Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Formula 1: Bos Ferrari Ungkap Penyebab Mereka Melepas Vettel

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pembalap Ferrari Sebastian Vettel berjalan di lintasan dengan anggota tim mengenakan masker menjelang berlangsungnya Grand Prix Austria, di Styria, Austria, 2 Juli 2020. Tim dan pembalap Formula 1 akan menjalani Grand Prix yang sangat berbeda tahun ini karena pandemi virus corona dan sporting director Ferrari Laurent Mekies mengungkapkan salah satu tantangan terbesar di sana. REUTERS/Leonhard Foeger
Pembalap Ferrari Sebastian Vettel berjalan di lintasan dengan anggota tim mengenakan masker menjelang berlangsungnya Grand Prix Austria, di Styria, Austria, 2 Juli 2020. Tim dan pembalap Formula 1 akan menjalani Grand Prix yang sangat berbeda tahun ini karena pandemi virus corona dan sporting director Ferrari Laurent Mekies mengungkapkan salah satu tantangan terbesar di sana. REUTERS/Leonhard Foeger
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKepala tim Ferrari Mattia Binotto mengungkapkan jika Sebastian Vettel tetap menjadi pilihan utama mereka sebagai rekan Charles Leclerc untuk Formula 1 tahun depan sebelum pandemi merubah segalanya.

Juara dunia empat kali itu, yang memenangi semua gelarnya bersama Red Bull, akan digantikan Carlos Sainz dari McLaren menyusul keputusan Ferrari pada Mei lalu.

Vettel, yang merayakan ulang tahunnya ke-33 hari ini di Grand Prix Austria, sebenarnya ingin tetap di Ferrari namun mengaku terkejut dengan keputusan tim itu dan bahkan mengungkapkan tidak pernah ditawarai perpanjangan kontrak oleh mereka.

"Tentunya kami selalu mengatakan selama musim dingin secara pribadi dan publik jika dia (Vettel) merupakan pilihan utama kami, yang saya konfirmasi," kata Binotto di sesi jumpa pers virtual di sela-sela sesi latihan bebas GP Austria, Red Bull Ring, Jumat, seperti dilansir Reuters.

"Normal jika selama musim dingin banyak pembalap bertanya kepada kami apakah ada kesempatan membalap di Ferrari, jadi tentunya kami dikontak. Itu tidak merubah posisi kami, jadi Seb adalah pilihan pertama kami."

"Apa yang terjadi kemudian? Saya kira virus dan situasi pandemi ini, yang mengubah seluruh dunia tak hanya dunia balap, F1 kita."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Binotto juga menyebut penundaan regulasi baru dari 2021 ke 2020, yang berarti mobil bamlap tahun depan akan kurang lebih sama, juga penerapan batas bujet baru pada 2021 menjadi beberapa faktor penyebab keputusan mereka.

"Bisa dibilang semua situasi telah berubah," kata dia.

"Dan di atas semua itu musim belum mulai, jadi tidak ada kesempatan bagi Seb untuk kembali ke trek membuktikan sejauh mana ia sangat termotivasi membalap untuk Ferrari, yang entah bagaimana disayangkan untuknya."

Ferrari berharap sang pembalap Jerman itu bisa mempersembahkan gelar bagi mereka, namun sedari 2015 membalap dengan mobil berlivery merah itu, Vettel belum mampu mewujudkan mimpi mereka.

Binotto pun bisa menerima kenyataan jika Vettel tak sepenuhnya senang dengan hal itu saat ini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

11 jam lalu

Lando Norris di F1 Cina 2024 raih pole position untuk Sprint Qualifying. (Foto: McLaren Mercedes)
Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

Pembalap McLaren Lando Norris merebut pole position untuk sprint race pada kualifikasi balapan Sprint Formula 1 China 2024.


Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

19 jam lalu

Ilustrasi balapan Formula 1 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.


Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

22 jam lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull merayakan kemenangannya dalam Formula 1 atau F1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Suzuka, Jepang, 7 April 2024. REUTERS/Issei Kato
Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.


Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

7 hari lalu

Fernando Alonso. (Foto: Aston Martin)
Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

Pembalap Formula 1 Fernando Alonso resmi memperpanjang kontrak dengan tim Aston Martin hingga musim 2026.


Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

12 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

Juara dunia tiga kali Max Verstappen memenangi balapan Formula 1 Jepang 2024. Red Bull finis satu-dua. Simak klasemen pembalap terkini.


Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

12 hari lalu

Pembalap F1 dari rim Red Bull, Max Verstappen. REUTERS/Hamad I Mohammed
Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

Red Bull finis satu-dua di Formula 1 Jepang 2024, Minggu, 7 April 2024. Max Verstappen juara, diikuti Sergio Perez.


Hasil Kualifikasi Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Rebut Pole Position Keempat Secara Beruntun

13 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Kualifikasi Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Rebut Pole Position Keempat Secara Beruntun

Max Verstappen merebut pole position atau posisi start terdepan untuk Formula 1 Jepang 2024.


Formula 1: Max Verstappen Bilang Bisa Saja Pensiun setelah Kontraknya di Red Bull Berakhir

13 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Formula 1: Max Verstappen Bilang Bisa Saja Pensiun setelah Kontraknya di Red Bull Berakhir

Juara dunia tiga kali Max Verstappen mengungkapkan ia bisa saja pensiun dini dari Formula 1 setelah kontraknya di tim Red Bull berakhir pada 2028.


Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen dan Oscar Piastri Tercepat pada Latihan Bebas Pertama dan Kedua

14 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen dan Oscar Piastri Tercepat pada Latihan Bebas Pertama dan Kedua

Max Verstappen dan Oscar Piastri menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) dan kedua (FP2) Formula 1 Jepang 2024.


Formula 1 Jepang 2024 Berlangsung Akhir Pekan Ini: Jadwal, Statistik Penting, Klasemen Pembalap

15 hari lalu

Suasana balap mobil Formula 1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Jepang, 9 Oktober 2022. REUTERS/Issei Kato
Formula 1 Jepang 2024 Berlangsung Akhir Pekan Ini: Jadwal, Statistik Penting, Klasemen Pembalap

Setelah balapan penuh kejutan di Grand Prix Australia, dua pekan lalu, Formula 1 akan melanjutkan seri Asia musim 2024. yakni GP Jepang.