Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

6 Tiket Olimpiade 2020 di Tangan, KOI: Potensi 31 Orang

image-gnews
Maskot Olimpiade Tokyo 2020 dan Paralympic Tokyo 2020 (tokyo2020.org)
Maskot Olimpiade Tokyo 2020 dan Paralympic Tokyo 2020 (tokyo2020.org)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Komite Olimpiade Indonesia menyebutkan 31 atlet Indonesia berpotensi lolos ke Olimpiade 2020 di Tokyo. Ketua KOI, Raja Sapta Oktohari mengatakan target jumlah kontigen harus melampaui pada Olimpiade 2016 dengan 28 atlet.

"Di Tokyo kita bisa lebih dari itu, hari ini mungkin potensinya bisa 31 orang," ungkap Oktohari di Jakarta, Jumat, 6 Maret 2020.

Namun, kata dia, kendala utama yang harus dihadapi yakni perpindahan lokasi kualifikasi karena penyebaran virus corona. Oktohari yang juga Ketua Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) mengatakan beberapa negara seperti Cina, Korea, dan Italia sudah mendapat larangan untuk dikunjungi.

Jadi kalau harus mengadakan kualifikasi ke sana harus mendapat rekomendasi Kementerian Kesehatan. "Begitu juga kegiatan kualifikasi di Indonesia, ada beberapa cabang olahraga yang melaksanakan kualifikasi di Indonesia. Ini juga perlu arahan dari kementerian terkait sehingga dia pelaksanaan bisa melakukan pencegahan yang maksimal. Kita utama keselamatan atlet di atas segalanya," ungkap dia.

Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan sudah empat cabang olahraga yang meloloskan atletnya ke Olimpiade 2020 di Tokyo dan enam atlet yang telah mengantongi tiket kejuaraan multicabang olahraga terbesar di dunia itu.

"Mereka yakni Lalu Muhammad Zohri dari atletik, Vidia Radika di menembak, Riau Ega Agatha dan Diananda Choirunisa untuk panahan, serta Eko Yuli dan Windy Cantika di angkat besi," kata Zainudin dalam rapat kerja bersama Komisi X DPR di Gedung Nusantra, Jakarta, Rabu, 19 Februari 2020.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menpora berharap jumlah atlet yang tampil di Tokyo melebihi jumlah kontingen di Olimpiade 2016 dengan 28 atlet. Saat ini, kata Zainudin masih ada 91 atlet dari 15 cabang olahraga yang berburu tiket ke Olimpiade 2020. "Kami targetkan ada 30 atlet yang bisa lolos," ungkap dia.

Menurut dia, target di Olimpiade Tokyo baru akan ditentukan akhir Mei 2020. Ia menyebutkan tiga cabang olahraga berpeluang menyumbang medali yakni bulu tangkis, angkat besi, dan panahan. "Target medali akan ditetapkan setelah cut off poin dan drawing Olimpiade," ucapnya.

Berikut ini 15 cabang olahraga yang masih mengikuti kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.

1. Bulu Tangkis: 24 atlet mengikuti kualifikasi (prediksi lolos 10 orang)
2. Angkat Besi: 4 atlet (prediksi lolos 3 orang)
3. Panahan: 6 atlet (prediksi lolos 4 orang)
4. Atletik: 4 atlet (prediksi lolos 2 orang)
5. Sepeda: 6 atlet (prediksi lolos 1 orang)
6. Dayung: 16 atlet (prediksi lolos 2 orang)
7. Renang: 2 atlet (prediksi lolos 2 orang)
8. Voli Pantai: 8 atlet (prediksi lolos 2 orang)
9. Tenis: 8 atlet
10. Skateboard: 4 atlet (prediksi lolos 1 orang)
11. Taekwondo: 2 atlet
12. Panjat Tebing: 5 atlet (prediksi lolos 2 orang)
13. Menembak: 2 atlet (prediksi 1 orang)
14. Tinju: 2 atlet
15. Selancar: 3 atlet

IRSYAN HASYIM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Daftar Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024: 18 Lewat Kualifikasi, 2 Lewat Wild Card

4 hari lalu

Atlet dayung La Memo lolos ke Olimpiade 2024. (Instagram/@rowing_ina)
Daftar Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024: 18 Lewat Kualifikasi, 2 Lewat Wild Card

Indonesia kembali menambah atlet yang lolos ke Olimpiade 2024, yakni atlet dayung putra La Memo.


Atlet Angkat Besi Eko Yuli Irawan Tembus Olimpiade 2024 Paris, Ini Profil dan Prestasinya

21 hari lalu

Atlet angkat besi Indonesia Eko Yuli Irawan melakukan angkatan snatch pada perlombaan kelas 61 kilogram putra SEA Games 2023 di Taekwondo Hall, Olympic Complex, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu 13 Mei 2023. Eko Yuli berhasil meraih medali emas dengan total angkatan 303 kilogram, dan berhasil memecahkan rekor di clean and jerk dengan angkatan 170 kilogram dari sebelumnya 169 kilogram. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Atlet Angkat Besi Eko Yuli Irawan Tembus Olimpiade 2024 Paris, Ini Profil dan Prestasinya

Atlet angkat besi Eko Yuli Irawan mengantongi tiket Olimpiade Paris 2024. Berikut profil dan sederet prestasinya.


Daftar 10 Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024, Terbaru Eko Yuli Irawan

22 hari lalu

Atlet angkat besi Eko Yuli Irawan. Tim Media NOC
Daftar 10 Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024, Terbaru Eko Yuli Irawan

Indonesia terus menambah tiket ke Olimpiade 2024. Atlet terbaru yang lolos adalah Eko Yuli Irawan, dari cabang angkat besi.


Eko Yuli Irawan Lolos ke Olimpiade 2024, Ketua KOI Raja Sapta: Catatan Bersejarah buat Indonesia

22 hari lalu

Atlet angkat besi Eko Yuli Irawan . Kredit. Tim Media NOC
Eko Yuli Irawan Lolos ke Olimpiade 2024, Ketua KOI Raja Sapta: Catatan Bersejarah buat Indonesia

Atlet angkat besi Eko Yuli Irawan lolos ke Olimpiade 2024 sekaligus mencatatkan sejarah sebagai atlet Indonesia yang mengikuti lima edisi Olimpiade.


Indonesia Open 2024 Digelar setelah Kualifikasi Olimpiade Usai, Jadi Penentuan Peringkat Unggulan

23 hari lalu

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Ricky Soebagdja. (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Indonesia Open 2024 Digelar setelah Kualifikasi Olimpiade Usai, Jadi Penentuan Peringkat Unggulan

Turnamen bulu tangkis Indonesia Open 2024 digelar setelah kualifikasi Olimpiade 2024 usai. Jadi penentuan seeding.


Ketua KOI Raja Sapta Oktohari Apresiasi PSSI yang Tunda Liga 1 untuk Dukung Timnas U-23 Menuju Olimpiade 2024

24 hari lalu

Ketua Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari. TEMPO/Randy
Ketua KOI Raja Sapta Oktohari Apresiasi PSSI yang Tunda Liga 1 untuk Dukung Timnas U-23 Menuju Olimpiade 2024

Ketua KOI Raja Sapta Oktohari mengapresiasi sikap PSSI yang menunda kompetisi Liga 1 untuk mendukung langkah timnas U-23 menuju Olimpiade 2024.


Ketua KOI Raja Sapta Oktohari: Indonesia Masih Terus Jajaki Kemungkinan Jadi Tuan Rumah Olimpiade

25 hari lalu

Ketua Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari. TEMPO/Randy
Ketua KOI Raja Sapta Oktohari: Indonesia Masih Terus Jajaki Kemungkinan Jadi Tuan Rumah Olimpiade

Ketua KOI Raja Sapta Oktohari mengatakan, ia dan tim masih terus menjajaki kemungkinan Indonesia untuk menjadi tuan rumah olimpiade.


Bulu Tangkis Indonesia Gagal Total di Asian Games 2023, Ini Sikap Komite Olimpiade

27 Oktober 2023

Ketua Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari saat ditemui seusai acara penutupan Media Cup 2023 di Triboon Mini Soccer, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat, 27 Oktober 2023. TEMPO/Randy
Bulu Tangkis Indonesia Gagal Total di Asian Games 2023, Ini Sikap Komite Olimpiade

NOC Indonesia mendorong pembenahan cabang olahraga bulu tangkis ketimbang memberi hukuman setelah gagal di Asian Games 2023.


Indonesia Gagal Penuhi Target di Asian Games 2023, Begini Kata Ketua KOI Raja Sapta Oktohari dan CdM Basuki Hadimuljono

8 Oktober 2023

Lifter Rahmat Erwin Abdullah, yang menjadi penyumbang medali emas kelima Indonesia di Asian Games Hangzhou, Selasa, 3 Oktober 2023. Hingga Selasa malam, Indonesia berhasil mengumpulkan enam medali emas, 3 perak dan 13 perunggu.  ANTARA/Zabur Karuru
Indonesia Gagal Penuhi Target di Asian Games 2023, Begini Kata Ketua KOI Raja Sapta Oktohari dan CdM Basuki Hadimuljono

Ketua KOI Raja Sapta Oktohari menilai hasil Tim Indonesia di Asian Games 2023 perlu menjadi catatan dan bahan evaluasi menuju Olimpiade 2024.


Profil Lifter Rahmat Erwin Abdullah, Peraih Medali Emas Asian Games 2023

5 Oktober 2023

Lifter putra Indonesia Rahmat Erwin Abdullah menyanyikan lagu Indonesia Raya saat upacara pengalungan medali final 73 kilogram Grup A Asian Games 2022 di Xiaoshan Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, China, Selasa, 3 Oktober 2023. Rahmat Erwin meraih medali emas dengan total angkatan 359 kilogram sekaligus memecahkan rekor Asian Games. ANTARA/M Risyal Hidayat
Profil Lifter Rahmat Erwin Abdullah, Peraih Medali Emas Asian Games 2023

Lahir dari orangtua mantan atlet, Rahmat Erwin Abdullah mulai berlatih angkat besi sejak dirinya menginjak kelas 1 SD.