Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lolos Perempat Final Olimpiade Tokyo, Anthony Ginting Bicara Soal Kento Momota

image-gnews
Selebrasi pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting setelah mengalahkan atlet Jepang Kanta Tsuneyama dalam babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Kamis, 29 Juli 2021. Anthony Ginting lolos ke perempat final setelah memenangi pertandingan 21-18, 21-14. REUTERS/Leonhard Foeger
Selebrasi pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting setelah mengalahkan atlet Jepang Kanta Tsuneyama dalam babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Kamis, 29 Juli 2021. Anthony Ginting lolos ke perempat final setelah memenangi pertandingan 21-18, 21-14. REUTERS/Leonhard Foeger
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet bulu tangkis tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting berhasil mengalahkan wakil tuan rumah, Kanta Tsuneyama, di babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020. Dalam pertandingan di Musashino Forest Sport Plaza, Jepang, Kamis, 29 Juli 2021, Ginting menang dua game dengan skor 21-18, 21-14.

Kemenenang ini memastikan Ginting melaju ke babak perempat final Olimpiade. “Saya merasa sangat senang dengan penampilan saya malam ini, jadi saya harap saya juga bisa bermain dengan baik, besok. Saya mencoba untuk tetap fokus dan menikmati setiap momen di sini," ujar Ginting dikutip dari BWF Badminton.

Pebulu tangkis nomor lima dunia itu meneruskan, "Saya mencoba memberikan yang terbaik di setiap pertandingan, setiap poin. Setelah ini saya akan berbicara dengan pelatih saya tentang pertandingan hari ini dan mencoba mempersiapkan diri untuk besok."

Laga di babak 16 besar berlangsung sengit sejak awal. Game pertama berhasil direbut Ginting dengan skor 21-18. Di gim kedua, ia berhasil keluar dari tekanan Tsuneyama dan mendominasi permainan dengan bermain lebih sabar. Hasilnya, ia bisa unggul 21-14 di gim kedua dan mengunci kemenangan atas wakil tuan rumah.

Peluang Ginting meraih medali emas di sektor tunggal putra terbuka lebar usai
unggulan pertama di Olimpiade Tokyo, Kento Momota, tersingkir di babak penyisihan grup. Tunggal putra nomor satu dunia asal Jepang itu kelabakan meladeni permainan atlet Korea Selatan, Heo Kwanghee dengan skor 21-15, 21-19.

Menanggapi kekalahan salah satu rivalnya tersebut, Ginting berujar, “Itu normal, saya pikir. Ini adalah turnamen. Semua orang bisa kalah, semua orang bisa menang. Tidak ada yang bisa memastikan bahwa dia akan menang. Jadi tentu saja setiap pemain harus mengendalikan perasaan dan pikiran mereka dengan baik. Saya pikir itu sial bagi Momota kemarin."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dengan hasil ini, Anthony Ginting berhasil meneruskan tren kemenangan yang didapat dua wakil di nomor ganda, yaitu Greysia Polii / Apriyani Rahayu dan Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan. Hari ini, dua wakil Indonesia mengamankan satu tempat di babak semifinal cabang bulu tangkis.

Adapun langkah unggulan pertama di nomor ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon harus terhenti usai kekalahan dari wakil Malaysia, Aaron Chia / Soh Wooi Yik. Sedangkan di nomor tunggal putri Olimpiade Tokyo, Gregoria Mariska Tunjung kalah di tangan wakil Thailand, Ratchanok Intanton.

Baca jugaBadminton Olimpiade Tokyo: Jonatan Christie Tersingkir Usai Kalah dari Shi Yu Qi

Baca juga : Kata Greysia Polii Seusai Lolos ke Semifinal Badminton Olimpiade Tokyo

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

2 hari lalu

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dalam sesi jumpa pers di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 2 April 2024. TEMPO/Randy
Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia resmi menunjuk Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu sebagai kapten.


Mengenal Kento Momota, Pebulu Tangkis Jepang yang Pensiun Usia 29 Tahun

7 hari lalu

Tunggal putra Jepang Kento Momota saat ditemui di mixed zone Indonesia Open 2023, Selasa, 13 Juni 2023. TEMPO/Randy
Mengenal Kento Momota, Pebulu Tangkis Jepang yang Pensiun Usia 29 Tahun

Pebulu tangkis Jepang yang juga dunia dua kali Kento Momota mengumumkan pensiun


Kento Momota Putuskan Pensiun dari Bulu Tangkis Dunia Usai Piala Thomas 2024

7 hari lalu

Kento Momota. Doc. BWF.
Kento Momota Putuskan Pensiun dari Bulu Tangkis Dunia Usai Piala Thomas 2024

Juara bulu tangkis dunia dua kali Kento Momota mengumumkan segera pensiun pada usia 29 tahun.


Rekap Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024: 3 Wakil Indonesia Kandas, Hanya Jonatan Christie Lolos Semifinal

13 hari lalu

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Kredit: Tim Humas PBSI
Rekap Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024: 3 Wakil Indonesia Kandas, Hanya Jonatan Christie Lolos Semifinal

Anthony Sinisuka Ginting gagal melewati hadangan wakil tuan rumah China, Lhi Si Feng, pada perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024.


PBSI: Wakil Indonesia Masih Harus Raih Status Unggulan di Olimpiade 2024 Paris

14 hari lalu

Sekjen PBSI Muhammad Fadil Imran (kanan) mengalungkan bunga kepada juara tunggal putra Indonesia Jonatan Christie (kiri) setibanya dari Inggris di Terminal 3, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 18 Maret 2024. Pada kejuaraan bulu tangkis All England Open 2024, Indonesia berhasil merebut dua gelar juara yakni tunggal putra Jonatan Christie dan ganda putra Fajar/Rian, sementara Anthony Sinisuka Ginting meraih runner-up tunggal putra. ANTARA/Muhammad Iqbal
PBSI: Wakil Indonesia Masih Harus Raih Status Unggulan di Olimpiade 2024 Paris

Ketua Tim Ad Hoc Olimpiade Paris 2024 PBSI, Muhammad Fadil Imran, mengatakan wakil Indonesia perlu meraih status unggulan. Apa pertimbangannya?


Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Hari Ini: Head-to-Head Anthony Sinisuka Ginting vs Li Shi Feng Jelang Laga Perempat Final

14 hari lalu

Anthony Sinisuka Ginting. Doc. BWF.
Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Hari Ini: Head-to-Head Anthony Sinisuka Ginting vs Li Shi Feng Jelang Laga Perempat Final

Pemain tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting hari ini akan tampil di babak perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia.


Jadwal Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024 Jumat 12 April: 4 Wakil Indonesia Kejar Tiket Semifinal

14 hari lalu

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. Kredit: Tim Media PBSI
Jadwal Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024 Jumat 12 April: 4 Wakil Indonesia Kejar Tiket Semifinal

Empat wakil Indonesia akan menghadapi para pemain unggulan pada babak perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024 hari ini.


Begini Kata Anthony Sinisuka Ginting setelah Lolos ke Perempat Final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024

14 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Begini Kata Anthony Sinisuka Ginting setelah Lolos ke Perempat Final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024

Pemain tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasil lolos ke babak delapan besar Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024.


Rekap Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024: 2 Wakil Indonesia Kandas, 4 Lolos ke Perempat Final, Termasuk Jojo dan Ginting

14 hari lalu

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. Kredit: Tim Media PBSI
Rekap Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024: 2 Wakil Indonesia Kandas, 4 Lolos ke Perempat Final, Termasuk Jojo dan Ginting

Empat wakil Indonesia lolos ke babak perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024. Dua wakil lain kandas di babak 16 besar.


Rekap Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024: 6 Wakil Indonesia Lolos ke 16 Besar, 8 Kandas

15 hari lalu

Jonatan Christie. Tim Media PBSI
Rekap Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024: 6 Wakil Indonesia Lolos ke 16 Besar, 8 Kandas

Enam dari 14 wakil Indonesia berhasil lolos ke babak 16 besar Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024, termasuk Jonatan Christie dan Anthony Ginting.