Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Berita MotoGP dari Marc Marquez, Joan Mir, dan Francesco Bagnaia

image-gnews
Pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez mengendarai sepeda motor keluar dari garasi tim saat sesi latihan bebas 1 MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat, 18 Maret 2022. Ajang balapan MotoGP seri kedua 2022 tersebut berlangsung pada 18-20 Maret 2022. ANTARA FOTO/Andika Wahyu/rwa.
Pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez mengendarai sepeda motor keluar dari garasi tim saat sesi latihan bebas 1 MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat, 18 Maret 2022. Ajang balapan MotoGP seri kedua 2022 tersebut berlangsung pada 18-20 Maret 2022. ANTARA FOTO/Andika Wahyu/rwa.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejak MotoGP Italia dimulai pada Jumat pekan lalu, Joan Mir sudah menduga bahwa motornya tidak akan cukup kuat menyelesaikan 23 putaran saat balapan. Keresahan tersebut terbukti karena Mir gagal menyelesaikan balapan di Sirkuit Mugello, Italia, Ahad lalu.

Pembalap Spanyol tersebut menjelaskan bahwa motor Suzuki GSX-RR miliknya tampil mengecewakan sepanjang balapan. "Perasaan yang saya alami akhir pekan ini tidak normal. Saya tidak tahu apa yang terjadi. Saya tidak lagi bisa mengulang kecepatan di tikungan seperti tahun lalu," kata Mir dilansir dari Speedweek.

"Kami harus segera mengambil langkah besar untuk dapat melakukan banyak hal. Sebelum berjuang untuk memperbaiki peringkat, saya lebih baik di rumah saja dulu," ujar Mir menambahkan.

Juara dunia MotoGP 2020 menyebut bahwa motor Suzuki tahun ini memiliki dua kelemahan utama. "Kondisi saat akan masuk tikungan dan sistem pengereman adalah masalah bagi kami. Kecepatan di tikungan panjang sangat rendah. Padahal, dulu, di sanalah kekuatan terbesar kami," kata dia.

Mir mengaku heran karena performa tunggangannya turun drastis padahal tidak banyak perubahan spesifikasi motor untuk MotoGP 2022. Suzuki, menurut dia, justru tampil jeblok di lintasan yang sebelumnya menjadi kekuatan dan sumber pundi-pundi poin mereka, termasuk di Mugello.

"Sebenarnya, motor kami saat ini tidak terlalu berbeda dari tahun lalu. Rasanya agak aneh ketika kami justru jeblok di lintasan yang dulunya sangat cocok buat kami. Misalnya, di Qatar atau Mugello. Hal aneh juga terjadi di ban depan ketika tampil di Portimao. Ada hal yang salah di sini," kata Mir.

Ducati Cari Rekan Baru untuk Bagnaia

Ducati berhasil mengamankan Francesco Bagnaia dalam daftar pembalapnya setelah meneken kontrak baru berdurasi dua tahun pada Februari lalu. Dengan telah terisinya satu kursi pembalap musim depan, Ducati mencari rekan duet untuk pembalap asal Italia tersebut.

Jack Miller tentu berada di barisan terdepan. Pembalap asal Australia tersebut adalah pembalap yang mendampingi Bagnaia di tim pabrikan Ducati dalam dua musim terakhir. Namun, posisi Miller tak sepenuhnya aman. Performa yang angin-anginan membuat dirinya rawan terdepak dari Skuad Borgo Panigale.

Meski telah meraih dua podium, Miller telah dua kali gagal finis pada musim ini. Ia juga dua kali finis di luar sepuluh besar, termasuk pada MotoGP Italia akhir pekan lalu. Situasi tersebut membuat Ducati mulai memikirkan alternatif lain. Jorge Martin dan Enea Bastianini pun menjadi kandidat terkuat.

"Kami akan segera membuat keputusan tersebut," ujar bos Ducati, Paolo Ciabatti, dikutip dari GP One. "Di musim panas nanti, setelah melakoni beberapa GP lagi, kami akan mengumumkan pilihan kami. Kami percaya pilihan itu adalah yang terbaik untuk Ducati."

Saat ini, ada delapan motor Ducati yang beraksi di lintasan. Artinya, mereka punya banyak alternatif jika ingin mencari sosok pengganti berpengalaman di atas motor Desmosedici. Selain Jorge, Enea, dan Miller, masih ada Marco Bezzecchi dan Luca Marini, pembalap Mooney VR46 Racing Team, yang berpeluang mendapat promosi ke tim pabrikan.

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia, memacu motornya dalam balapan MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Scarperia e San Piero, Italia, Ahad, 29 Mei 2022. REUTERS/Ciro De Luca

"Bezzecchi adalah rookie paling kompetitif. Tidak semua pembalap mampu mengamankan posisi kelima setelah sempat kehilangan posisi terdepan. Bezzecchi dan Marini jelas merupakan pembalap kejutan dengan apa yang mereka tunjukkan di paruh pertama balapan," ujar Ciabatti.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

5 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.


Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

5 hari lalu

Maverick Vinales saat tampil di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.


Hasil MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Pedro Acosta Kedua, Marc Marquez Gagal Finis

5 hari lalu

Maverick Vinales di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Hasil MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Pedro Acosta Kedua, Marc Marquez Gagal Finis

Maverick Vinales berhasil menjuarai balap MotoGP Amerika 2024 dengan mengukir sejarah.


Jadi Runner-up di Sprint Race, Marc Marquez Kembali Incar Podium pada Balapan Utama MotoGP Amerika 2024

6 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadi Runner-up di Sprint Race, Marc Marquez Kembali Incar Podium pada Balapan Utama MotoGP Amerika 2024

Pembalap Gresini Racing Marc Marquez mengincar podium pada balapan utama (Race) MotoGP Amerika 2024 di Circuit of the Americas (COTA), malam ini.


Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

6 hari lalu

Podium Sprint Race MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales menang, Marc Marquez posisi dua, dan Jorge Martin posisi tiga. (Foto: Red Bull Content Pool)
Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales memenangi sprint race MotoGP Amerika 2024 di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas.


Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

6 hari lalu

Maverick Vinales di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Maverick Vinales Juara, Marc Marquez Ke-2, Bagnaia Ke-8

Maverick Vinales berhasil menjuarai Sprint Race MotoGP Amerika 2024. Marc Marquez finis kedua.


Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

7 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
Pecahkan Rekor Kecepatan di MotoGP Amerika, Apa Kata Jorge Martin?

Jorge Martin memecahkan rekor saat memuncaki sesi latihan secara keseluruhan pada hari pertama rangkaian MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

7 hari lalu

Alex Rins. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

Pembalap Monster Energy Yamaha Alex Rins bertekad untuk mengulangi kemenangan pada MotoGP Amerika 2024.


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

8 hari lalu

Marc Marquez. (Foto: Gresini Racing)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Marc Marquez Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

Pembalap Gresini Racing Marc Marquez bertekad untuk mengakhiri puasa podium kemenangan selama dua tahun pada MotoGP Amerika 2024.


Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

14 hari lalu

Fabio Quartararo. (Foto: Yamaha)
Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

Pembalap MotoGP Fabio Quartararo resmi memperpanjang kontrak bersama tim pabrikan Yamaha hingga 2026.