Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

GP Australia Batal Akibat COVID-19, Hamilton: Keputusan Tepat

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Pembalap dari tim Renault melajukan mobilnya dalam sesi 1 latihan bebas Formula 1 (F1) GP Australia di sirkuit Melbourne Grand Prix di Melbourne, Australia, 23 Maret 2018. (AP Photo/Rick Rycroft)
Pembalap dari tim Renault melajukan mobilnya dalam sesi 1 latihan bebas Formula 1 (F1) GP Australia di sirkuit Melbourne Grand Prix di Melbourne, Australia, 23 Maret 2018. (AP Photo/Rick Rycroft)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Lewis Hamilton dan sejumlah pembalap Formula 1 lain pada Jumat menyatakan pendapat mereka lewat media sosial menyusul pembatalan Grand Prix Australia sebagai antisipasi penyebaran COVID-19 atau virus corona.

Formula 1, FIA dan Australian Grand Prix Corporation pagi ini mengeluarkan pernyataan resmi bersama untuk membatalkan segala kegiatan Formula 1 di Grand Prix Australia menyusul pengunduran diri tim McLaren, yang salah satu anggotanya terjangkit COVID-19.

Selain itu sejumlah staf dan anggota tim lain juga harus menjalani karantina sebagai antisipasi virus corona kendati hasil tes menyatakan negatif.

"Sayangnya, ini adalah keputusan yang tepat. Tak seorang pun menginginkan hal ini, kami semua ingin berada di mobil dan membalap, tapi kita harus realistis dan mengutamakan kesehatan dan keselamatan," komentar Hamilton di akun Twitter resminya.

"Realitanya adalah, ini sangat serius... banyak orang sakit dan bahkan jika mereka tidak sakit, banyak orang terdampak secara finansial dan emosional.

"Tak ada yang tahu apa yang kita hadapi, tapi kita semua harus mengambil tindakan pencegahan untuk sebisa mungkin menjaga keamanan semua orang.

"Saya tahu ini mengecewakan, karena olah raga menyatukan kita ketika masa-masa sulit, tapi ini adalah keputusan yang tepat," kata juara dunia enam kali itu.

Tahun lalu GP Australia disaksikan secara langsung oleh 300.000 pengunjung.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

F1 juga telah menunda balapan seri keempat yang sedianya digelar di Shanghai, Cina pada April, sedangkan Grand Prix Bahrain akan digelar tanpa penonton pada 22 Maret 2020.

"Kita harus menunggu lebih lama lagi untuk kembali ke mobil. Saya sudah menanti bisa kembali berada di belakang kemudi tapi ini adalah keputusan terbaik, kesehatan setiap orang adalah prioritas," kata pembalap Ferrari Charles Leclerc.

"Semuanya tetap aman, dan semoga situasi COVID-19 seluruhnya membaik. Sayang kita tak bisa membalap di Australia, tapi menjaga kesehatan dan keselamatan setiap orang adalah prioritas. (Aku) sudah menanti untuk bisa mengawali musim ini, tapi kita harus menunggu. Semoga ada kabar baik segera," kata Pierre Gasly dari tim Alpha Tauri.

Menyusul pengunduran diri McLaren dari balapan seri pembuka itu, Formula 1 dan FIA pun mengadakan pertemuan dengan sembilan kepala tim lainnya pada Kamis malam dan sebagian besar dari mereka sepakat membatalkan balapan.

"Formula 1 dan FIA, dengan dukungan penuh dari Australian Grand Prix Corporation (AGCP) dengan ini memutuskan jika semua aktifitas Formula 1 untuk Grand Prix Australia dibatalkan," demikian pernyataan mereka.

"Kami paham ini adalah kabar yang mengecewakan bagi ribuan fan yang akan menonton balapan dan semua pemegang tiket akan mendapati uangnya kembali secara penuh serta pengumuman selanjutnya akan dikomunikasikan pada waktunya.

"Semua pihak menghargai upaya besar dari AGPC, Motorsport Australia, staf dan sukarelawan untuk menggelar seri pembuka dari Kejuaraan Dunia FIA Formula 1 2020 di Melbourne, tetapi memutuskan jika keselamatan dari seluruh anggota dan keluarga Formula 1 dan publik secara luas, juga keadilan dari kompetisi ini sebagai prioritas."

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

3 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

3 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen menjuarai balapan Formula 1 China 2024 di Sirkuit Internasional Shanghai, China, Minggu, 21 April.


Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

5 hari lalu

Max Verstappen (kanan) di Formula 1 Cina 2024. (Dok F1)
Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen kembali menunjukkan dominasinya setelah merebut posisi pole untuk balapan utama Formula 1 China 2024.


Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

5 hari lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull. REUTERS/Issei Kato
Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

Pembalap Red Bull Max Verstappen memenangi balapan sprint pertama untuk Formula 1 2024. Lewis Hamilton dan Sergio Perez naik podium.


Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

6 hari lalu

Lando Norris di F1 Cina 2024 raih pole position untuk Sprint Qualifying. (Foto: McLaren Mercedes)
Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

Pembalap McLaren Lando Norris merebut pole position untuk sprint race pada kualifikasi balapan Sprint Formula 1 China 2024.


Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

6 hari lalu

Ilustrasi balapan Formula 1 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.


Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

6 hari lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull merayakan kemenangannya dalam Formula 1 atau F1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Suzuka, Jepang, 7 April 2024. REUTERS/Issei Kato
Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

6 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

7 hari lalu

Bupati Muna (nonaktif), Muhammad Rusman Emba, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024. Muhammad Rusman, diperiksa sebagai tersangka dalam pengembangan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengajuan Dana Pemulihan Ekonomi Nasional daerah Kabupaten Muna Tahun 2021 - 2022 di Kementerian Dalam Negeri. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.


Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

12 hari lalu

Fernando Alonso. (Foto: Aston Martin)
Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

Pembalap Formula 1 Fernando Alonso resmi memperpanjang kontrak dengan tim Aston Martin hingga musim 2026.