Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tes MotoGP Misano, Fabio Quartararo: Suku Cadang Baru, Masalah Mesin Tetap Ada

image-gnews
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sasis, knalpot, dan sejumlah perangkat suku cadang yang baru untuk Fabio Quartararo tampaknya tidak berdampak apa-apa pada performa mesin pembalap Petronas Yamaha SRT itu. Ia mengatakan bahwa masalah mesin pada motor Yamaha M1 tetap ada sepanjang tes balap di Misano.

Fabio Quartararo bergabung dengan pembalap Yamaha lain seperti Maverick Vinales dan Valentino Rossi yang mencoba beberapa komponen baru. Meski mengakui ada masalah mesin yang belum terselesaikan, ia menganggapp hasil tes tersebut adalah tes yang baik. "Itu adalah tes yang sangat positif karena kami memiliki kesempatan untuk mencoba banyak suku cadang dan perangkat baru," kata Quartararo, dikutip dari Crash, Rabu, 16 September 2020.

Quartararo berada di urutan kesembilan pada catatan waktu keseluruhan. Ia berselisih waktu 0,8 detik di belakang Maverick Vinales. "Saya senang, sebenarnya ini bukan lap tercepat saya, tapi saya melakukannya dengan ban medium yang telah menempuh 23 lap. Saya merasa hebat dan kami masih memiliki beberapa hal untuk dicoba untuk balapan akhir pekan," ujar pembalap asal Perancis itu.

Baca juga : Pembalap MotoGP Uji Coba Alat Komunikasi untuk Keselamatan

Dengan mesin yang disegel, para mekanik Yamaha sedang menemukan solusi untuk mengurangi rumor penurunan kinerja mesin. Penurunan kinerja mesin ini muncul ketika masalah katup ditemukan pada seri pembukaan musim di Sirkuit Jerez. "Kami berjuang, dengan mesin dan sebagian perubahan sasis dan perangkat elektronik, mencoba untuk mengatasi sedikit masalah yang kami miliki. Tapi tidak ada yang benar-benar membaik di tempat yang kami inginkan," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Fabio Quartararo meneruskan, "Saya pikir saya berjuang lebih dari para Yamaha lainnya karena Maverick, Franco, Vale memiliki lebih banyak pengalaman daripada saya di MotoGP. Yang pasti mereka memiliki beberapa masalah, beberapa masalah serupa di masa lalu dan sebenarnya semuanya sempurna. Kami naik tujuh podium. Kami tidak punya masalah dengan motornya dan sekarang saya perlu beradaptasi."

Baca juga : Valentino Rossi dan Fabio Quartararo Bingung Yamaha Absen di Tes Sirkuit Misano

Harapan terbaik dalam meningkatkan output mesin pada pengujian mungkin datang dari knalpot model Bazooka yang sangat besar. Itu membuat dampak visual dan suara yang lebih keras, tetapi Quartararo tidak merasakan hal lain. "Satu-satunya hal nyata yang kurasakan adalah motor ini lebih lama dan jauh lebih berisik. Sayangnya kami tidak mendapatkan akselerasi dan kecepatan tertinggi. Jadi kami memutuskan untuk hanya melakukan sekali lagi untuk memeriksa data dan melihat itu apakah tidak terlalu bagus untuk saya," kata dia.

Tes Fabio Quartararo dimulai dengan pengujian sistem radio helm. Menurut dia, perangkat ini digunakan untuktujuan keselamatan. "Saya mencoba pada putaran pertama tetapi itu adalah headset standar dan pada putaran terakhir, satu sisinya jatuh dari telinganya," katanya. "Saya pikir aneh memiliki perangkat radio, tapi saya berharap kami tidak akan berkomunikasi dengan tim. Satu-satunya hal yang positif adalah untuk keselamatan," ujarnya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

3 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.


Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

3 hari lalu

Maverick Vinales saat tampil di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.


Hasil MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Pedro Acosta Kedua, Marc Marquez Gagal Finis

4 hari lalu

Maverick Vinales di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Hasil MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Pedro Acosta Kedua, Marc Marquez Gagal Finis

Maverick Vinales berhasil menjuarai balap MotoGP Amerika 2024 dengan mengukir sejarah.


Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

4 hari lalu

Podium Sprint Race MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales menang, Marc Marquez posisi dua, dan Jorge Martin posisi tiga. (Foto: Red Bull Content Pool)
Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales memenangi sprint race MotoGP Amerika 2024 di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas.


Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

5 hari lalu

Maverick Vinales di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

Maverick Vinales berhasil menjuarai Sprint Race MotoGP Amerika 2024. Marc Marquez finis kedua.


Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

5 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

Jorge Martin memecahkan rekor saat memuncaki sesi latihan secara keseluruhan pada hari pertama rangkaian MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

6 hari lalu

Alex Rins. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

Pembalap Monster Energy Yamaha Alex Rins bertekad untuk mengulangi kemenangan pada MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

6 hari lalu

Marc Marquez. (Foto: Gresini Racing)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

Pembalap Gresini Racing Marc Marquez bertekad untuk mengakhiri puasa podium kemenangan selama dua tahun pada MotoGP Amerika 2024.


Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

13 hari lalu

Fabio Quartararo. (Foto: Yamaha)
Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

Pembalap MotoGP Fabio Quartararo resmi memperpanjang kontrak bersama tim pabrikan Yamaha hingga 2026.


Mengenal Liberty Media yang Mengakuisisi MotoGP

16 hari lalu

Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin dalam balapan MotoGP Valencia pada 26 November 2023. REUTERS
Mengenal Liberty Media yang Mengakuisisi MotoGP

Liberty Media berpengalaman mengembangkan aset-aset olahraga yang kini ingin memperluas basis penggemar MotoGP di seluruh dunia