Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Di Balik Ambisi Besar Korea Selatan Jadi Juara Piala Uber 2022

image-gnews
Korea's rising star An Seyoung claimed her first HSBC World Tour Super 1000. Doc. BWF.
Korea's rising star An Seyoung claimed her first HSBC World Tour Super 1000. Doc. BWF.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tim putri bulu tangkis Korea Selatan berambisi besar menjadi juara Piala Uber 2022. Pelatih tim tunggal putri Korea Selatan, Sung Ji-Hyun, yakin peluang tersebut terbuka lebar melihat komposisi pemain dalam skuad Korea saat ini.

“Jika mereka percaya diri, mereka bisa menang. Sebagai pelatih, saya ingin mereka memiliki tujuan memenangkan Piala Uber," ujar peraih medali emas Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2014 dikutip dari New Straits Times.

"Saya memiliki banyak momen bagus sebagai pemain. Jadi sebagai pelatih, saya ingin mereka menargetkan gelar," kata Ji-Hyun yang pernah menduduki peringkat 2 dunia pada 2017 tersebut.

Mantan ratu bulu tangkis Negeri Ginseng itu baru sekitar satu bulan mengemban tugas sebagai pelatih tunggal putri nasional Korea Selatan setelah memutuskan pensiun. Pada awal masa kepelatihannya ini ia langsung menghadapi tugas berat untuk mendampingi anak asuhnya dalam kejuaraan beregu Uber Cup 2022.

Korea Selatan memang memiliki peluang besar dapat menjadi yang terbaik dalam perebutan gelar juara supremasi beregu putri kali ini. Mereka memiliki sejumlah pemain unggulan. Di nomor tunggal putri, An Seyoung, menjadi andalan.

Selain itu, nomor ganda juga menjadi amunisi terbaik tim menghadapi lawan. Ada tiga pasang ganda putri Korsel yang menduduki sepuluh teratas peringkat dunia. Meski begitu, Ji-Hyun juga ingin tunggal kedua dan ketiga memberikan kontribusi besar.

Ia menganggap Kim Ga Eun, yang turun sebagai tunggal putri kedua, harus memainkan peran kunci. "Ga Eun bisa menjadi kuncinya. Ada tekanan padanya, dia perlu rileks dan fokus pada permainannya." ujar Sung Ji-Hyun menjelaskan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Begitu dia menyadari kemampuannya, dia bisa melakukan jauh lebih baik. Aku tahu itu. Dia bisa gugup, tapi aku akan mencoba menenangkannya." kata dia.

Saat masih aktif sebagai pemain, memenangkan Piala Uber 2010 menjadi salah satu momen paling membanggakan dalam hidup Sung Ji-Hyun. Saat itu, Sung Ji-Hyun dan kolega berhasil menumbangkan Cina di partai final. Momen itu semakin spesial karena gelar juara itu sekaligus menjadi yang pertama bagi tim bulu tangkis putri Negeri Gingseng.

"Terkadang ada lebih banyak tekanan dalam kejuaraan tim, tetapi ketika Anda menang, Anda merasa lebih bahagia. Memenangkan kejuaraan beregu lebih penting (daripada acara individu). Ada lebih banyak tekanan, tetapi jika Anda berhasil, Anda lebih bahagia," kata Ji-Hyun.

Pada Piala Uber 2022, Korea Selatan tergabung dalam Grup D bersama Kanada, Amerika Serikat, dan India. Saat ini, An Seyoung dan kolega masih menempati posisi puncak Grup D usai mengamankan dua kemenangan pada laga penyisihan grup melawan Amerika Serikat dan Kanada.

Baca juga : Jadwal Piala Uber 2022, Susunan Pemain dan Head to Head Indonesia vs Jepang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Chaeyoung TWICE Genap 25 Tahun, Simak Profilnya

5 jam lalu

Chaeyoung TWICE. (Soompi.com)
Chaeyoung TWICE Genap 25 Tahun, Simak Profilnya

Chaeyoung TWICE merupakan rapper dalam girl band Twice. Ia lahir pada 23 April 1999 di Seoul, Korea Selatan.


Profil Jeno NCT yang Menapaki 24 Tahun Hari Ini, Begini Sepenggal Karirnya

6 jam lalu

Jeno NCT saat konferensi pers konser The Dream Show 2: In A Dream di ICE BSD, Sabtu, 4 Maret 2023. TEMPO/Marvela
Profil Jeno NCT yang Menapaki 24 Tahun Hari Ini, Begini Sepenggal Karirnya

Lee Jeno alias Jeno NCT adalah idol Korea kelahiran 2000 yang kini aktif berkarir sebagai member dari boy grup NCT. Simak profilnya.


3 Pemain Korea Selatan yang Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

11 jam lalu

Para pemain Korea Selatan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Jepang di Piala Asia U-23 2024. Twitter @afcasiancup.
3 Pemain Korea Selatan yang Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Korea Selatan menjadi tim pertama yang mampu menyapu bersih semua laga fase grup Piala Asia U-23 2024 tanpa kebobolan.


5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

13 jam lalu

Choi Siwon dalam drama Death's Game. Foto: Instagram/@tving.official
5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

Kalangan Chaebol memiliki kekayaan dan pengaruh besar di Korea Selatan. Dinamika kehidupan mereka kerap dijadikan cerita drakor.


Istana Gyeongbokgung Buka Tur Malam Hari Mulai 8 Mei 2024

15 jam lalu

Istana Gyeongbokgung di Korea Selatan. Unsplash.com/Yeojin Yun
Istana Gyeongbokgung Buka Tur Malam Hari Mulai 8 Mei 2024

Setiap tahun tur malam hari Istana Gyeongbokgung dibuka dua kali, saat musim semi dan musim gugur


Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024

1 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kiri) dan Muhammad Rian Ardianto (kanan) memberikan keterangan pers setibanya dari Inggris di Terminal 3, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 18 Maret 2024. Fajar/Rian berhasil mempertahankan gelar All England kategori ganda putra yang pertama kali diperoleh tahun lalu. ANTARA/Muhammad Iqbal
Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu ditunjuk berdasarkan hasil voting seluruh atlet yang tergabung di dalam tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024.


Hasil Piala Asia U-23: Korea Selatan Jadi Lawan Timnas Indonesia di Perempat Final Usai Kalahkan Jepang

1 hari lalu

Para pemain Korea Selatan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Jepang di Piala Asia U-23 2024. Twitter @afcasiancup.
Hasil Piala Asia U-23: Korea Selatan Jadi Lawan Timnas Indonesia di Perempat Final Usai Kalahkan Jepang

Korea Selatan akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 di babak perempat final Piala Asia U-23 2024.


Ditantang Daud Kim, Ayana Moon: Pengacara Saya akan Jelaskan Hal Ilegal di Korea

1 hari lalu

Selebgram asal Korea, Ayana Jihye Moon dan Ustad Abdul Somad menjadi perbincangan netizen setelah Ustad Abdul Somad hadir di dalam Youtube ahli hukum tata negara Refly Harun, dimana Refly Harun bertanya bagaimana terjadinya pertemuan Ayana dengan Abdul Somad. Foto/Instagram/xolovelyayan
Ditantang Daud Kim, Ayana Moon: Pengacara Saya akan Jelaskan Hal Ilegal di Korea

Ayana Moon, influencer muslim Korea Selatan menjawab tantangan Daud Kim, Youtuber mualaf yang viral setelah mengumumkan akan membangun masjid.


Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Bakal Tonton Langsung Laga Korea vs Jepang

1 hari lalu

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat konferensi pers menjelang laga melawan tuan rumah Qatar di Piala Asia U-23 2024. Kredit: Tim Media PSSI
Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Bakal Tonton Langsung Laga Korea vs Jepang

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mengungkapkan kegembiraannya setelah timnya berhasil menang telak atas Yordania di Piala Asia U-23 2024.


Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

2 hari lalu

Duta Besar Aljazair untuk PBB Sofiane Mimouni berbicara sebelum pemungutan suara mengenai resolusi Dewan Keamanan PBB yang menuntut gencatan senjata kemanusiaan segera di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di markas besar PBB di New York, AS, 20 Februari 2024. REUTERS/Mike Segar
Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"