Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kevin / Marcus Mundur dari 3 Turnamen di Thailand Karena Covid-19

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) dan rekannya Marcus Fernaldi Gideon melakukan tos usai mengecoh Lee/Wang dalam semifinal All England Open 2020 di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, Sabtu, 14 Maret 2020. Marcus/Kevin akan menghadapi Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) pada final All England Open 2020. ANTARA/Nafi-Humas PBSI
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) dan rekannya Marcus Fernaldi Gideon melakukan tos usai mengecoh Lee/Wang dalam semifinal All England Open 2020 di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, Sabtu, 14 Maret 2020. Marcus/Kevin akan menghadapi Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) pada final All England Open 2020. ANTARA/Nafi-Humas PBSI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan ganda putra Kevin / Marcus harus mundur dari 3 turnamen bulu tangkis yang akan digelar di Bangkok, Thailand, mulai pekan depan. Kevin Sanjaya Sukamuljo disebut divonis positif Covid-19 sejak akhir Desember lalu.

Laman resmi PBSI menyatakan bahwa Kevin mendapatkan dua kali hasil positif Covid-19 jalani tes PCR (Polymerase Chain Reaction) secara mandiri pada 28 dan 31 Desember lalu di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Kelapa Gading, Jakatra Utara.

Dia pun disebut tak ikut menjalani tes PCR bersama rekan-rekannya di Pelatnas Cipayung yang digelar pada Sabtu kemarin, 2 Januari 2020 karena sudah menjalani isolasi mandiri.

“Berdasarkan tes terakhir yang dijalani Kevin pada 31 Desember 2020, hasil swab test PCR dia positif,” tutur dr. Octaviani, dokter di Pelatnas PBSI.

Menurut pernyataan resmi PBSI itu, Kevin sudah merasakan gejala terinfeksi Covid-19 sejak akhir Desember. Saat itu, dia mulai tidak bisa mencium bau dan makanan pun terasa hambar. Pasangan Marcus Fernaldi Gideon itu juga mengalami sedikit flu.

"Terima kasih atas doa dan dukungannya, semoga saya bisa cepat pulih dan bisa berlatih kembali seperti semula. Ini sekaligus pelajaran bagi saya untuk selalu waspada ke depannya," kata Kevin.

Pasangan Kevin / Marcus dan anggota Skuad Merah-Putih lainnya sebenarnya direncanakan berlaga di tiga turnamen yang bakal berlangsung secara simultan di Impact Arena, Bangkok. Diawali dua turnamen berkategori BWF Super 1000, yaitu Yonex Thailand Open yang berlangsung pada 12-17 Januari dan Toyota Thailand Open (19-24 Januari).

Selain itu, bagi delapan pemain atau pasangan dengan peringkat terbaik akan melanjutkan bertarung di Final BWF World Tour 2020 (27-31 Januari).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pelatih kepala ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, menyatakan bahwa keputusan untuk tidak mengikutsertakan pasangan Kevin / Marcus diambil sejak awal Kevin Sanjaya Sukamuljo divonis positif Covid-19. Dia menyatakan mereka sengajar baru mengumumkan masalah ini untuk menjaga semangat anggota Skuad Merah Putih lainnya.

"Kalau pun tes usap terakhir Kevin negatif, menurut saya dia tetap tidak laik untuk bertanding di tiga kejuaraan yang sangat berat ini. Persiapannya juga tidak cukup," kata Herry.

"Makanya, keputusannya jelas. Kevin tidak kita bawa ke Bangkok dan harus menjalani isolasi mandiri biar memulihkan kesehatannya dulu.” 

Meskipun Kevin / Sanjaya absen, tim Indonesia masih tetap diunggulkan untuk meraih gelar di nomor ganda putra pada tiga turnamen itu. Pasangan senior Hendra Setiawan / Mohamad Ahsan akan menjadi unggulan pertama.

Selain itu Indonesia juga akan menurunkan pasangan muda Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Pramudya Kusumawardana. Keduanya mendapatkan tempat di ajang tersebut setelah tim Cina memutuskan mundur dari dua pergelaran Thailand Open plus Final BWF World Tour tersebut.

PBSI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ketika Kevin Sanjaya Balas Kabar Burung Hendak Pensiun Ikuti Marcus Gideon

21 hari lalu

Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo. | Tim Media PBSI
Ketika Kevin Sanjaya Balas Kabar Burung Hendak Pensiun Ikuti Marcus Gideon

Dikabarkan akan pensiun mengikuti langkah pasangannya, Marcus Gideon, begini jawaban Kevin Sanjaya.


Ricky Soebagdja Akan Panggil The Minions Menyusul Surat Pengunduran Diri Marcus Fernaldi Gideon

28 hari lalu

Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo di Thailand Open 2023. | Tim Media PBSI
Ricky Soebagdja Akan Panggil The Minions Menyusul Surat Pengunduran Diri Marcus Fernaldi Gideon

Kabidbinpres PP PBSI Ricky Soebagdja menjelaskan alasan perlunya pemanggilan Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo.


PBSI Sudah Terima Surat Pengunduran Diri Marcus Fernaldi Gideon, Ricky Soebagdja Akan Panggil The Minions

28 hari lalu

Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo. | Tim Media PBSI
PBSI Sudah Terima Surat Pengunduran Diri Marcus Fernaldi Gideon, Ricky Soebagdja Akan Panggil The Minions

Ricky Soebagdja mengatakan akan memanggil pasangan "The Minions" soal keputusan pensiun Marcus Fernaldi Gideon.


PBSI Belum Dapat Pemberitahuan Resmi dari Marcus Fernaldi Gideon Soal Keputusan Pensiun

47 hari lalu

Marcus Fernaldi Gideon dan Muhammad Rayhan Nur Fadillah. TEMPO/Randy
PBSI Belum Dapat Pemberitahuan Resmi dari Marcus Fernaldi Gideon Soal Keputusan Pensiun

Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta mengatakan belum menerima pemberitahuan resmi dari Marcus Fernaldi Gideon soal keputusan pensiun dari bulu tangkis.


Marcus Fernaldi Gideon Resmi Pensiun dari Bulu Tangkis Profesional

47 hari lalu

Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo di Thailand Open 2023. | Tim Media PBSI
Marcus Fernaldi Gideon Resmi Pensiun dari Bulu Tangkis Profesional

Atlet bulu tangkis Indonesia untuk nomor ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon, memutuskan pensiun dari dunia bulu tangkis profesional.


Bagaimana Masa Depan Marcus / Kevin di Pelatnas Bulu Tangkis? Ini Penjelasan PBSI

21 Februari 2024

Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo. | Tim Media PBSI
Bagaimana Masa Depan Marcus / Kevin di Pelatnas Bulu Tangkis? Ini Penjelasan PBSI

Pelatih bulu tangkis nomor ganda putra Indonesia, Aryono Miranat, belum bisa memastikan masa depan Marcus / Kevin.


Cerita Aldila Sutjiadi soal Awal Pertemuan dengan Miyu Kato Hingga Raih Gelar Thailand Open 2024

5 Februari 2024

Petenis Indonesia Aldila Sutjiadi dan pasangannya asal Jepang Miyu Kato yang menjuarai turnamen WTA 250 Thailand Open 2024, Minggu, 4 Februari 2024. Kredit: Tim Komunikasi Athletica Company.
Cerita Aldila Sutjiadi soal Awal Pertemuan dengan Miyu Kato Hingga Raih Gelar Thailand Open 2024

Aldila Sutjiadi mengungkapkan cara dia membangun chemistry dengan Miyu Kato dalam keterbatasan jarak dan waktu. Mereka telah mengoleksi tiga gelar.


Aldila Sutjiadi Raih Gelar Juara Thailand Open 2024 di Nomor Ganda Putri Berpasangan dengan Miyu Kato

4 Februari 2024

Petenis Indonesia Aldila Sutjiadi dan pasangannya asal Jepang Miyu Kato yang menjuarai turnamen WTA 250 Thailand Open 2024, Minggu, 4 Februari 2024. Kredit: Tim Komunikasi Athletica Company.
Aldila Sutjiadi Raih Gelar Juara Thailand Open 2024 di Nomor Ganda Putri Berpasangan dengan Miyu Kato

Aldila Sutjiadi mengungkapkan kemenangan di Thailand Open 2024 sangat berarti baginya.


Lolos Final Thailand Open 2024, Aldila Sutjiadi Incar Gelar Pertama Tahun Ini

3 Februari 2024

Petenis Indonesia Aldila Sutjiadi saat berlaga di Thailand Open 2024. Kredit: @cocodubreuilphoto
Lolos Final Thailand Open 2024, Aldila Sutjiadi Incar Gelar Pertama Tahun Ini

Aldila Sutjiadi berjanji bakal menampilkan performa terbaiknya di final Thailand Open 2024.


Melaju ke Semifinal Thailand Open 2024, Aldila Sutjiadi Belum Puas

2 Februari 2024

Petenis Indonesia Aldila Sutjiadi saat berlaga di Thailand Open 2024. Kredit: @cocodubreuilphoto
Melaju ke Semifinal Thailand Open 2024, Aldila Sutjiadi Belum Puas

Aldila Sutjiadi ingin menampilkan performa yang lebih baik demi mencapai hasil terbaik di Thailand Open 2024.