Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

PruRide Indonesia 2020 Digelar Secara Virtual pada Agustus

image-gnews
PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) adakan kegiatan Road to PRURide di Jakarta dan sekitarnya pada 19 Oktober 2019.
PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) adakan kegiatan Road to PRURide di Jakarta dan sekitarnya pada 19 Oktober 2019.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) meluncurkan PRURide Indonesia 2020 Virtual Ride, ajang bersepeda virtual yang akan digelar serentak di seluruh wilayah Indonesia pada pada 20-23 Agustus 2020.

Jens Reisch, President Director Prudential Indonesia, mengatakan bahwa pandemi COVID-19 tidak seharusnya membatasi semangat untuk menjaga tubuh tetap bugar, seperti dengan bersepeda sebagai salah satu olahraga favorit masyarakat.

"Oleh karena itu, kami secara khusus mempersembahkan PRURide Indonesia 2020 Virtual Ride dengan format yang berbeda, yaitu secara virtual," kata Jens melalui video confrence, Senin, 8 Juni 2020.

Pelaksanaan PRURide Indonesia 2020 Virtual Ride juga sejalan dengan anjuran pemerintah. Di DKI Jakarta misalnya, pemerintah mengumumkan bahwa berolahraga secara rutin, termasuk bersepeda, tetap merupakan kegiatan yang disarankan selama pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) masa transisi. Dengan catatan, dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan seperti memakai alat pelindung diri dan menjaga jarak fisik.

Untuk peminat PRURide Indonesia 2020 Virtual Ride bisa mendaftar mulai 8 Juni 2020 melalui bit.ly/pruridevr2020 dan akan mendapatkan jersey khusus. Para peserta dapat memilih kategori Gran Fondo (135 km) atau Medio Fondo (70 km) dan menyelesaikannya secara langsung atau bertahap selama empat hari penyelenggaraan.

Melalui sebuah aplikasi virtual yang sudah disiapkan, setiap peserta dapat menyelesaikan event virtual ini #DiRumahAja dengan menggunakan sepeda balap yang dimodifikasi, atau menyusuri area di sekitar lingkungan rumah hingga menyelesaikan jarak tempuh yang mereka pilih.

Luskito Hambali, Chief Customer & Marketing Officer Prudential Indonesia melihat bahwa event virtual dapat menjadi sebuah alternatif bagi para penggemar sepeda, di mana pun mereka berada, untuk mendapatkan sensasi adrenaline rush saat berupaya menyelesaikan tantangan dan jarak tempuh dengan waktu terbaik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sebagai simbol pembuktian bahwa mereka telah berhasil menaklukkan tantangan yang kami berikan, seluruh finisher akan mendapatkan medali unik dari PRURide Indonesia 2020 Virtual Ride yang disebut dengan MedaLink," ujar Luskito.

“Medali unik ini merupakan bagian yang saling terhubung dengan medali PRURide Indonesia 2021 mendatang, untuk menginspirasi bahwa menjalani gaya hidup sehat dan aktif adalah sebuah komitmen jangka panjang yang sepatutnya terus kita fokuskan.” 

Ia menambahkan, PRURide Indonesia 2020 Virtual Ride memiliki target untuk melibatkan lebih dari 2.000 peserta dari seluruh penjuru negeri.

Semenara itu, Sigi Wimala selaku pegiat olahraga bersepeda sangat menantikan penyelenggaraan PRURide Indonesia 2020 Virtual Ride. Ia menuturkan meskipun rutin bersepeda hampir setiap hari untuk menjaga kesehatan selama masa pandemi, saya tetap merasa ada sesuatu yang hilang.

"Di tengah kenyataan bahwa sejumlah event sepeda tingkat nasional maupun internasional terpaksa ditunda atau dibatalkan, saya tidak sabar untuk bergabung di PRURide Indonesia 2020 Virtual Ride guna melatih kecepatan, endurance dan keterampilan saya dalam bersepeda," kata dia.

IRSYAN HASYIM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tony Benitez Ditunjuk jadi CEO dan Presdir Baru Prudential Indonesia

15 hari lalu

Tony Benitez. Prudential Indonesia
Tony Benitez Ditunjuk jadi CEO dan Presdir Baru Prudential Indonesia

Prudential Indonesia menunjuk Tony Benitez sebagai CEO dan Presiden Direktur menggantikan Michellina Laksmi Triwardhany per 1 Maret 2024.


Mobil Dilarang, Wisatawan yang ke 12 Destinasi Ini Harus Rela Jalan Kaki atau Naik Perahu

25 hari lalu

Suasanan Venesia di Italia. Unsplash.com/Andreas M
Mobil Dilarang, Wisatawan yang ke 12 Destinasi Ini Harus Rela Jalan Kaki atau Naik Perahu

Destinasi bebas mobil ini menawarkan tempat pelarian dari hiruk-pikuk kehidupan modern.


Jokowi Bagi-bagi Sepeda, Warga Diminta Ucapkan Pancasila bukan Nama Ikan

34 hari lalu

Presiden Joko Widodo menyapa warga Manado saat berkunjung di salah satu pusat perbelanjaan di Manado, Kamis, 22 Februari 2024. Joko Widodo didampingi sejumlah menteri, menyempatkan waktu luangnya untuk menyapa warga di sela waktu kunjungan kerjanya selama dua hari di Sulawesi Utara. ANTARA FOTO/Adwit Pramono
Jokowi Bagi-bagi Sepeda, Warga Diminta Ucapkan Pancasila bukan Nama Ikan

Presiden Jokowi kembali membagikan sepeda ke warga ketika berkunjung ke Kota Bitung, Sulawesi Utara, Jumat, 23 Februari 2024.


Inilah Kota Paling Romantis untuk Bersepeda Bersama Pasangan di Hari Valentine

43 hari lalu

Foto udara menunjukkan lapangan Champs de Mars yang sepi di dekat menara Eiffel di Paris saat lockdown yang diberlakukan untuk memperlambat penyebaran penyakit virus corona (COVID-19) di Prancis, Kamis, 2 April 2020. Kawasan terkenal yang biasanya ramai oleh warga dan wisatawan ini tampak sunyi. REUTERS/Pascal Rossignol
Inilah Kota Paling Romantis untuk Bersepeda Bersama Pasangan di Hari Valentine

Paris, Seville, dan Kopenhagen adalah beberapa kota yang dinilai paling romantis untuk bersepeda bersama pasangan di Hari Valentine.


United E-Motor Tawarkan 25 Persen Saham Motor Listrik untuk Umum

11 Januari 2024

United E-Motor T1800. (Foto: TEMPO/Erwan Hartawan)
United E-Motor Tawarkan 25 Persen Saham Motor Listrik untuk Umum

Pemegang merek United E-Motor, PT TDI Tbk, menawarkan sebanyak 1.666.666.700 saham kepada publik atau mencapai 25 persen dari modal.


10 Kiat Bersepeda untuk Pemula

9 Januari 2024

Ilustrasi bersepeda. AP/Darko Vojinovic
10 Kiat Bersepeda untuk Pemula

Olahraga bermain sepeda atau bersepeda tak sekadar hobi


Produsen Motor Listrik Bagikan Transportasi Ramah Lingkungan ke Siswa

19 Desember 2023

Penyerahan sepeda United ke sekolah. (Dok PT TDI)
Produsen Motor Listrik Bagikan Transportasi Ramah Lingkungan ke Siswa

Selaku produsen motor listrik United, menyerahkan 394 unit transportasi ramah lingkungan berupa sepeda lipat United Bike ke sekolah.


Daftar Sepeda Listrik yang Harganya di Bawah 5 Juta

29 November 2023

Berikut ini daftar merek sepeda listrik murah yang bisa Anda pilih. Harganya mulai dari Rp2,7 jutaan. Foto: Canva
Daftar Sepeda Listrik yang Harganya di Bawah 5 Juta

Ada banyak sepeda listrik yang harganya di bawah Rp5juta dengan kualitas bagus. Merek sepeda listrik ini bisa Anda pilih untuk aktivitas sehari-hari.


Berikut 5 Kota Metaverse di Dunia Termasuk Dubai dan Seoul

29 November 2023

Pemandangan Kota Dubai, Uni Emirat Arab (UEA). Shutterstock
Berikut 5 Kota Metaverse di Dunia Termasuk Dubai dan Seoul

Budiman Sudjatmiko ungkap Prabowo akan bangun Kota Metaverse jika jadi presiden. Ini beberapa Kota Metaverse di dunia termasuk Dubai dan Seoul.


Budiman Sudjatmiko Ungkap Rencana Prabowo Ingin Bangun 10 Kota Metaverse Rp 125 Triliun

29 November 2023

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) bersama politikus PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko (kanan) berpose sambil mengepalkan tangan usai menghadiri deklrasi Gerakan PraBu di Gedung Marina, Semarang, Jawa Tengah, Jumat 18 Agustus 2023. Kegiatan yang dihadiri ribuan relawan Prabowo Subianto-Budiman Sudjatmiko (PraBu) se-Jateng tersebut untuk mendukung Prabowo sebagai calon presiden pada Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Budiman Sudjatmiko Ungkap Rencana Prabowo Ingin Bangun 10 Kota Metaverse Rp 125 Triliun

Budiman Sudjatmiko ungkap Prabowo jika jadi presiden akan bangun 10 Kota Metaverse dengan total biaya Rp 125 triliun. Apa itu Kota Metaverse?