Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hari Olahraga Nasional, KOI Minta Industri Perlengkapan Olahraga Tersertifikasi

image-gnews
Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari berpose di kantornya di Senayan, Jakarta, Kamis 16 Juli 2020. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari berpose di kantornya di Senayan, Jakarta, Kamis 16 Juli 2020. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Komite Olimpiade Indonesia atau KOI menganggap peringatan 35 tahun Hari Olahraga Nasional 2020 bisa menjadi titik tolak raihan prestasi seluruh cabang olahraga. Menurut Ketua Umum KOI, Raja Sapta Oktohari, mengatakan situasi pandemi sepanjang 2020, yang membuat hampir semua kompetisi terhenti, seharusnya menjadi momentum penggunaan teknologi untuk menjaga kondisi fisik dan kemampuan atlet.

Oktohari pun menyinggung tema Hari Olahraga Nasional, "Sports Science, Sports Industry, and Sports Tourism". Menurut dia, peringatan ini seharusnya bisa menjadi stimulus pendorong industri perlengkapan olahraga lokal untuk meningkatkan kualitas produknya agar bisa mendapatkan sertifikasi dari federasi olahraga internasional.

“Kami yakin produsen peralatan olahraga Indonesia mampu menghasilkan produk yang berkualitas. Tapi, hal itu tidak cukup. Yang tidak boleh dilupakan adalah mendapatkan sertifikasi dari federasi internasional agar perlengkapan olahraga produksi nasional dapat digunakan di gelaran olahraga internasional,” ujar Oktohari, di Jakarta, Rabu, 9 Oktober 2020.

Ia juga berharap seluruh stakeholder olahraga nasional untuk tidak kendor, melainkan menggunakan momentum pandemi untuk berbenah agar target prestasi olahraga bisa tercapai. “Dengan prestasi dan tata kelola olahraga nasional yang semakin baik, kita pun menunjukkan bahwa Indonesia sangat layak menjadi tuan rumah Olimpiade dan Paralimpiade 2032,” katanya.

Baca juga : KOI Usulkan Alokasi Anggaran Khusus Pembinaan Atlet Muda untuk Olimpiade 2032

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sambil mempersiapkan diri sebagai tuan rumah Paralimpiade dan Olimpiade 2032, Oktohari menambahkan, NOC Indonesia terus mendorong induk organisasi cabang olahraga untuk aktif menggelar dan mencalonkan diri sebagai tuan rumah kompetisi olahraga tingkat internasional. Menurut dia, dengan banyaknya gelaran olahraga internasional di Indonesia, sports tourism akan semakin berkembang dan olahraga pun bisa menghasilkan devisa bagi Indonesia.

Selain itu, menurut Oktohari, tidak kalah pentingnya adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia agar semakin banyak tenaga teknis dari Indonesia yang bisa terlibat dalam setiap gelaran internasional di tanah air. “Pengalaman Asian Games dan Asian Para Games dua tahun lalu, kami ingin lebih banyak tenaga teknis lokal yang terlibat sebagai technical delegate, hakim, ataupun wasit. Tentu kami akan mendukung upaya peningkatan kualitas SDM karena ini sejalan dengan program pemerintah untuk meningkatkan kualitas SDM di segala bidang,” ucapnya.

Oktahari yakin, dengan pembenahan industri dan SDM, serta tata kelola pengembangan prestasi, Hari Olahraga Nasional tahun ini dan tahun mendatang bisa menjadi titik tolak setiap atlet mendapatkan prestasi tertinggi. "Kemenpora sudah membuktikan dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian BPK dan ini menjadi awal yang baik untuk terus memperbaiki tata kelola prestasi olahraga Indonesia.

"Kami sangat mendukung segala daya dan upaya yang dilakukan para atlet dan pelatih untuk tetap berlatih dengan menggunakan kemajuan teknologi. Hal ini tentunya sejalan dengan semangat Kemenpora yang ingin menerapkan sports science untuk meningkatkan performa atlet Indonesia,” ujar Raja Sapta Oktohari.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Atlet Angkat Besi Nurul Akmal Jadi Atlet Ke-10 Lolos ke Olimpiade Paris 2024

8 hari lalu

Lifter putri Indonesia Nurul Akmal melakukan angkatan clean and jerk pada final +87 kilogram Grup A Asian Games 2022 di Xiaoshan Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, China, Sabtu 7 Oktober 2023. Nurul Akmal gagal meraih medali usai berada di urutan keempat dengan total angkatan 261 kilogram. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Atlet Angkat Besi Nurul Akmal Jadi Atlet Ke-10 Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Kemenpora mengumumkan bahwa atlet angkat besi putri Nurul Akmal menjadi atlet ke-10 dari Indonesia yang lolos ke Olimpiade Paris 2024.


Event Lari Khusus Perempuan Pertama Digelar di Yogyakarta, Ada Rute Masuk Kebun Binatang

16 hari lalu

Ilustrasi lomba lari. Freepik.com/Drazen Zigic
Event Lari Khusus Perempuan Pertama Digelar di Yogyakarta, Ada Rute Masuk Kebun Binatang

Digelar bertepatan Hari Kartini 21 April 2024, event lari di Yogyakarta ini sekaligus sarana me time dan healing kaum perempuan.


Atlet Angkat Besi Eko Yuli Irawan Tembus Olimpiade 2024 Paris, Ini Profil dan Prestasinya

16 hari lalu

Atlet angkat besi Indonesia Eko Yuli Irawan melakukan angkatan snatch pada perlombaan kelas 61 kilogram putra SEA Games 2023 di Taekwondo Hall, Olympic Complex, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu 13 Mei 2023. Eko Yuli berhasil meraih medali emas dengan total angkatan 303 kilogram, dan berhasil memecahkan rekor di clean and jerk dengan angkatan 170 kilogram dari sebelumnya 169 kilogram. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Atlet Angkat Besi Eko Yuli Irawan Tembus Olimpiade 2024 Paris, Ini Profil dan Prestasinya

Atlet angkat besi Eko Yuli Irawan mengantongi tiket Olimpiade Paris 2024. Berikut profil dan sederet prestasinya.


Daftar 10 Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024, Terbaru Eko Yuli Irawan

16 hari lalu

Atlet angkat besi Eko Yuli Irawan. Tim Media NOC
Daftar 10 Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024, Terbaru Eko Yuli Irawan

Indonesia terus menambah tiket ke Olimpiade 2024. Atlet terbaru yang lolos adalah Eko Yuli Irawan, dari cabang angkat besi.


Eko Yuli Irawan Lolos ke Olimpiade 2024, Ketua KOI Raja Sapta: Catatan Bersejarah buat Indonesia

17 hari lalu

Atlet angkat besi Eko Yuli Irawan . Kredit. Tim Media NOC
Eko Yuli Irawan Lolos ke Olimpiade 2024, Ketua KOI Raja Sapta: Catatan Bersejarah buat Indonesia

Atlet angkat besi Eko Yuli Irawan lolos ke Olimpiade 2024 sekaligus mencatatkan sejarah sebagai atlet Indonesia yang mengikuti lima edisi Olimpiade.


Ketua KOI Raja Sapta Oktohari Apresiasi PSSI yang Tunda Liga 1 untuk Dukung Timnas U-23 Menuju Olimpiade 2024

19 hari lalu

Ketua Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari. TEMPO/Randy
Ketua KOI Raja Sapta Oktohari Apresiasi PSSI yang Tunda Liga 1 untuk Dukung Timnas U-23 Menuju Olimpiade 2024

Ketua KOI Raja Sapta Oktohari mengapresiasi sikap PSSI yang menunda kompetisi Liga 1 untuk mendukung langkah timnas U-23 menuju Olimpiade 2024.


Ketua KOI Raja Sapta Oktohari: Indonesia Masih Terus Jajaki Kemungkinan Jadi Tuan Rumah Olimpiade

20 hari lalu

Ketua Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari. TEMPO/Randy
Ketua KOI Raja Sapta Oktohari: Indonesia Masih Terus Jajaki Kemungkinan Jadi Tuan Rumah Olimpiade

Ketua KOI Raja Sapta Oktohari mengatakan, ia dan tim masih terus menjajaki kemungkinan Indonesia untuk menjadi tuan rumah olimpiade.


Capaian di All England 2024 Jadi Momentum Jaga Tradisi Medali Emas Bulu Tangkis di Olimpiade 2024

32 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting (kiri) berfoto dengan kompatriotnya Jonatan Christie (kanan) usai bertanding dalam final All England Open 2024 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, MInggu 17 Maret 2024. Anthony Sinisuka Ginting meraih juara kedua usai kalah dari Jonatan Christie dengan skor 15-21, 14-21 ANTARA FOTO/HO-PBSI
Capaian di All England 2024 Jadi Momentum Jaga Tradisi Medali Emas Bulu Tangkis di Olimpiade 2024

Indonesia membawa pulang dua gelar juara dari turnamen bulu tangkis All England 2024. Apa kata Ketua Komite Olimpiade Raja Sapta Oktohari?


Raih Tiket Olimpiade 2024 Paris, Peselancar Rio Waida: Ini Sangat Luar Biasa

47 hari lalu

 Rio Waida. ANTARA/Budi Candra Setya
Raih Tiket Olimpiade 2024 Paris, Peselancar Rio Waida: Ini Sangat Luar Biasa

Keberhasilan Rio Waida mendapatkan tiket Olimpiade 2024 membuat Indonesia kini sudah mengantongi tujuh tiket.


Sandiaga Uno Prediksi Sport Tourism Akan Naik 20 Persen Tahun Ini

18 Februari 2024

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno membuka ASN Runners CollaboRun Wonderful Run 2024 di Gedung Kemenparekraf, Jakarta Pusat, Minggu 18 Februari 2024/Antara
Sandiaga Uno Prediksi Sport Tourism Akan Naik 20 Persen Tahun Ini

Sport tourism salah satu tren pariwisata minat khusus dan banyak mendapat apresiasi. Sandiaga Uno memprediksi Sport Tourism akan meningkat 20 persen.