Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tabrakan Beruntun di F1 Hungaria, Ini Kata Max Verstappen Soal Tim Mercedes

image-gnews
Mobil Lando Norris dari McLaren menabrak Max Verstappen dari Red Bull dalam putaran pertama F1 GP Hongaria, Hungaroring, Budapest, Hongaria, 1 Agustus 2021. Bottas melakukan start yang lamban dan dilewati oleh Lando Norris dan Verstappen, tetapi pembalap Finlandia itu kemudian mengerem terlalu terlambat ke tikungan dan menabrak bagian belakang McLaren Norris, yang bertabrakan dengan Verstappen. REUTERS/David W Cerny
Mobil Lando Norris dari McLaren menabrak Max Verstappen dari Red Bull dalam putaran pertama F1 GP Hongaria, Hungaroring, Budapest, Hongaria, 1 Agustus 2021. Bottas melakukan start yang lamban dan dilewati oleh Lando Norris dan Verstappen, tetapi pembalap Finlandia itu kemudian mengerem terlalu terlambat ke tikungan dan menabrak bagian belakang McLaren Norris, yang bertabrakan dengan Verstappen. REUTERS/David W Cerny
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pebalap Red Bull Max Verstappen merasa dirinya kembali disingkirkan lagi oleh para pembalap Mercedes menyusul kecelakaan beruntun di lap pembuka Formula 1 Hungaria pada Ahad, 1 Agustus 2021. Kekacauan itu dipicu oleh kesalahan Valtteri Bottas yang terlambat mengerem di trek yang masih basah.

Mobil Mercedes Bottas menabrak mobil McLaren Lando Norris, yang kemudian meluncur menabrak RB16B milik Verstappen di Tikungan pertama. Balapan harus dihentikan untuk membersihkan puing-puing mobil di lintasan. Bottas dan Norris, serta Lance Stroll (Aston Martin), Charles Leclerc (Ferrari), dan Sergio Perez (Red Bull) terpaksa menyudahi balapan lebih dini karena kerusakan mobilnya terlalu parah.

Verstappen membawa pulang satu poin dan tergeser dari posisi puncak klasemen setelah Lewis Hamilton finis podium di peringkat tiga. Hamilton berada di belakang Esteban Ocon yang meraih kemenangan perdananya di F1 untuk tim Alpine dan Sebastian Vettel yang mengamankan podium untuk kedua kalinya musim ini bagi tim Aston Martin.

"Sekali lagi saya disingkirkan oleh Mercedes, itu bukan sesuatu yang Anda inginkan," kata Verstappen dikutip dari Reuters. Pembalap asal Belanda itu, sebelumnya, menyudahi balapan Grand Prix Inggris lebih dini setelah disenggol oleh Lewis Hamilton. Ia pun menabrak pagar pembatas dalam kecepatan tinggi.

"Saya kehilangan seluruh sisi samping mobil, seluruh area bargeboard dan bagian bawah mobil juga rusak. Hampir mustahil dikendarai. Paling tidak saya mencetak satu poin," kata Verstappen seperti dikutip Reuters. Bottas diganjar penalti mundur lima posisi start untuk balapan selanjutnya di F1 Belgia pada 27-29 Agustus 2021.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Verstappen dan Hamilton pun kini bersaing dalam perebutan gelar juara dunia F1 2021. Verstappen telah memenangkan lima seri balapan musim ini, sedangkan Hamilton telah mengantongi empat kemenangan. Meski hasil di Budapest mengecewakan, Verstappen tak ingin berlarut-larut memikirkan hasil buruk di dua balapan terakhir.

"Saya tahu ketika kami membalap lagi setelah jeda saya akan hadir lagi. Saya akan mencoba yang terbaik dan tentunya saya harap mobil saya kompetitif. Banyak momen aneh yang merugikan kami banyak poin," ujar Verstappen.

Adapun Bos Red Bull Christian Horner mengatakan kecelakaan beruntun sangat membuat timnya frustasi. Menurut dia, hasil itu bisa berdampak vital pada akhir musim. Ia mengatakan kemungkinan kecelakaan tersebut menyebabkan mesin Sergio Perez rusak. "Itu sangat brutal bagi kami," ujar dia.

Baca juga : Hasil Formula 1 Hungaria: Esteban Ocon Juara, Lewis Hamilton Ketiga

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

10 jam lalu

Lando Norris di F1 Cina 2024 raih pole position untuk Sprint Qualifying. (Foto: McLaren Mercedes)
Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

Pembalap McLaren Lando Norris merebut pole position untuk sprint race pada kualifikasi balapan Sprint Formula 1 China 2024.


Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

18 jam lalu

Ilustrasi balapan Formula 1 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.


Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

21 jam lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull merayakan kemenangannya dalam Formula 1 atau F1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Suzuka, Jepang, 7 April 2024. REUTERS/Issei Kato
Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.


Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

7 hari lalu

Fernando Alonso. (Foto: Aston Martin)
Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

Pembalap Formula 1 Fernando Alonso resmi memperpanjang kontrak dengan tim Aston Martin hingga musim 2026.


Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

12 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

Juara dunia tiga kali Max Verstappen memenangi balapan Formula 1 Jepang 2024. Red Bull finis satu-dua. Simak klasemen pembalap terkini.


Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

12 hari lalu

Pembalap F1 dari rim Red Bull, Max Verstappen. REUTERS/Hamad I Mohammed
Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

Red Bull finis satu-dua di Formula 1 Jepang 2024, Minggu, 7 April 2024. Max Verstappen juara, diikuti Sergio Perez.


Hasil Kualifikasi Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Rebut Pole Position Keempat Secara Beruntun

13 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Kualifikasi Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Rebut Pole Position Keempat Secara Beruntun

Max Verstappen merebut pole position atau posisi start terdepan untuk Formula 1 Jepang 2024.


Formula 1: Max Verstappen Bilang Bisa Saja Pensiun setelah Kontraknya di Red Bull Berakhir

13 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Formula 1: Max Verstappen Bilang Bisa Saja Pensiun setelah Kontraknya di Red Bull Berakhir

Juara dunia tiga kali Max Verstappen mengungkapkan ia bisa saja pensiun dini dari Formula 1 setelah kontraknya di tim Red Bull berakhir pada 2028.


Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen dan Oscar Piastri Tercepat pada Latihan Bebas Pertama dan Kedua

14 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen dan Oscar Piastri Tercepat pada Latihan Bebas Pertama dan Kedua

Max Verstappen dan Oscar Piastri menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) dan kedua (FP2) Formula 1 Jepang 2024.


Formula 1 Jepang 2024 Berlangsung Akhir Pekan Ini: Jadwal, Statistik Penting, Klasemen Pembalap

15 hari lalu

Suasana balap mobil Formula 1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Jepang, 9 Oktober 2022. REUTERS/Issei Kato
Formula 1 Jepang 2024 Berlangsung Akhir Pekan Ini: Jadwal, Statistik Penting, Klasemen Pembalap

Setelah balapan penuh kejutan di Grand Prix Australia, dua pekan lalu, Formula 1 akan melanjutkan seri Asia musim 2024. yakni GP Jepang.