Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Eka Putra Wirya Tahu GM Utut Adianto Akan Menang atau Kalah dari Gestur Tubuh

image-gnews
Buku Eka Putra Wirya: Check Mate!   yang ditulis S. Dian Andryanto diluncurkan secara virtual Ahad, 12 September 2021 - Foto dok. Urry Kartopati
Buku Eka Putra Wirya: Check Mate! yang ditulis S. Dian Andryanto diluncurkan secara virtual Ahad, 12 September 2021 - Foto dok. Urry Kartopati
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Persahabatan GM Utut Adianto dan Eka Putra Wirya terungkap dalam peluncuran buku biografi “Eka Putar Wirya: Checkmate! From Zero to Hero”. Buku karya S. Dian Andryanto ini diluncurkan secara virtual, Ahad, 12 September 2021.

GM Utut Adianto menceritakan melalui online, ia mengenal Presiden Direktur Ekatama Group ini sudah lama.  Sejak mereka masih sama-sama di klub catir Jayakarta Muda. “Saya kenal Eka Putra Wirya pertama kali sekitar tahun 1977, artinya sekarang sudah 44 tahun. Kami bermain dalam satu klub catur yang sama di Jayakarta Muda,” katanya.

Persahabatan itu berlanjut. Utut terus menekuni dunia catur, dan Eka terpaksa meninggalkan catur yang sangat disukainya sejak kanak-kanak itu, untuk meneruskan usaha keluarganya. Namun, dukungan Eka terhadap Utut tak pernah surut.

Eka Putra Wirya termasuk yang mendorong Utut untuk meraih gelar Super Grandmaster. Pertandingan demi pertandingan untuk menembus peringkat ke-39 dunia pada 1997 dengan Elo rating 2615, tak lepas dari dukungan sahabatnya ini.

Keinginan mereka mengembangkan catur dan mnenumbuhkan bibit-bibit baru, diungkapkan pula dalam buku setebal 360 halaman ini. Pada Juli 1993, Utut dan Eka kemudian mendirikan  sekolah catur. “Dulu namanya sama dengan produk yang dipasarkan Pak Eka, Enerpac, yaitu produk hidrolik nomor satu dari Amerika Serikat. Berdirilah Sekolah Catur Enerpac (SCE) itu,” kata Utut Adianto.

Sejak 1993, SCE berdiri. Menurut Utut, sekitar 1995, datanglah generasi pertama pecatur yang mereka tangani dengan serius, yakni Susanto Megaranto, Taufik Halay, Tirta Chandra, Andrean, dan kawan-kawan. Lalu, di era tahun 2000-an disusul generasi Irene Kharisma Sukandar, Medina Warda Aulia, Chelsie Sihite, dan lainnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sekolah Catur Enerpac itu kemudian menjadi Sekolah Catur Utut Adiantuo (SCUA) yang berlokasi di Rawapanjang, Bekasi. Sampai hari ini terus menjadi pembibitan pecatur-pecatur muda dari seluruh Tanah Air, bahkan kerap menjadi pelatnas altel catur sebelum ke pertandingan dunia.

Keduanya pun saat ini menjadi pengurus organisasi catur, GM Utut Adianto sebagai Ketua Umum PB Percasi dan Eka Putra Wirya Dewan Pembina PB Percasi.

Saking dekatnya Eka Putra Wirya, ia mengaku tahu tanda-tanda Utut Adianto akan kalah atau menang saat bertanding, cukup dari melihat cara jalannya. Itu pun dikatakan Utut.  “Kalau saya sudah begini (Utut mencontohkan jalan dengan tangan di belakang), dia tahu saya akan menang dengan melihat gestur tubuh saya. Dan, itu sering benarnya,” kata dia.

Baca: Utut Adianto Tak Ingin Pembinaan Catur Putus di Tengah Jalan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

1 hari lalu

Dewan Pembina Pengurus Besar Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) Eka Putra Wirya (dua dari kanan) saat konferensi pers jelang Pertamina GM Tournament 2024 yang berlangsung di Arotel Gelora Senayan, Jakarta, Senin, 22 April 2024. Foto: PB Humas Percasi
Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

PB Percasi selenggarakan Pertamina Indonesian GM Tournament 2024, pekan ini. Kejuaraan internasional catur ini diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara.


Polda Metro Jaya Periksa Ahli Gestur Tubuh dalam Kasus Kematian Anak Tamara Tyasmara

57 hari lalu

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Ade Ary Syam Indradi di kantornya pada Kamis, 25 Januari 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.
Polda Metro Jaya Periksa Ahli Gestur Tubuh dalam Kasus Kematian Anak Tamara Tyasmara

Polda Metro Jaya akan menggunakan ahli gestur tubuh dalam kasus kematian Raden Andante Khalif Pramudityo atau Dante (6), anak artis Tamara Tyasmara.


Maruarar Sirait Singgung Pesan Ayahnya Saat Kembalikan KTA ke PDIP

16 Januari 2024

Politikus Maruarar Sirait mengungkap alasan dia mundur dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Maruarar Sirait Singgung Pesan Ayahnya Saat Kembalikan KTA ke PDIP

Politikus Maruarar Sirait sempat menyinggung pesan ayahnya saat mengembalikan KTA ke DPP PDIP. Apa pesannya?


Pakar Gestur dan Mikroekspresi Bicara Tak Mampunya Prabowo Kontrol Emosi

9 Januari 2024

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan, Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto saat mengikuti debat ketiga Calon Presiden 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 7 January 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Pakar Gestur dan Mikroekspresi Bicara Tak Mampunya Prabowo Kontrol Emosi

Prabowo Subianto menunjukkan emosinya dalam beragam cara saat debat ketiga Pemilihan Presiden yang berlangsung di Jakarta, Minggu malam.


Asal-usul Gestur 'Finger Heart' yang Dilakukan Gibran Rakabuming saat Debat Cawapres 2024, Benarkah Simbol Salib?

24 Desember 2023

Asal-usul Gestur 'Finger Heart' yang Dilakukan Gibran Rakabuming saat Debat Cawapres 2024, Benarkah Simbol Salib?

Gestur Finger Heart yang dilakukan Gibran Rakabuming saat Debat Cawapres telah pupuler sejak puluhan tahun lalu. Pernah beredar hoax itu simbol salib


4 Pecatur Indonesia Raih Gelar Juara di Luar Negeri Sepanjang Desember 2024

22 Desember 2023

Pecatur Laysa Latifah peraih medali emas di Asian Youth Chess Championship 2023 di Uni Emirat Arab (UEA). Foto: PB Percasi
4 Pecatur Indonesia Raih Gelar Juara di Luar Negeri Sepanjang Desember 2024

Catur memberi empat gelar juara buat Indonesia menjelang tutup tahun 2003.


Daftar Pecatur Terkenal Indonesia yang Meraih Grandmaster

5 November 2023

Sebanyak 20 pecatur bergelar Grandmaster (GM) dan Woman International Master (WIM) mengikuti turnamen catur cepat yang diselenggarakan Lembaga Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LM FEB UI) bekerja sama dengan Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PERCASI). Doc: UI
Daftar Pecatur Terkenal Indonesia yang Meraih Grandmaster

Walaupun catur tak begitu populer di Indonesia, berikut adalah Grandmaster catur yang berasal dari Indonesia.


JAPFA Chess Festival ke-13 Diikuti 400 Pecatur, Menghadirkan Robot Catur

16 Oktober 2023

PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JAPFA) dan PB PERCASI menggelar JAPFA Chess Festival ke-13 yang diselenggarakan pada 18-22 Oktober 2023 di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta Pusat.  Foto: Urry Kartopati/PB Percasi
JAPFA Chess Festival ke-13 Diikuti 400 Pecatur, Menghadirkan Robot Catur

JAPFA Chess Festival ke-13 diselenggarakan 18-22 Oktober 2023 di Gedung Serbaguna Senayan, diikuti 400 pecatur Tanah Air. Dihadirkan pula robot catur.


Berita Catur: Gilbert Elroy Tarigan dan Samantha Edithso Masuk Babak 5 Tata Steel Asian Junior & Girls Chess Championship 2023

12 September 2023

Pemain catur muda Indonesia Gilbert Elroy Tarigan. Foto : Istimewa
Berita Catur: Gilbert Elroy Tarigan dan Samantha Edithso Masuk Babak 5 Tata Steel Asian Junior & Girls Chess Championship 2023

Pemain catur muda Gilbert Elroy Tarigan dan Samantha Edithso masuk babak 5 Tata Steel Asian Junior & Girls Chess Championship 2023. Begini capaiannya.


Berita Catur: Gilbert Elroy Tarigan dan Samantha Edithso Menuju Asian Junior & Girls Chess Championship 2023

1 September 2023

Pecatur Indonesia, Samantha Edithso, (PB Percasi)
Berita Catur: Gilbert Elroy Tarigan dan Samantha Edithso Menuju Asian Junior & Girls Chess Championship 2023

Dua pecatur muda Gilbert Elroy Tarigan dan Samantha Edithso ikuti Tata Steel Asian Junior & Girls Chess Championship 2023. Ini profil keduanya.