Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rumor Massimilano Allegri Jadi Pelatih Juventus, Begini Reaksi Andrea Pirlo

image-gnews
Andrea Pirlo. REUTERS/Ciro De Luca
Andrea Pirlo. REUTERS/Ciro De Luca
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Juventus Andrea Pirlo mengaku tidak akan terpengaruh oleh spekulasi yang beredar soal masa depannya di kursi pelatih. Sejumlah media Italia sepekan terakhir ramai menurunkan laporan bahwa ia akan segera diganti olah Massimilano Allegri, pelatih yang sukses membawa Juventus juara Serie A lima musim beruntun.

Allegri dirumorkan bakal kembali merapat ke markas Si Nyonya Tua menyusul musim perdana Pirlo yang mengecewakan. Alih-alih terpengaruh dengan rumor tersebut, Pirlo menegaskan bahwa ia ingin berkonsentrasi menjalankan tugasnya dengan target paling realistis saat ini adalah mengunci tiket Liga Champions serta menjuarai Coppa Italia.

"Saya baik-baik saja, saya berbicara dengan pemilik klub beberapa hari lalu, komunikasi yang wajar dan bukan pertama kalinya. Kami berbicara tentang semuanya. Saya tenang dengan status pekerjaan saya," kata Pirlo dalam jumpa pers pralaga yang dilansir Reuters, Sabtu, 2 Mei 2021.

Pada Ahad nanti malam, Juventus akan melawat ke Friuli menghadapi Udinese untuk laga pekan ke-34 Liga Italia. Pirlo sedang berusaha membawa Juventus aman di posisi empat klasemen Serie A dan bermain di Liga Champions Eropa musim depan.

"Saya fokus melihat ke masa kini. Saya pelatih Juventus dan senang berada di sini. Saya memilih tenang dan fokus terhadap apa yang harus saya kerjakan. Saya harus membawa tim ini ke Liga Champions dan menjuarai Coppa Italia. Saya sangat berkonsentrasi ke itu semua dan tidak punya waktu untuk membaca koran," ujar mantan bintang AC Milan dan Juventus tersebut.

Pirlo menggantikan Maurizio Sarri musim panas lalu. Ia tidak menjalani musim debut uamh terlalu mentereng bersama Juventus. Klub asal Kota Turin itu tersingkir pada babak 16 besar Liga Champions dikalahkan oleh Porto dan kini posisinya belum aman untuk meraih tiket kompetisi Eropa musim depan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hasil imbang 1-1 melawan Fiorentina pekan lalu membuat Juventus kini berada di posisi keempat dengan raihan 66 poin, setara dengan Napoli yang ada di atasnya dan AC Milan di bawahnya.

Menangani Juve yang sembilan musim terakhir mendominasi gelar scudetto, Pirlo mengakui target timnya kini hanyalah empat besar klasemen demi tampil di Liga Champions musim depan. Ia juga ingin timnya mengalahkan Atalanta di final Coppa Italia pada 19 Mei nanti.

"Masih ada lima pertandingan dan 15 poin untuk diraih, serta final Coppa Italia. Ini momen-momen penting dan kami harus mengantungi poin demi mencapai Liga Champions. Semua pertandingan penting dan kami fokus untuk menghadapi Udinese besok," ujar Andrea Pirlo.

Baca juga : Rumor Juventus: Musim Depan Allegri Kembali Jadi Pelatih Gantikan Pirlo

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

8 jam lalu

Stefano Pioli. REUTERS
AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

Stefano Pioli akan tersingkir dari AC Milan pada akhir musim


Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

18 jam lalu

Pemain Atalanta melakukan selebrasi. Action Images via Reuters/Lee Smith
Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.


Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

1 hari lalu

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi. REUTERS/Alberto Lingria
Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.


Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

1 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.


Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

1 hari lalu

Pemain Juventus, Arkadiusz Milik berselebrasi. REUTERS/Massimo Pinca
Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

Juventus lolos ke final Copa Italia 2023/2024 meski kalah 1-2 oleh Lazio dalam laga semifinal leg kedua. Melaju dengan agregat 3-2.


Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

2 hari lalu

Inter Milan merayakan keberhasilan meraih gelar Serie A Liga Italia, 22 April 2024. REUTERS/Alessandro Garofalo
Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.


Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

2 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga italia musim 2023/2024 setelah memenangi laga derby lawan AC Milan 2-1.


PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Pemain Paris St Germain Lucas Beraldo melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Lyon pada pertandingan Liga Prancis di Parc des Princes, Paris,  22 April 2024. REUTERS
PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.


Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

3 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.


Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

5 hari lalu

Ekspresi pemain Real Madrid, Nacho, setelah gagal menjebol gawang Atletico Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Spanyol, Sabtu, 29 September 2018. Laga tersebut berakhir dengan skor kacamata 0-0. REUTERS/Sergio Perez.
Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024