Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kisah Air Jordan 1, Sepatu Sneaker Paling Fenomenal di Dunia

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Michael Jordan dan sepatu Nike Air Jordan 1 (Nike.com)
Michael Jordan dan sepatu Nike Air Jordan 1 (Nike.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pasar sepatu sneaker lama (resale) dunia saat ini diperkirakan bernilai US$ 4,6 miliar (Rp 87 triliun), menurut Cowen Equity Research. Sepatu Nike Air Jordan 1 saat ini menjadi model paling berharga dan diburu kolektor di antara model-model yang ada.

Menurut laporan BBC, Kamis, seorang penjual di sneaker di New York bernama, Chad Jones, bisa dengan mudah menjual sepatu Air Jordan 1 miliknya di kisaran harga US 10 ribu (Rp 147 juta) hingga US$ 30 ribu (Rp 441 juta).

Saat ditemui BBC, ia membawa enam kotak sepatu model itu. Meski sepatu itu sudah lama tapi itu bukan bekas. Jones tak pernah memakainya dan selalu dengan telaten menjaga kondisinya tetap prima dalam boksnya.

Pria 41 tahun ini sudah menggeluti penjualan sneaker sejak kuliah. Sejak awal ia menyadari bahwa sepatu yang dirilis untuk bintang basket NBA Michael Jordan itu paling menjanjikan keuntungan. Peminatnya cukup banyak dan tak segan menghamburkan uang.

Baca Juga: Mercedes-Benz S600 Michael Jordan Dilelang, Berani Bayar Berapa?

Tingginya harga Air Jordan 1 di pasar resale itu tercemin juga di rumah lelang. Baru-baru ini, segala hal terkait Michael Jordan kembali jadi tren setelah munculnya serial Last Dance di Netflix.

Rumah lelang Christie ikut menangguk berkah dengan menjual sepatu model tersebut, tapi yang pernah digunakan Michael Jordan sendiri. Pada Agustus lalu, rumah lelang Christie meraih US$ 615 ribu (Rp 9 miliar) dari penjualan Air Jordan 1. Harga itu menjadi rekor, memecahkan harga di lelang Sotheby sebesar US$ 560 ribu pada Mei lalu.

Sepasang Nike Air Jordan 1 tahun 1985, milik pemain NBA Michael Jordan. (ANTARA/Reuters/ Sotheby Handout)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sepatu Air Jordan 1 dirilis Nike pada 15 September 1985. Saat itu sepatu hasil karya desainer Peter Moore itu langsung laku keras. Nama besar Michael Jordan benar-benar mampu membantu mendongkrak sepatu model tersebut. Untuk pemasarannya, Nike memaki slogan: "Untungnya, NBA tak bisa menghentikanmu dari memakainya."

Baca Juga: Hasil Final NBA dan Jadwal: Miami Heat Ungguli Boston Celtics 2-0

Simon 'Woody' Wood, pendiri majalah Sneaker Freaker, mengatakan kualitas kulit Air Jordan 1 juga mengena di hati penggemar.

"Salah satu hal yang menarik dari sepatu ini adalah kualitas kulitnya," ujarnya, pada BBC. "Aku punya sepasang sepatu Jordan di sini dari tahun 1985. Kulitnya lebih tebal dari sepatu manapun. Rasanya seperti mereka baru saja mengiris sepotong sapi dan menjahitnya ke sepatu. Mereka tidak bisa dihancurkan."

Pada periode tertentu, di Amerika Serikat, sepatu Air Jordan 1 bisa setara dengan nyawa. Permintaannya begitu tinggi untuk produk Nike itu, sehingga perampasan sepatu yang tengah dipakai pun sering terjadi di Amerika Serikat.

Tak jarang perampasan itu berujung pada hilangnya nyawa. Majalah Sports Illustrated sempat menurunkan laporan utama soal itu dengan judul: "Your Sneakers or Your Life" alias Sneakermu atau Hidupmu.

BBC

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

13 hari lalu

LeBron James dan putranya, Bronny James. (Instagram/kingjames)
Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

Putra LeBron James, Bronny James, akan masuk dalam draf pemain NBA 2024. Apa kata ayahnya?


Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

16 hari lalu

Rajon Rondo. (sportingnews)
Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

Juara NBA dua kali bersama Boston Celtics dan Los Angeles Lakers, Rajon Rondo, mengumumkan putusan untuk pensiun.


Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

26 hari lalu

Kyle Irving. Foto : X
Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

Sejumlah pemain muslim NBA membagikan kisah mereka mengenai tantangan hingga kiat mereka agar tetap bisa tampil maksimal saat puasa Ramadan.


Timnas Jerman Beralih Sponsor dari Adidas ke Nike, Dikritik Menteri Ekonomi Kurang Patriotik

27 hari lalu

Timnas Jerman. REUTERS/Molly Darlington
Timnas Jerman Beralih Sponsor dari Adidas ke Nike, Dikritik Menteri Ekonomi Kurang Patriotik

Keputusan DFB untuk meninggalkan Adidas dan beralih menggunakan Nike untuk Timnas Jerman memicu kritik dari pemerintah setempat.


Terpopuler: Tanggapan Nike tentang Sepatu Bergambar Bendera Israel, Jastip Barang Impor bayar Bea Cukai

33 hari lalu

Foto tangkapan layar video hoaks tentang sepatu Nike buat sepatu bergambar bendera Israel, 15 Maret 2024. (Reuters)
Terpopuler: Tanggapan Nike tentang Sepatu Bergambar Bendera Israel, Jastip Barang Impor bayar Bea Cukai

Berita terpopuler: Tanggapan Nike tentang sepatu bergambar bendera Israel, Jastip barang impor bayar bea cukai.


Dituduh Bikin Sepatu Bergambar Bendera Israel, Ini Kata Nike

34 hari lalu

Foto tangkapan layar video hoaks tentang sepatu Nike buat sepatu bergambar bendera Israel, 15 Maret 2024. (Reuters)
Dituduh Bikin Sepatu Bergambar Bendera Israel, Ini Kata Nike

Sebuah video memperlihatkan sepasang sepatu Nike bergambar bendera Israel menjadi viral disertai seruan untuk memboikot produsen alat olahraga itu.


Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

38 hari lalu

Reaksi bintang Dallas Mavericks Luka Doncic saat rekannya dinyatakan melakukan pelanggaran oleh wasit dalam Gim 2 final Wilayah Barat NBA melawan Golden State Warriors di Chase Center, California, Amerika Serikat, Jumat (20/5/2022) waktu setempat. ANTARA/REUTERS/USA TODAY SPORTS/Kelley L Cox.
Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

Pebasket Dallas Mavericks Luka Doncic, belakangan menjadi sorotan, karena berhasil triple double


NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

40 hari lalu

Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic. ANTARA/REUTERS/USA TODAY SPORTS/Kelley L Cox.
NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

Bintang NBA dari Dallas Mavericks Luka Doncic mencetak sejarah dengan mencatat triple-double di atas 30 poin sebanyak enam laga beruntun.


LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

45 hari lalu

LeBron James. Trevor Ruszkowski-USA TODAY Sports
LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

LeBron James menorehkan capaian luar biasa dengan mencatatkan 40.000 poin dalam kariernya di arena NBA pada pertandingan melawan Denver Nuggets.


Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

46 hari lalu

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

Para fans begitu bergembira ketika LeBron James melakukan tembakan yang sangat dinantikan untuk capai 40.000 poin.