Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Pemain Top Afrika yang Perlu Diwaspadai di Piala Dunia 2022, Achraf Hakimi Termasuk

image-gnews
Pemain Maroko Achraf Hakimi. REUTERS/Mohamed Abd El Ghany
Pemain Maroko Achraf Hakimi. REUTERS/Mohamed Abd El Ghany
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Piala Dunia 2022 akan berlangsung bulan depan. Sejumlah pemain bintang dipastikan bakal tampil di ajang ini, termasuk pemain dari benua Afrika.

Mengacu pada Piala Dunia edisi sebelumnya, kita mengenal Roger Miller, Didier Drogba, dan Samuel Eto'o, menjadi pemain penting bagi tim negaranya. Mereka mencatat sejarah baru di ajang ini. 

Di Piala Dunia Qatar yang digelar mulai 20 November mendatang ini, ada lima tim nasional dari Afrika yang lolos ke putaran final. Mereka adalah Ghana, Senegal, Tunisia, Maroko, dan Kamerun.

Berikut lima pemain Afrika yang dipatut diwaspadai di Piala Dunia 2022:

Sadio Mane (Timnas Senegal)

Sadio Mane merupakan pemain paling bersinar di Timnas Senegal saat ini. Dia saat ini bermain di Bayern Munchen setelah meninggalkan Liverpool pada musim panas 2022. 

Dia dikenal memiliki kualitas mumpuni dalam finishing, dribbling, dan kecepatan yang membuatnya dianggap sebagai pemain terbaik di dunia. 

Pada Oktober 2021, Mane mencetak gol ke-100 di Liga Premier, dia menjadi orang Afrika ketiga yang berhasil mencapai rekor tersebut. Selain itu, dia berada di urutan keempat dalam pemungutan suara Ballon d’Or 2019. Sedangkan dalam nominasi “Best FIFA Men’s Player”, dia berada di urutan kelima pada 2019, dan keempat pada 2020.

Mane mencetak gol penentu kemenangan saat adu penalti di final Piala Afrika 2021 untuk membawa tim nasional negaranya meraih gelar pertamanya di ajang itu dan sekaligus dinobatkan sebagai “Player of the Tournament”.

Baca Juga: Sadio Mane Sebut Tim Tuan Rumah Qatar Bakal Jadi Lawan Sulit di Piala Dunia 2022

Achraf Hakimi (Timnas Maroko)

Bintang Paris Saint-Germain (PSG), Achraf Hakimi, adalah salah satu pemain populer di Timnas Maroko. Dia akan tampil di Piala Dunia untuk kali keduanya di Qatar.

Hakimi tampil mengesankan bersama tim Prancis itu musim ini. Dia mencetak satu gol di Ligue 1 musim ini.

Pemain berposisi bek ini dikenal dengan gerakannya yang lincah serta gaya permainannya yang dinamis. Dia juga orang yang terampil dalam bertahan dan bisa membuat umpan panjang dengan akurat untuk rekan setimnya di lapangan.

Maroko dapat mengandalkan keahlian dribbling Hakimi yang cepat, gesit, dan luar biasa itu di Piala Dunia 2022.

Vincent Aboubakar (Timnas Kamerun)

Pemain yang dikenal dengan julukannya sebagai pembangkit tenaga pencetak gol Kamerun ini adalah pencetak gol terbanyak ketiga dalam sejarah tim nasional negaranya dengan 33 gol internasional.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sejak menjalani debut internasionalnya untuk Kamerun pada Mei 2020, Aboubakar mencatat 80 penampilan (jumlah penampilan di level internasional).

Penyerang Al-Nassr itu telah bermain bersama Timnas Kamerun di Piala Dunia 2010 dan 2014. Selain itu, dia juga tampil di Piala Afrika 2015, 2017, dan 2021.

Dalam penampilannya di Piala Afrika 2021, Aboubakar dinobatkan sebagai pencetak gol terbanyak di turnamen tersebut.

Wahbi Khazri (Timnas Tunisia)

Wahbi Khazri akan menjadi salah satu tulang punggung di Timnas Tunisia saat berlaga di Piala Dunia 2022. Pemain berposisi sebagai gelandang serang atau penyerang ini sekarang bermain untuk klub Prancis, Montpellier.

Pemain kelahiran Prancis itu, telah mencetak 24 gol internasional dan menjadi pencetak gol terbanyak kedua dalam sejarah sepak bola Tunisia.

Kapten Timnas Tunisia, Khazri, telah bermain lebih dari 70 pertandingan untuk mewakili negara asalnya. Dia tercatat telah bermain di Piala Afrika sebanyak lima kali dan Piala Dunia 2018.

Thomas Teye Partey (Timnas Ghana)

Partey menjadi salah satu pemain bintang  di Timnas Ghana ini. Ia bermain sebagai gelandang di timnas negaranya dan klub Liga Inggris, Arsenal.

Sebelumnya, Partey tampil untuk timnas negaranya dalam tiga edisi Piala Afrika. Selain itu, dia memenangkan penghargaan Pemain Terbaik Ghana 2018 dan 2019, serta dinobatkan sebagai CAF Team if the Year pada 2017.

Dia berhasil mencetak gol penentu kemenangan untuk Ghana dalam penampilan terakhirnya ketika melawan Nigeria, untuk mengamankan tempat Black Star di Piala Dunia 2022.

Gelandang Arsenal itu merupakan pemain penting untuk klub dan negaranya. Namun, riwayat cederanya baru-baru ini membuat dia diragukan akan dipanggil bergabung membela Ghana di Piala Dunia 2022.

Meski begitu, Partey tetap memiliki potensi untuk bisa bergabung dengan timnas negaranya dan tamppil di Piala Dunia untuk kali keduanya di Qatar jika mampu menjaga kondisi kesehatannya.

DOHA NEWS | DESY ALHAMDIANA PUTRI

Baca Juga: Deretan Pencetak Gol Terbanyak di Piala Dunia, Messi dan Ronaldo Masih Bisa Mengejar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

4 hari lalu

Pemain dan pelatih PSG, Kylian Mbappe dan Luis Enrique. REUTERS/Vincent West
Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

Manajer Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique yakin bisa mengalahkan Barcelona dan lolos ke babak semifinal Liga Champions 2023-2024.


Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

11 hari lalu

Pemain Al Nassr, Sadio Mane berselebrasi setelah menjebol gawang Abha dalam laga lanjutan Liga Arab Saudi di Prince Sultan bin Abdulaziz Sports City, 2 April 2024. Ini menjadi kemenangan ketiga yang diraih secara beruntun oleh Al Nassr. REUTERS/Stringer
Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.


8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

11 hari lalu

Pemain Al Nassr, Sadio Mane. (Instagram/@alnassr)
8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.


Cristiano Ronaldo Cetak Hattrick saat Al Nassr Hajar Al Tai 5-1, Kokoh di Posisi Teratas Daftar Top Skor Sementara

20 hari lalu

Pemain Al Nassr Cristiano Ronaldo. REUTERS/Ahmed Yosri
Cristiano Ronaldo Cetak Hattrick saat Al Nassr Hajar Al Tai 5-1, Kokoh di Posisi Teratas Daftar Top Skor Sementara

Sadio Mane menciptakan dua assist di laga itu, salah satunya untuk terjadinya gol kedua Cristiano Ronaldo.


Jadwal Manchester City vs Arsenal di Liga Inggris Minggu: 5 Pemain Bintang The Gunners Kemungkinan Absen

21 hari lalu

Para pemain Arsenal saat adu penalti dengan pemain FC Porto dalam Leg Kedua 16 Besar Liga Champions di  Emirates Stadium, London, Inggris, 12 Maret 2024. Reuters/Andrew Boyers
Jadwal Manchester City vs Arsenal di Liga Inggris Minggu: 5 Pemain Bintang The Gunners Kemungkinan Absen

Bukayo Saka dan Gabriel Martineli termasuk lima pemain yang berpotensi absen saat laga Manchester City vs Arsenal di pekan ke-30 Liga Inggris Minggu.


Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

28 hari lalu

 Pelatih Argentina Lionel Scaloni. REUTERS/Hannah Mckay
Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

Menjelang laga timnas Argentina vs El Salvador, pelatih Lionel Scaloni menguraikan pernyataan yang diungkapkannya pada November 2023.


Piala Afrika 2024 Dipenuhi Kejutan dan Jadi yang Paling Sulit Diprediksi, Simak Jadwal Babak Perempat Final

1 Februari 2024

Para pemain Pantai Gading merayakan kemenangan di akhir pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Afrika (CAN) 2024 antara Senegal dan Pantai Gading di Stade Charles Konan Banny di Yamoussoukro pada Selasa (30/1/2024). ANTARA/AFP/Kenzo Tribouillard.
Piala Afrika 2024 Dipenuhi Kejutan dan Jadi yang Paling Sulit Diprediksi, Simak Jadwal Babak Perempat Final

Jadwal Piala Afrika 2024 akan memasuki babak perempat final. Kejutan-kejutan baru diprediksi masih akan terus hadir.


Kejutan Piala Afrika 2023: Afrika Selatan Singkirkan Maroko untuk Lolos ke Babak Perempat Final

31 Januari 2024

Pemain Afrika Selatan Teboho Mokoena melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya setelah mencetak gol ke gawang Maroko dalam babak 16 besar Piala Asia di Laurent Pokou Stadium, San Pedro, Ivory Coast, 30 Januari 2024. REUTERS/Siphiwe Sibeko
Kejutan Piala Afrika 2023: Afrika Selatan Singkirkan Maroko untuk Lolos ke Babak Perempat Final

Mali juga memastikan tempat di perempat final Piala Afrika 2023 dengan kemenangan 2-1 atas Burkina Faso.


Piala Afrika 2023: Pelatih Senegal Aliou Cisse Terpukul Usai Gagal Pertahankan Gelar

30 Januari 2024

Pelatih kepala Senegal Aliou Cisse bereaksi selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Afrika 2024 antara Senegal dan Pantai Gading di Stade Charles Konan Banny di Yamoussoukro pada Selasa (30/1/2024) WIB. ANTARA/AFP/Kenzo Tribouillard.
Piala Afrika 2023: Pelatih Senegal Aliou Cisse Terpukul Usai Gagal Pertahankan Gelar

Senegal kalah dari tim tuan rumah Pantai Gading melalui drama adu penalti 4-5 seusai bermain sama kuat 1-1 selama 90 menit di Piala Afrika 2023.


Hasil Piala Afrika 2023: Singkirkan Juara Bertahan Senegal Lewat Adu Penalti, Pantai Gading ke Perempat Final

30 Januari 2024

Pemain Pantai Gading melakukan selebrai usai kalahkan Senegal pada babak 16 besar Piala Afrika. REUTERS/Siphiwe Sibeko
Hasil Piala Afrika 2023: Singkirkan Juara Bertahan Senegal Lewat Adu Penalti, Pantai Gading ke Perempat Final

Tanjung Verde juga lolos ke perempat final Piala Afrika 2023 setelah mengalahkan Mauritania 1-0.