari pertama tes pramusim MotoGP 2020 di Valencia, Selasa waktu setempat, dengan finis peringkat ke-9 menggunakan motor Yamaha M1 untuk musim 2020.

"Hasilnya tak terlalu buruk. Kami melanjutkan pekerjaan kami dengan motor 2020 yang sedikit berbeda dan rasanya positif," kata Rossi seperti dilansir laman resmi MotoGP.

Motor yang digunakan oleh juara dunia sembilan kali itu memiliki desain saluran udara baru sedangkan mesinnya merupakan evolusi ketiga dari versi 2020.

Catatan waktu sang pembalap Italia hari itu terpaut 0,849 detik dari pembalap tim independen Yamaha Fabio Quartararo yang memuncaki hari pertama tes, sementara dua pembalap Yamaha lainnya, Maverick Vinales dan Franco Morbidelli melengkapi tiga tempat teratas.

Rossi menjalani salah satu musim terburuknya di atas motor Yamaha tahun ini setelah hanya mengemas dua finis podium. Masalah daya cengkeram ban dan defisit tenaga menjadi barang langganan yang dikeluhkan oleh pembalap berusia 40 tahun itu.

Di sesi tes pramusim Rossi berharap Yamaha memiliki solusi untuk masalah itu jika ingin kompetitif tahun depan.

"Kami juga mengerjakan ban dan seting dan pada akhirnya kami mendapati sejumlah hasil yang baik, dari waktu ke waktu semakin baik hingga hari ini berakhir, kami memiliki kecepatan yang baik dan akan lanjut besok," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Masih berambisi mengejar gelar juara dunia, Rossi akan bekerja dengan David Muñoz yang tahun ini menangani pembalap Moto2 Nicolo Bulega di SKY Racing Team VR46 untuk menggantikan crew chief Silvano Galbusera di musim 2020.

Muñoz bekerja dengan Francesco Bagnaia pada 2018 untuk membantu pembalap asal Italia itu menjadi juara dunia Moto2 dan tahun ini telah menjadi aktor di balik kembalinya performa Bulega.

Sedangkan Galbusera telah bekerja dengan Rossi sejak 2014, namun The Doctor nampaknya ingin penyegaran dalam upayanya kembali ke jajaran pembalap papan atas tahun depan.

"Impresi pertama sangat positif tapi ini juga terlalu awal untuk berpendapat. Saya kenal dia karena dia juga bekerja dengan tim kami," kata Rossi soal hari pertamanya bekerja dengan Muñoz di Yamaha.

"Terasa baik tapi kami masih butuh waktu, kilometer yang lebih, hari-hari tes yang lain karena perubahan di boks, cara kerja yang berbeda dan yang lainnya. Kontak pertama sangat positif,” kata Valentino Rossi.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

1 hari lalu

Fabio Quartararo dan Alex Rins saat berakhsi di MotoGP 2024. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.


Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

3 hari lalu

Pedro Acosta di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.


Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

9 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.


Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

9 hari lalu

Maverick Vinales saat tampil di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.


Hasil MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Pedro Acosta Kedua, Marc Marquez Gagal Finis

9 hari lalu

Maverick Vinales di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Hasil MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Pedro Acosta Kedua, Marc Marquez Gagal Finis

Maverick Vinales berhasil menjuarai balap MotoGP Amerika 2024 dengan mengukir sejarah.


Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

10 hari lalu

Podium Sprint Race MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales menang, Marc Marquez posisi dua, dan Jorge Martin posisi tiga. (Foto: Red Bull Content Pool)
Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales memenangi sprint race MotoGP Amerika 2024 di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas.


Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

10 hari lalu

Maverick Vinales di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

Maverick Vinales berhasil menjuarai Sprint Race MotoGP Amerika 2024. Marc Marquez finis kedua.


Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

11 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

Jorge Martin memecahkan rekor saat memuncaki sesi latihan secara keseluruhan pada hari pertama rangkaian MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

11 hari lalu

Alex Rins. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

Pembalap Monster Energy Yamaha Alex Rins bertekad untuk mengulangi kemenangan pada MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

12 hari lalu

Marc Marquez. (Foto: Gresini Racing)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

Pembalap Gresini Racing Marc Marquez bertekad untuk mengakhiri puasa podium kemenangan selama dua tahun pada MotoGP Amerika 2024.