Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kilas Balik Piala Dunia 1930: Tuan Rumah Uruguay Juarai Edisi Perdana

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Logo Piala Dunia 1930.
Logo Piala Dunia 1930.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Piala Dunia 2022, yang akan berlangsung mulai 20 November, akan menjadi edisi ke-22. Sejarah panjang pesta akbar sepak bola dunia ini dimulai pada 1930, saat Piala Dunia perdana digelar di Uruguay.

Simak kilas balik soal Piala Dunia 1930:

Tuan Rumah: Uurguay

Piala Dunia edisi perdana ini Itu berlangsung di Uruguay pada 13-30 Juli 1930. Awalnya, untuk menjadi tuan rumah, Uruguay bersaing dengan Italia, Swedia, Belanda, Spanyol, dan Hungaria.

Namun, negara-negara dari Eropa tersebut akhirnya menarik diri dan membuat Uruguay menjadi negara paling siap untuk menggelar Piala Dunia. FIFA pun memilih Uruguay sebagai negara tuan rumah.

Pemilihan Uruguay dianggap tepat karena tim sepak bola negear itu telah berhasil mempertahankan gelar di cabang sepak bola dalam Olimpiade Musim Panas 1928.

Peserta dan Format Turnamen

Piala Dunia edisi pertama ini diikuti 13 negara. Semua pertandingan dimainkan di ibu kota Uruguay, Montevideo, dengan mayoritas laga digelar di Estadio Centenario, yang dibangun khusus untuk turnamen tersebut.

Tak ada babak kualifikasi untuk menentukan tim yang lolos. Semua negara anggota FIFA diundang untuk tampil dan diberi deadline jawaban hingga 28 Februari 1930. Namun, banyak negara Eropa yang berhalangan hadir karena biaya mahal dan lamanya perjalanan ke Uruguay. Bahkan hingga dua bulan sebelum turnamen tak ada negara Eropa yang berpartisipasi.

Campur tangan presiden FIFA, Jules Rimet, membuat empat negara Eropa, yaitu Prancis, Yugoslavia, Belgia, dan Rumania bisa mengikuti ajang tersebut.

Dalam turnamen ini, tim peserta dibagi menjadi empat grup, dengan pemenang masing-masing grup maju ke semifinal.

Hasil Pertandingan

Dua pertandingan pertama yang bersejarah berlangsung secara bersamaan. Prancis dan Amerika Serikat sama-sama menang, masing-masing dengan mengalahkan Meksiko 4-1 dan Belgia 3-0.

Lucien Laurent dari Prancis mencetak gol pertama dalam sejarah Piala Dunia. Sedangkan kiper Amerika Serikat Jimmy Douglas membukukan clean sheet (catatan tak kebobolan) pertama di turnamen pada hari yang sama.

Argentina, Uruguay, Amerika Serikat, dan Yugoslavia masing-masing menjadi juara grup dan lolos ke semifinal. Uurguya dan Argentina kemudian lolos ke final.

Di partai puncak, tuan rumah Uruguay berhasil mengalahkan Argentina 4–2 di depan 68.346 penonton. Mereka menjadi negara pertama yang berhasil menjuarai Piala Dunia.

Data dan Fakta Piala Dunia 1930

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tuan Rumah: Uruguay
Waktu Penyelenggaraan: 13-30 Juli 1930
Peserta: 13
Juara: Timnas Uruguay
Jumlah Laga: 18
Jumlah Gol: 70 (3,89 per laga)
Jumlah Penonton: 590.549 (32.808 per laga)
Top Skor: Guillermo Stabile (8 gol).

Hasil Pertandingan

Grup 1:

Prancis 4-1 Meksiko
Argentina 1-0 Prancis
Cile 3-0 Meksiko
Cile 1-0 Prancis
Argentina 6-3 Meksiko
Argentina 3-1 Cile

Grup 2:

Yugoslavia 2-1 Brasil
Yugoslavia 4-0 Bolivia
Brasil 4-0 Bolivia

Grup 3:

Rumania 3-1 Peru
Uruguay 1-0 Peru
Uruguay 4-0 Rumania

Grup 4:

Amerika Serikat 3-0 Belgia
Amerika Serikat 3-0 Paraguay
Paraguay 1-0 Belgia

Semifinal

Uruguay 6-1 Yugoslavia
Argentina 6-1 Amerika Serikat

Final

Uruguay 4-2 Argentina.

FIFA | SKOR.ID

Baca Juga: Uruguay, Kuda Hitam Piala Dunia 2022

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Mats Deijl, yang Batal Naturalisasi untuk Timnas Malaysia

1 hari lalu

Mats Deijl. Instagram
Mengenal Mats Deijl, yang Batal Naturalisasi untuk Timnas Malaysia

FIFA tak merestui federasi Malaysia untuk melanjutkan naturalisasi Mats Deijl


Target Erick Thohir Usai FIFA Nyatakan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Penuhi Syarat Bela Timnas Indonesia

1 hari lalu

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir dalam konferensi pers terkait naturalisasi di Gedung Kementerian Hukum dan HAM, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis 19 September 2024.Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Supratman Andi Agtas menyatakan bahwa Kementerian Hukum dan HAM turut berkontribusi dalam upaya meloloskan tim nasional Indonesia ke Piala Dunia 2026 melalui naturalisasi. TEMPO/Ilham Balindra
Target Erick Thohir Usai FIFA Nyatakan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Penuhi Syarat Bela Timnas Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menargetkan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders bawa Timnas Indonesia curi poin saat lawan Bahrain dan China.


FIFA Tolak Rencana Naturalisasi Mats Deijl untuk Timnas Malaysia, Begini Respons FAM

3 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
FIFA Tolak Rencana Naturalisasi Mats Deijl untuk Timnas Malaysia, Begini Respons FAM

Harapan Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) untuk menaturalisasi salah satu pemain diaspora, Mats Deijl, kandas setelah ditolak FIFA.


12 Stadion Piala Dunia Klub 2025 di Amerika Serikat

4 hari lalu

Logo FIFA. wikipedia
12 Stadion Piala Dunia Klub 2025 di Amerika Serikat

FIFA telah mengumumkan 12 stadion untuk Piala Dunia Klub 2025 di Amerika Serikat


FIFA Dilaporkan Tak Mau Jatuhkan Sanksi ke Israel

9 hari lalu

Logo FIFA di  Zurich, Swiss. REUTERS/Arnd Wiegmann
FIFA Dilaporkan Tak Mau Jatuhkan Sanksi ke Israel

Asosisasi Sepak Bola Palestina menyorongkan proposal agar timnas Israel didepak dari pertandingan, namun FIFA dilaporkan tak mengabulkannya.


Update Ranking FIFA: Timnas Indonesia Naik Empat Peringkat, Tapi Belum Salip Vietnam dan Thailand

15 hari lalu

Timnas Indonesia berfoto sebelum pertandingan kualifikasi piala Dunia AFC antara Timnas Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 10 September 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Update Ranking FIFA: Timnas Indonesia Naik Empat Peringkat, Tapi Belum Salip Vietnam dan Thailand

Timnas Indonesia menempati urutan ke-129 ranking FIFA per Kamis, 19 Oktober 2024.


DPR Setujui Naturalisasi Eliano Rejinders dan Mees Higres, Menkumham Pastikan Sesuai Aturan

17 hari lalu

Layar menampilkan video conference dengan pesepak bola Eliano Johannes Reijnders (kanan) saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 17 September 2024. Komisi III DPR RI menyetujui pemberian kewarganegaraan Republik Indonesia kepada Eliano Johannes Reijnders dan Mees Victor Joseph Hilgers. TEMPO/M Taufan Rengganis
DPR Setujui Naturalisasi Eliano Rejinders dan Mees Higres, Menkumham Pastikan Sesuai Aturan

Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia menyutujui permohonan pertimbangan pemberian kewarganeraan Indonesia, bagi dua atlet sepak bola, Eliano Johannes Rejinders dan Mees Victor Joseph Hilgres.


Timnas Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Profil Pelatih Graham Arnold Vs Shin Tae-yong

24 hari lalu

Pelatih Australia Graham Arnold. Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar, 22 November 2022. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Timnas Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Profil Pelatih Graham Arnold Vs Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Australia di laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga. Mempertemukan pelatih Graham Arnold dan Shin Tae-yong.


Hasil - Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol: Timnas Brasil Mennag, Uruguay dan Kolombia Tertahan

27 hari lalu

Pemain timnas Brasil, Rodrygo melakukan selebrasi. REUTERS/Washington Alves
Hasil - Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol: Timnas Brasil Mennag, Uruguay dan Kolombia Tertahan

Hasil kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol menampilkan kemenangan Brasil. Sedangkan Uruguay dan Kolombia sama-sama ditahan lawannya.


Mees Hilgers Bicara Target Bersama Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia

27 hari lalu

Mees Hilgers. Foto: Instagram/meeshilgerss
Mees Hilgers Bicara Target Bersama Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia

Mees Hilgers ingin membuat Timnas Indonesia menjadi tim langganan lolos ke Piala Dunia.