Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bos UFC Dana White Masuk dalam Gugatan Kasus Pemerasan Seks

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Presiden UFC Dana White melerai Petarung UFC kelas bantam wanita, Miesha Tate (kiri) dan Amanda Nunes usai melakukan sesi timbang berat badan di Las Vegas, 8 Juli 2016. Miesha Tate kembali akan menghadapi lawannya Amanda Nunes di ajang pertarungan gaya bebas, UFC 200 kelas bantam. AP Photo
Presiden UFC Dana White melerai Petarung UFC kelas bantam wanita, Miesha Tate (kiri) dan Amanda Nunes usai melakukan sesi timbang berat badan di Las Vegas, 8 Juli 2016. Miesha Tate kembali akan menghadapi lawannya Amanda Nunes di ajang pertarungan gaya bebas, UFC 200 kelas bantam. AP Photo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden UFC, Dana White, digugat oleh seorang terpidana, yang sebelumnya dihukum karena melakukan pemerasan seks senilai 200 ribu dolar AS. Pengusaha Las Vegas yang menjadi korban pemerasan itu diidentifikasi sebagai White.

Laman Las Vegas Review-Journal, Sabtu, 4 April 2020, melaporkan gugatan itu diajukan Jumat malam di Pengadilan Distrik Clark, Nevada.

Menurut gugatan itu, Ernesto Joshua Ramos, 42 tahun, yang mengaku bersalah di pengadilan federal dan menjalani hukuman penjara 366 hari karena kejahatan pemerasan, menuduh White melanggar kesepakatan pada April 2016 untuk membayarnya $ 450.000 sebagai imbalan karena tidak mengungkapkan nama White setelah kasus pidana ditutup.

Ramos juga mengklaim dalam gugatan itu bahwa dia tidak menuntut uang dari White dan menuduh bahwa pengacara White memberikan informasi palsu untuk membuat FBI menyelidiki dia atas tuduhan pemerasan.

"Saya baru tahu soal gugatan terhadap saya kemarin," kata White dalam pernyataan, demikian MMA Junkie melaporkan, Minggu, 5 April 2020.

"Orang ini masuk penjara federal karena mencoba memeras saya lebih dari lima tahun lalu. Sekarang dia menyewa pengacara yang juga penjahat terpidana, dan dia mencoba memeras saya lagi untuk $ 10 juta. Dia tidak mendapat uang dari saya dulu, dan dia tidak akan mendapatkan uang dari saya saat ini. Saya berharap pengadilan menolak gugatan ini, jadi saya bisa menyingkirkan semua sampah ini selamanya," kata White.

Pengacara Las Vegas Ian Christopherson, yang menyiapkan gugatan perdata atas nama Ramos, dihukum karena penggelapan pajak pada tahun 2012 dan kemudian diskors dari praktik hukum. Mahkamah Agung Nevada mengembalikan lisensi Christopherson pada tahun 2018.

Kasus pidana terhadap Ramos pertama kali dilaporkan oleh Las Vegas Review-Journal pada tahun 2015 dan berasal dari apa yang dituntut oleh jaksa adalah pertemuan rahasia Oktober 2014 antara seorang pengusaha yang tidak disebutkan namanya dan seorang penari klub malam dewasa - pacar Ramos.

White dalam gugatan itu disebut sendang berada di Brasil (UFC 179 berlangsung 25 Oktober 2014 di Rio de Janeiro).

Di awal kasus kriminal ini, hakim federal menandatangani perintah perlindungan yang melarang nama pengusaha itu diungkapkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gugatan itu menyebutkan bahwa White diduga nonton penari telanjang di sebuah klub selama berbulan-bulan dan membayarnya menari untuknya secara pribadi, dan juga menuduh bahwa penari telanjang merekam dirinya melakukan hubungan seks dengan White di kamar hotel di Brasil, Perekaman dilakukan tanpa sepengetahuan White. 

Agen FBI menangkap Ramos pada Januari 2015 di Las Vegas dan menuduhnya mencoba memeras $ 200.000 pada White setelah pertemuan di luar negeri dengan penari.

Agen FBI merekam pertukaran uang antara pengusaha dan Ramos selama pertemuan larut malam di kantor pengusaha.

Las Vegas Review Journal, mengutip laporan FBI terhadap Ramos pada 2015, menyebutkan bahwa korban pemerasan diidentifikasi sebagai pengusaha yang sudah menikah dan penduduk Las Vegas dan merupakan "pemilik bisnis terkenal" dengan akses ke jet perusahaan.

Gugatan Ramos mengklaim bahwa White dan pengacaranya menawarkan uang selama kasus kriminal untuk membujuknya agar mengaku bersalah.

Namun menurut Ramos, White dan pengacaranya tidak memberikan uang setelah Ramos mengakui kejahatan tersebut.

"Tindakan White itu curang, menindas dan dirancang untuk mendorong Ramos mengaku bersalah sehingga ia bisa menegosiasikan penyelesaian yang substansial, yang akan mencegah pengungkapan tindakannya di persidangan untuk kepentingan pribadi White dan bisnis terkait dan kepentingannya," demikian bunyi gugatan Ramos.

UFC juga menjadi terdakwa dalam gugatan tersebut.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bintang MMA Conor McGregor Akan Terus Kejar Peluang Akting Setelah Bintangi Road House

20 hari lalu

Conor McGregor dalam film Road House. (dok. Prime Video)
Bintang MMA Conor McGregor Akan Terus Kejar Peluang Akting Setelah Bintangi Road House

Bintang MMA, Conor McGregor, mengungkapkan bahwa perannya dalam remake film Road House hanyalah awal dari terjunnya ke dalam industri film.


4 Perbedaan Road House Tahun 2024 dan 1989

28 hari lalu

Film Road House yang tayang di Prime Video. (dok. Prime Video)
4 Perbedaan Road House Tahun 2024 dan 1989

Road House (2024) merupakan konsep ulang dari film klasik tahun 1989 yang berjudul sama


Hasil MMA: Ilia Topuria Jadi Juara Baru Kelas Bulu UFC, Langsung Tantang Conor McGregor

18 Februari 2024

Ilia Topuria. Reuters/Gary A. Vasquez-USA TODAY Sports
Hasil MMA: Ilia Topuria Jadi Juara Baru Kelas Bulu UFC, Langsung Tantang Conor McGregor

Ilia Topuria menjadi juara baru kelas bulu UFC dengan mengalahkan Alexander Volkanovski. Langsung menantang Conor McGregor.


Bintang MMA Conor McGregor Adu Akting dengan Jake Gyllenhaal di Film Road House

4 Februari 2024

Conor McGregor. REUTERS/Mario Anzuomi
Bintang MMA Conor McGregor Adu Akting dengan Jake Gyllenhaal di Film Road House

Atlet MMA Conor McGregor akan menjalani debut akting dalam dunia film. Ia akan membintangni film produksi Amazon, Road House.


UFC 297: Profil Sean Strickland yang Dikalahkan oleh Dricus du Plessis

23 Januari 2024

Sean Strickland. Foto : MMA
UFC 297: Profil Sean Strickland yang Dikalahkan oleh Dricus du Plessis

Petarung Sean Strickland dikalahkan oleh Dricus du Plessis dalam pertandingan UFC 297, pada Minggu, 21 Januari 2024


UFC 297: Mengenal Dricus du Plessis Juara Baru Kelas Menengah

23 Januari 2024

Dricus du Plessis. Foto : X
UFC 297: Mengenal Dricus du Plessis Juara Baru Kelas Menengah

Dricus du Plessis petarung pemenang dalam pertandingan UFC 297. Ia mengalahkan Sean Strickland, pada Minggu, 21 Januari 2024


Conor McGregor Bersiap Naik Ring Lagi, Simak Profil Michael Chandler yang akan Menjadi Lawannya

5 Januari 2024

Petarung MMA Michael Chandler. Foto : MMA
Conor McGregor Bersiap Naik Ring Lagi, Simak Profil Michael Chandler yang akan Menjadi Lawannya

Setelah jeda Conor McGregor mengumumkan akan kembali ke UFC. Ia akan berhadapan dengan Michael Chandler


Kembali ke UFC, Conor McGregor Umumkan Pertarungan Lawan Michael Chandler pada Juni 2024

1 Januari 2024

Conor McGregor. REUTERS/Steve Marcus
Kembali ke UFC, Conor McGregor Umumkan Pertarungan Lawan Michael Chandler pada Juni 2024

Conor McGregor melalui media sosial mengumumkan kembalinya dia ke UFC.


Atlet Bola Voli Megawati Hangestri dan Atlet MMA Jeka Saragih Bersinar Sepanjang 2023

29 Desember 2023

Setelah bermain bersama Surabaya Bank Jatim, Megawati Hangestri bergabung dengan Jakarta Pertamina Fastron pada 2015-2017, Jakarta BNI 46 pada 2018 dan Bandung BJB Tandamata yang menjadi wakil Indonesia pada Grand Prix ASEAN 2022. FOTO/instagram/megawatihangestrip
Atlet Bola Voli Megawati Hangestri dan Atlet MMA Jeka Saragih Bersinar Sepanjang 2023

Megawati Hangestri atlet bola voli dan Jeka Saragih atlet MMA usung prestasi pada 2023. Begini profil keduanya.


Hasil UFC 296: Alexandre Pantoja dan Leon Edwards Berhasil Pertahankan Gelar Juara

17 Desember 2023

Leon Edwards. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil UFC 296: Alexandre Pantoja dan Leon Edwards Berhasil Pertahankan Gelar Juara

Hasil UFC 296: Alexandre Pantoja dan Leon Edwards sama-sama berhasil mempertahankan gelar juara.