Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

MotoGP: Marc Marquez Bisa Kembali Balapan, Tapi Ada Syaratnya

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Petugas medis mengevakuasi Marc Marquez menuju ambulans setelah mengalami kecelakaan dalam MotoGP Spanyol di Circuito de Jerez, Spanyol, Ahad, 19 Juli 2020. Kecelakaan terjadi saat ia memacu kecepatan dengan Maverick Vinales di tikungan. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Petugas medis mengevakuasi Marc Marquez menuju ambulans setelah mengalami kecelakaan dalam MotoGP Spanyol di Circuito de Jerez, Spanyol, Ahad, 19 Juli 2020. Kecelakaan terjadi saat ia memacu kecepatan dengan Maverick Vinales di tikungan. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap tim Repsol Honda MotoGP, Marc Marquez, dikabarkan berkeras untuk ikut seri balapan MotoGP Andalusia di Sirkuit Jerez akhir pekan ini. Padahal dia baru menjalani operasi pada tangan kanannya setelah terjatuh pada balapan akhir pekan kemarin di sirkuit yang sama.

Melalui media sosial twitter, tim Repsol Honda memastikan Marquez sudah meluncur dari Barcelona, tempat dia menjalani operasi, menuju Sirkuit Jerez.

"Koper Marc Marquez siap dan dia akan terbang menuju Jerez," cuit mereka.

Media GP One juga menyatakan bahwa Marquez memang sempat terlihat berada di Bandara Barcelona dan diperkirakan akan tiba di Jerez pada hari ini, Kamis 23 Juli 2020, pukul 13.00 waktu setempat.

Dalam video yang tersebar di dunia maya, Marquez yang mengenakan kaus putih tampak tak lagi menggunakan alat bantu untuk menyangga tangan kanannya. Dia bahkan menarik sendiri kopernya serta menggunakan tas punggung yang tergantung di kedua tanganya.

Meskipun demikian, menurut laporan GPOne, Marquez tak akan begitu saja bisa kembali balapan. Mereka menyatakan dia akan menjalani pemeriksaan oleh tim dokter resmi MotoGP untuk mengetahui keadaannya.

Jika dokter memberi lampu hijau, maka Marquez bisa kembali ikut balapan akhir pekan ini, namun jika sebaliknya maka dia harus menunggu hingga seri berikutnya di Sirkuit Brno, di Republik Ceko, 9 Agustus mendatang.

Manajer tim Repsol Honda Alberto Puig sebelumnya mengatakan bahwa timnya harus bersabar untuk melihat perkembangan pemulihan pembalap asal Spanyol tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami harus bersabar menunggu bagaimana Marc pulih dan memahami kapan dia bisa kembali. Akhir pekan ini kami akan fokus pada rekan setim dan adiknya Alex Marquez," kata dia dikutip dari Crash, Kamis, 23 Juli 2020.

Xavier Mir, dokter yang menangani Marquez juga menyarankan si pembalap untuk rehat sejenak. Ia mengatakan Marc sebaiknya baru kembali ke lintasa pada seri ketiga MotoGP di Sirkuit Brno dengan mempertimbangkan waktu pemulihan dan kebugarannya. Bahkan, menurut dia, peluang Marquez untuk balapan di Brno sendiri hanya 50 persen.

"Dia merasa lebih baik dari yang diharapkan ia bertahan karena beberapa kekhawatiran tentang cedera pada saraf radial, yang cukup umum ketika humerus terluka seperti ini. Kenyataannya adalah sarafnya sangat dekat dengan kerusakan, tetapi tidak terluka," ujar Mir.

“Yang benar adalah bahwa, tanpa mempengaruhi saraf radial, pintunya hanya setengah terbuka untuk kembali ke Brno. Tapi tetap saja, masih ada kemungkinan dia balapan di sana."

Marc Marquez mengalami kecelakaan tunggal pada empat putaran sebelum finish seri MotoGP Spanyol pada akhir pekan kemarin. Saat itu, dia sedang mencoba mengejar pembalap tim Yamaha Monster Energy MotoGP, Maverick Vinales.

Cedera yang dialami pemegang enam gelar juara dunia kelas MotoGP itu dikabarkan cukup parah. Pasalnya, Marquez sempat tertabrak motornya sendiri setelah terbang dan terjatuh ke aspal.

GPONE|CRASH

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pemilik Formula 1, Liberty Media, Lakukan Finalisasi Pembelian MotoGP dari Dorna Sports

1 jam lalu

Marc Marquez di Sprint Race MotoGP Portugal 2024. (Foto: Red Bull Racing)
Pemilik Formula 1, Liberty Media, Lakukan Finalisasi Pembelian MotoGP dari Dorna Sports

Pemilik kejuaraan balap mobil Formula 1, Liberty Media, disebut siap untuk melakukan finalisasi pembelian dan mengambil alih MotoGP.


MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

1 hari lalu

Fabio Quartararo jelang MotoGP Qatar 2024. (Foto: Yamaha)
MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

Fabio Quartararo kembali melontarkan keluhan setelah hasil yang diraih dalam MotoGP Portugal 2024.


Marc Marquez dan Alex Marquez Sama-sama Gagal Finis di MotoGP Portugal 2024, Alihkan Fokus ke GP Amerika

2 hari lalu

Marc Marquez dan Alex Marquez. (Foto: Red Bull Racing)
Marc Marquez dan Alex Marquez Sama-sama Gagal Finis di MotoGP Portugal 2024, Alihkan Fokus ke GP Amerika

Dua bersaudara pembalap Gresini Racing, Marc Marquez dan Alex Marquez, menyayangkan insiden yang terjadi pada rangkaian MotoGP Portugal 2024.


Cerita Jose Mourinho Saksikan MotoGP 2024 di Portimao Portugal

3 hari lalu

Jose Mourinho. REUTERS
Cerita Jose Mourinho Saksikan MotoGP 2024 di Portimao Portugal

Jose Mourinho hadir di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao, Portugal, ketika balapan MotoGP 2024 digelar Minggu, 24 Maret.


Maverick Vinales Masih Bisa Tersenyum setelah Gagal Rebut Posisi 2 karena Gearbox Rusak di Lap Terakhir MotoGP Portugal 2024

3 hari lalu

Maverick Vinales. (Foto: Aprilia Racing)
Maverick Vinales Masih Bisa Tersenyum setelah Gagal Rebut Posisi 2 karena Gearbox Rusak di Lap Terakhir MotoGP Portugal 2024

Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales mengaku tak terlalu mempermasalahkan kegagalan finis di MotoGP Portugal 2024.


Sebut Keberhasilan di MotoGP Portugal 2024 sebagai Kemenangan Matang, Jorge Martin Berusaha Nikmati Puncak Klasemen

3 hari lalu

Jorge Martin raih kemenangan di MotoGP Portugal 2024, Minggu, 24 Maret 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Sebut Keberhasilan di MotoGP Portugal 2024 sebagai Kemenangan Matang, Jorge Martin Berusaha Nikmati Puncak Klasemen

Jorge Martin menyebut kemenangannya di MotoGP 2024 Portugal sebagai kemenangan yang matang.


Cicipi Podium Pertama di MotoGP, Pedro Acosta: Ini Hanyalah Permulaan

3 hari lalu

Pembalap Moto GP Pedro Acosta. FOTO/instagram
Cicipi Podium Pertama di MotoGP, Pedro Acosta: Ini Hanyalah Permulaan

Pembalap tim Redbull GASGAS Tech3, Pedro Acosta, menyebut podium pertamanya pada kelas MotoGP sebagai sebuah permulaan.


Apa Kata Francesco Bagnaia Soal Tabrakan dengan Marc Marquez di MotoGP Portugal 2024?

4 hari lalu

Francesco Bagnaia (Kiri) dan Marc Marquez tabrakan di MotoGP Portugal 2024. (MotoGP)
Apa Kata Francesco Bagnaia Soal Tabrakan dengan Marc Marquez di MotoGP Portugal 2024?

Francesco Bagnaia bicara insiden tabrakan dengan Marc Marquez pada sesi race lap ke-23 MotoGP Portugal 2024.


Ketika Jorge Martin Jadi Lebih Semangat Usai Tabrakan Marc Marquez dan Bagnaia di MotoGP Portugal

4 hari lalu

Jorge Martin raih kemenangan di MotoGP Portugal 2024, Minggu, 24 Maret 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Ketika Jorge Martin Jadi Lebih Semangat Usai Tabrakan Marc Marquez dan Bagnaia di MotoGP Portugal

Pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin mengaku semakin termotivasi untuk memenangi balapan MotoGP Portugal usai insiden tersebut.


MotoGP Portugal: Pedro Acosta Masuk 10 Besar Pembalap Termuda yang Naik Podium

4 hari lalu

Pembalap Moto GP Pedro Acosta mengendarai motornya dalam sesi Tes Moto GP Sepang. FOTO/instagram
MotoGP Portugal: Pedro Acosta Masuk 10 Besar Pembalap Termuda yang Naik Podium

Pembalap muda Tim Red Bull GasGas Tech3 Pedro Acosta menorehkan catatan impresif pada Grand Prix MotoGP Portugal di Sirkuit Internasional Algarve.