Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tenis: Novak Djokovic Raih Gelar Kelimanya di Dubai Open

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Petenis asal Serbia, Novak Djokovic. Reuters
Petenis asal Serbia, Novak Djokovic. Reuters
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Petenis Serbia Novak Djokovic menjuarai turnamen tingkat ATP 500 Dubai Open untuk kelima kalinya. Ia mengalahkan Stefanos Tsitsipas (Yunani) dua set langsung 6-3, 6-4 pada final Sabtu malam waktu setempat.

Sehari setelah mengalahkan Gael Monfils (Prancis) dengan mengamankan tiga match point secara berurutan pada semi final, Djokovic meningkatkan levelnya dengan mengubah ketiga break point untuk menundukkan Tsitsipas.

"Saya bersyukur bisa bermain bagus malam ini. Saya sudah memenangkan banyak pertandingan secara berurutan, semoga saya bisa menjaganya agar tak terpatahkan. Saya hanya harus berusaha fokus pada diriku dan tim sehingga bisa bermain semaksimal mungkin pasa setiap pertandingan," kata Djokovic melalui laporan ATP Tour, Minggu.

Untuk pertama kalinya unggulan pertama (Djokovic) bertemu dan mengalahkan unggulan kedua (Tsitsipas) pada babak puncak turnamen ini. Dalam empat ajang sebelumnya, unggulan kedua lebih mendominasi dalam perebutan gelar juara.

Pada set pertama, Djokovic mengunci kendali permainan melalui servisnya yang kuat dan pukulan balik jarak jauh guna menciptakan area gerak yang terlalu besar yang bisa ditangani oleh Tsitsipas. Cara itu nyatanya ampuh membuatnya unggul 4-3 pada break point pertamanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sempat tertinggal awal set kedua, Djokovic mencoba membalikkan keadaan dengan bermain reli secara agresif. Pukulan jarak jauh kembali ia lakukan guna mencuri angka dari lawannya.

"Saya sempat tertinggal olehnya, tapi saya lebih nyaman dalam permainan dan bermain lebih baik darinya. Intensitas permainannya sepertinya kurang jika dibandingkan dengan permainannya pada babak sebelumnya," cerita Djokovic.

Kemenangan yang diraih Djokovic memupuskan harapan Tsitsipas untuk menjuarai Dubai Open untuk pertama kali dalam karir tenisnya. Tahun lalu ia juga hanya selesai sebagai runner up setelah dikalahkan Roger Federer di final.

"Ini sangat mengecewakan karena sudah berjuang sangat keras namun hasilnya tak sesuai harapanku. Pastinya saya akan sangat senang jika bisa menyandang piala itu. Tapi jelas dia berusaha lebih baik dariku dan dia pantas mendapatkannya," kata Tsitsipas menyikapi hasil pertandingannya dengan Djokovic.

 
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

22 hari lalu

Pasangan petenis ganda putri Aldila Sutjiadi / Miyu Kato di Indian Wells Paribas Open 2024. Dok. Tim Komunikasi Athletica Company
Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

Perjalanan Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato ditutup dengan kekalahan di Charleston Open 2024.


Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

23 hari lalu

Petenis Serbia, Novak Djokovic saat bertanding melawan petenis Amerika Serikat, Taylor Fritz dalam Perempat Final Australia Terbuka di Melbourne Park, Melbourne, Australia, 23 Januari 2024. REUTERS/Tracey Nearmy
Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

Novak Djokovic akan melampaui Roger Federer pada hari Minggu, saat berusia 36 tahun 321 hari.


Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

23 hari lalu

Pasangan petenis ganda putri Aldila Sutjiadi / Miyu Kato di Indian Wells Paribas Open 2024. Dok. Tim Komunikasi Athletica Company
Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi siap kembali berlaga di turnamen WTA 500 Charleston Open, South Carolina, Amerika Serikat.


Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

24 hari lalu

Danielle Collins. REUTERS/Loren Elliott
Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

Petenis Amerika Serikat, Danielle Collins, berhasil menjuarai Miami Open 2024, dengan mengalahkan Elena Rybakina.


Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

26 hari lalu

Bintang tenis Serbia Novak Djokovic (tengah) berfoto bersama Borna Coric (pertama dari kiri), Grigor Dimitrov (kedua dari kiri), Alexander Zverev (kedua dari kanan), dan Goran Ivanisevic usai pertandingan persahabatan bola basket jelang turnamen tenis kemanusiaan Adria Tour di Zadar, Kroasia, 18 Juni 2020. Xinhua/Pixsell/Marko Dimic
Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan pelatih Goran Ivanisevic setelah kerja sama selama 5 tahun


Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

27 hari lalu

Aksi petenis Serbia, Novak Djokovic saat melawan petenis Prancis, Adrian Mannarino dalam pertandingan babak keempat Australia Open di Melbourne Park, 21 Januari 2024. Novak Djokovic melangkah ke perempat final Australia Terbuka 2024 dengan kemenangan tiga set langsung atas wakil Prancis, Adrian Mannarino. REUTERS/Eloisa Lopez
Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan sang pelatih Goran Ivanisevic lewat unggahan di Instagram miliknya pada Rabu, 27 Maret 2024.


Ketika Petenis Nomor Satu Dunia Novak Djokovic Alami Kekalahan Langka di BNP Paribas Open

43 hari lalu

Petenis Serbia, Novak Djokovic. REUTERS/Edgar Su
Ketika Petenis Nomor Satu Dunia Novak Djokovic Alami Kekalahan Langka di BNP Paribas Open

Petenis nomro satu dunia, Novak Djokovic, mendapat pukulan yang mengejutkan dalam turnamen BNP Paribas Open. Kalah dari petenis kualifikasi.


Aldila Sutjiadi Yakin Bisa Lewati Babak Pertama Indian Wells Paribas Open 2024

47 hari lalu

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi. (ANTARA/HO/Athletica Company)
Aldila Sutjiadi Yakin Bisa Lewati Babak Pertama Indian Wells Paribas Open 2024

Aldila Sutjiadi bersama pasangannya Miyu Kato akan turun di nomor ganda putri Indian Wells Paribas Open 2024 dan didampingi pelatih Carlos Alberto Drada.


Setelah Juarai Australian Open 2024, Jannik Sinner Bertekad Jadi Petenis Nomor Satu Dunia

12 Februari 2024

Jannik Sinner. REUTERS
Setelah Juarai Australian Open 2024, Jannik Sinner Bertekad Jadi Petenis Nomor Satu Dunia

Jannik Sinner bertekad bekerja keras untuk mewujudkan mimpinya menjadi petenis nomor satu dunia.


Kunci Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Berhasil Menang Comeback di Babak Pertama Qatar Open 2024

12 Februari 2024

Petenis Indonesia Aldila Sutjiadi saat berlaga di Thailand Open 2024. Kredit: @cocodubreuilphoto
Kunci Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Berhasil Menang Comeback di Babak Pertama Qatar Open 2024

Aldila Sutjiadi merasa permainannya dengan Miyu Kato semakin kompak dan solid usai lolos ke 16 besar Qatar Open 2024.