Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Valentino Rossi Pensiun Usai MotoGP 2021, Ini Jadwal 9 Seri Terakhirnya

image-gnews
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi menaiki motor balapnya sebelum balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao, Portugal, Ahad, 18 April 2021. REUTERS/Pedro Nunes
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi menaiki motor balapnya sebelum balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao, Portugal, Ahad, 18 April 2021. REUTERS/Pedro Nunes
Iklan

TEMPO.CO, JakartaValentino Rossi akhirnya menepati janjinya untuk membuat keputusan tentang masa depannya usai jeda paruh musim MotoGP 2021. Pembalap veteran berusia 42 tahun itu memutuskan pensiun setelah musim ini berakhir.

Bagi Lin Jarvis, kabar itu tidak terlalu mengejutkan. Sebab, menurut dia, setiap pembalap memiliki akhir dari kariernya di arena balap. Kini, bersama tim satelit Petronas Yamaha SRT, Rossi bersiap menghadapi sembilan seri yang tersisa di MotoGP 2021 sebelum gantung sepatu balapnya.

Menurut Jarvis, Rossi adalah pembalap yang selalu siap untuk bekerja lebih keras untuk mendapatkan hasil yang baik. Berkat hasratnya yang tidak pernah padam untuk MotoGP itulah, kata dia, Yamaha bangga dengan capaian selama 16 musim yang fantastis. “Kami semua tahu bahwa pada akhirnya akan tiba saatnya karier balap Valentino akan berakhir," ujar Lin Jarvis.

Ia meneruskan, "Keterampilannya yang tak tertandingi dan karisma yang hangat pasti akan sangat dirindukan oleh para penggemar, media, paddock MotoGP, dan seluruh staf Yamaha. Tetapi sebelum dia pensiun, kami memiliki sembilan kesempatan lagi untuk menikmati penampilannya di sisa balapan musim ini."

"Kondisinya juga sudah tepat. Kita akan melihat kembalinya penggemar dan penonton di banyak balapan yang akan datang. Jadi mari kita semua menikmati GP berikutnya dan kemudian kita akan mendapatkan kesempatan untuk mengucapkan terima kasih yang pantas kepada Valentino di akhir akhir pekan GP Valencia di bulan November nanti," kata Lin Jarvis melanjutkan.

Di klasemen MotoGP, Valentino Rossi masih berada di posisi 19 dengan 17 poin. Perolehan terburuk selama 16 tahun kariernya di kelas utama. Ia jauh berada di belakang Fabio Quartararo, pembalap Monster Energy Yamaha, yang berada di puncak klasemen dengan 156 poin.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

MotoGP Styria di Sirkuit Spielberg akan menjadi balapan pertamanya seusai jeda paruh musim. Rossi pun tak berharap banyak di balapan itu karena ia tahu balapan di Austria akan selalu sulit untuk Yamaha. Berikut sisa seri pada jadwal MotoGP 2021 untuk The Doctor.

GP Styria - Red Bull Ring - 08 Agustus
GP Austria - Red Bull Ring - 15 Agustus
GP Britania Raya - Silverstone - 29 Agustus
GP Aragon - Motorland Aragon - 12 September
GP San Marino - Misano - 19 September
GP Amerika - Circuit of the Americas - 3 Oktober
GP Malaysia - Sirkuit Internasional Sepang - 24 Oktober
GP Algarve - Sirkuit Internasional Algarve - 7 November
GP Valencia - Sirkuit Valencia - 14 November

Tertunda
MotoGP Argentina - Termas de Rio Hondo

Baca juga : Valentino Rossi Pensiun Akhir Musim Ini, Simak Rencananya untuk Tahun Depan

Baca juga : Valentino Rossi Pensiun, Ini Deretan Rekor yang Dia Torehkan di MotoGP

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

1 hari lalu

Fabio Quartararo dan Alex Rins saat berakhsi di MotoGP 2024. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.


Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

4 hari lalu

Pedro Acosta di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.


Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

9 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.


Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

10 hari lalu

Maverick Vinales saat tampil di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.


Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

10 hari lalu

Podium Sprint Race MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales menang, Marc Marquez posisi dua, dan Jorge Martin posisi tiga. (Foto: Red Bull Content Pool)
Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales memenangi sprint race MotoGP Amerika 2024 di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas.


Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

11 hari lalu

Maverick Vinales di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

Maverick Vinales berhasil menjuarai Sprint Race MotoGP Amerika 2024. Marc Marquez finis kedua.


Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

11 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

Jorge Martin memecahkan rekor saat memuncaki sesi latihan secara keseluruhan pada hari pertama rangkaian MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

12 hari lalu

Alex Rins. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

Pembalap Monster Energy Yamaha Alex Rins bertekad untuk mengulangi kemenangan pada MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

12 hari lalu

Marc Marquez. (Foto: Gresini Racing)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

Pembalap Gresini Racing Marc Marquez bertekad untuk mengakhiri puasa podium kemenangan selama dua tahun pada MotoGP Amerika 2024.


Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

19 hari lalu

Fabio Quartararo. (Foto: Yamaha)
Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

Pembalap MotoGP Fabio Quartararo resmi memperpanjang kontrak bersama tim pabrikan Yamaha hingga 2026.