TEMPO.CO, Jakarta - Pemain bulu tangkis Indonesia akan mengawali kiprahnya di Vietnam Open 2022. Tommy Sugiarto dan Ruselli Hartawan akan bertanding di turnamen bulu tangkis tur dunia BWF level Super 100 itu di Ho Chi Minh, Rabu, 28 September 2022.
Tommy Sugiarto yang menjadi unggulan keempat langsung melaju ke babak 32 besar dan akan menghadapi wakil dari India, S. Sankar Muthusamy Subramanian. Sedangkan, Ruselli yang juga unggulan keempat akan melawan Fuyu Iwasaki yang juga dari Indonesia.
Di nomor tunggal putri, Dhea Bunga Anjani akan melawan wakil tuan rumah Thi Trang dan Yulia Yosephine Susanto menghadapi Thet Htar Thuzar dari Myanmar.
Sementara, ganda putra Wahyu Pangkaryanira/Hardianto yang menjadi unggulan keenam bertemu dengan Minh Bao/Bao Duc Duong dari Vietnam dan Panjer Aji Siloka Dadiara/Bryan Sidney Elohim menghadpai Lee Yi Bo/Ling Wei Jie dari Malaysia.
Di ganda putri, Dhea Bunga Anjani/Fuyu Iwasaki berhadapan dengan tuan rumah Thi Phuong Hong Dinh/Pham Thi Khanh. Sedangkan di ganda campuran, Serena Kani yang berpasangan dengan Tan Min Kang dari Malaysia akan melawan pasangan India, Sabreeshwaran Haribaskaran/Kanshka Ganesan.
Berikut Pemain Indonesia yang Bertanding di Vietnam Open 2022 pada Rabu, 28 September:
Tunggal Putra
Tommy Sugiarto (4) vs S. Sankar Muthusamy Subramanian (India)
Tunggal Putri
Dhea Bunga Anjani vs Thi Trang (Vietnam)
Ruselli Hartawan vs Fuyu Iwasaki
Yulia Yosephine Susanto vs Thet Htar Thuzar (Myanmar)
Ganda Putra
Wahyu Pangkaryanira/Hardianto (6) vs Minh Bao/Bao Duc Duong (Vietnam)
Panjer Aji Siloka Dadiara/Bryan Sidney Elohim vs Lee Yi Bo/Ling Wei Jie (Malaysia)
Ganda Putri
Dhea Bunga Anjani/Fuyu Iwasaki vs Thi Phuong Hong Dinh/Pham Thi Khanh (Vietnam).
Ganda Campuran
Tan Min Kang (Malaysia)/Serena Kani vs Sabreeshwaran Haribaskaran/Kanshka Ganesan (India)
Baca Juga: Herry IP Sebut Kevin Sanjaya Latihan Terpisah di Pelatnas PBSI