Liu Beri Cina Emas Pertama di Renang
Kamis, 14 Agustus 2008 14:27 WIB
TEMPO Interaktif, Beijing: Liu Zige memberikan emas pertama bagi kontingen negaranya, setelah berhasil memenangkan nomor 200 meter gaya kupu-kupu di Olimpiade, Kamis (14/8). Dengan belum hadirnya emas dari kayuhan mega bintang AS, Michael Phelps, yang hari ini hanya berenang di babak semifinal nomor 200 meter gaya ganti pria bintang hari ini adalah para pemain Cina. Liu menyelesaikan rekor dunia 200 meter kupu-kupu, yang sebelumnya dipegang Jessicah Schipper dari Australia, dengan catatan 2 menit dan 04,18 detik. "Saya tak menyangka saya bisa berenang begitu cepat, tutur Liu. "Saya tak pernah membayangkan bahwa saya bisa memenangkan emas di Olimpiade. AFP | BOBBY CHANDRA