"

KTM Tech3 Kontrak Remy Gardner, MotoGP 2021 Musim Terakhir Danilo Petrucci?

Pembalap Mission Winnow Ducati Danilo Petrucci menjuarai MotoGP Prancis. REUTERS/Stephane Mahe
Pembalap Mission Winnow Ducati Danilo Petrucci menjuarai MotoGP Prancis. REUTERS/Stephane Mahe

TEMPO.CO, Jakarta - Danilo Petrucci mengaku tidak ingin bersedih apabila MotoGP 2021 menjadi musim terakhirnya. Hal itu mungkin terjadi menyusul berita bergabungnya Remy Gardner dengan KTM Tech3 pada 2022.

“Saya tidak bisa menyembunyikan diri saya di balik jari dan saya tahu persis situasinya,” kata Petrucci dikutip dari Motorsport, Jumat, 4 Juni 2021.

Sebelumnya, pemimpin klasemen Moto2 saat ini Remy Gardner, yang membalap untuk Ajo KTM, akan melakukan debut kelas utama pada 2022. Adapun rekan setimnya, Raul Fernandez, telah dikaitkan dengan rencana untuk promosi setelah membuat awal yang baik sebagai pembalap rookie.

Di sisi lain, Petrucci dan rekan setimnya, Iker Lecuona, memiliki awal yang tidak begitu baik. Keduanya hanya mencetak 36 poin dari tujuh seri MotoGP yang sudah digelar. Masa depan kedua pembalap Tech3 di kelas utama pun diragukan.

Petrucci, yang telah mencetak hasil terbaik dari urutan kelima pada tahun 2021 dalam balapan Le Mans basah, berharap melanjutkan kariernya bersama KTM dan Tech3 setelah musim ini berakhir. “Katakanlah, saya tidak banyak menyesal. Saya memberikan semua yang saya dapatkan selama tahun ini. Saya tiba di MotoGP ketika saya berusia 21 tahun dan saya melakukan segalanya untuk bertahan di sana."

“Namun lucu, sejak 2015, saya selalu mendapat kontrak satu tahun dan saya harus selalu memperbaruinya. Berbeda dengan pembalap lain yang memiliki kontrak jangka panjang. Saya salah satu pembalap tertua dan saya tidak bisa sedih meninggalkan MotoGP. Saya selalu memberikan semua yang saya punya," kata pembalap asal Italia tersebut.

Petrucci mengatakan promosi Gardner ke MotoGP bersama KTM Tech3 sangat layak terjadi. Ia pun mengaku tidak takut posisinya akan tergusur. Jika kontrak bersama KTM dan Tech3 berakhir, kemungkinan ia bisa pindah ke balapan World Superbikes.

"Saya tidak punya pembicaraan dengan siapa pun. Masa depan saya ada di tangan saya, tapi saat ini saya sedang berjuang. Saya hanya punya satu target, untuk melanjutkan karier bersama KTM. Jika tidak, saya belum berpikir saya akan pergi ke Superbikes," kata Danilo Petrucci.

Baca juga : Remy Gardner Akan Naik Kelas ke MotoGP Bela Tech3 KTM Musim Depan








Alex Marquez Tercepat di Latihan Pertama MotoGP Portugal

8 jam lalu

Pembalp MotoGP Alex Marquez dalam MotoGP Portugal. FOTO/twitter/BirdbikersKe
Alex Marquez Tercepat di Latihan Pertama MotoGP Portugal

Alex Marquez membukukan waktu tercepat 1 menit 38,782 detik. Joan Mir di posisi kedua dengan selisih waktu hanya 0,045 detik.


MotoGP: Fabio Quartararo Nilai Yamaha Masih Tertinggal dari Ducati

13 jam lalu

Fabio quartararo di tes pramusim MotoGP di sirkuit Portimao, Portugal, 11 Maret 2023. (Foto: Yamaha)
MotoGP: Fabio Quartararo Nilai Yamaha Masih Tertinggal dari Ducati

Fabio Quartararo memberikan tanggapannya terkait peluang tim pabrikan Yamaha dalam merusak dominasi Ducati di Grand Prix MotoGP 2023.


MotoGP: Bagnaia Janjikan Duel Sengit dengan Bastianini

21 jam lalu

Francesco Bagnaia. (Ducati)
MotoGP: Bagnaia Janjikan Duel Sengit dengan Bastianini

Duel Francesco Bagnaia vs Enea Bastianini akan dimulai akhir pekan ini di seri perdana MotoGP Portugal.


MotoGP: Marc Marquez Sebut Hanya Bisa Bersaing di Lima Besar

22 jam lalu

Marc Marquez tes pramusim MotoGP 2023 di Portimao, Portugal. 11-12 Maret 2023. (Foto: HRC)
MotoGP: Marc Marquez Sebut Hanya Bisa Bersaing di Lima Besar

Marc Marquez menyebut sepeda motor Honda RC213V tunggangannya hanya mampu bersaing di posisi lima-10 di MotoGP Portugal.


Kata Pembalap soal Sprint Race MotoGP

23 jam lalu

Francesco Bagnaia tes pramusim MotoGP 2023 di Portimao, Portugal. 11-12 Maret 2023. (Foto: Ducati Lenovo)
Kata Pembalap soal Sprint Race MotoGP

Sprint Race akan digelar di hari Sabtu dengan sistem poin setengah dari balapan utama. Seri perdana MotoGP akan digelar di Portimao, Portugal.


Francesco Bagnaia: Motor Balap Ducati GP23 Lebih Baik dari Musim Lalu

1 hari lalu

Francesco Bagnaia. (Ducati)
Francesco Bagnaia: Motor Balap Ducati GP23 Lebih Baik dari Musim Lalu

Francesco Bagnaia mengatakan bahwa Ducati Desmosedici GP23 lebih baik dibandingkan dengan motor balap musim lalu.


Jadwal MotoGP Portugal Pekan Ini: Ducati Masih Mendominasi?

1 hari lalu

Francesco Bagnaia menjadi pembalap tercepat saat sesi latihan pramusim MotoGP 2023 di Portimao, 11 Maret 2023. (Foto: Ducati)
Jadwal MotoGP Portugal Pekan Ini: Ducati Masih Mendominasi?

Nantinya jadwal MotoGP Portugal tersebut akan dimulai sejak Jumat, 24 Maret 2023, sampai dengan Minggu, 26 Maret 2023.


Bos Ducati Setuju dengan Aturan Tekanan Ban Baru di MotoGP 2023

2 hari lalu

Francesco Bagnaia tes pramusim MotoGP 2023 di Portimao, Portugal. 11-12 Maret 2023. (Foto: Ducati Lenovo)
Bos Ducati Setuju dengan Aturan Tekanan Ban Baru di MotoGP 2023

General Manager Ducati Gigi Dall'Igna memberikan tanggapannya terkait aturan tekanan ban baru di Grand Prix MotoGP 2023.


MotoGP: Pol Espargaro Bocorkan Alasan Mengapa Performa Honda Menurun

4 hari lalu

Pol Espargaro di tim GASGAS. (Foto: GASGAS)
MotoGP: Pol Espargaro Bocorkan Alasan Mengapa Performa Honda Menurun

Pol Espargaro memberikan tanggapan terakit penurunan performa tim pabrikan Honda di ajang Grand Prix MotoGP dalam beberapa tahun terakhir.


Pembalap MotoGP 2023 Bisa Didiskualifikasi karena Ukuran Tekanan Ban

5 hari lalu

Enea Bastianini - tes pramusim MotoGP 2023 di Portimao, Portugal. 11-12 Maret 2023. (Foto: Ducati Lenovo)
Pembalap MotoGP 2023 Bisa Didiskualifikasi karena Ukuran Tekanan Ban

Pembalap di Grand Prix MotoGP 2023 dikabarkan bisa menerima diskualifikasi karena masalah ukuran tekanan ban depan.