Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Makan Tablet Glukosa Saat Pertandingan, Bikin Performa Messi Meningkat

image-gnews
Lionel Messi melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua dari titik penalti pada Perempat Final Piala Dunia 2022 antara Belanda vs Argentina di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, 9 Desember 2022. REUTERS/Paul Childs
Lionel Messi melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua dari titik penalti pada Perempat Final Piala Dunia 2022 antara Belanda vs Argentina di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, 9 Desember 2022. REUTERS/Paul Childs
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bintang lapangan sepakbola Lionel Messi pernah menjadi sorotan lantaran tampak mengeluarkan sesuatu dari kaus kakinya saat di temgah pertandingan. Kapten Timnas Argentina itu kemudian memakan benda tersebut. Di pertandingan itu ia tampil gemilang.

Setelah sempat menimbulkan kontroversi dan pertanyaan banyak pihak, diketahui yang dikonsumsi Messi merupakan tablet glukosa yang digunakan dalam dunia olah raga untuk atlet yang tengah berada di pertandingan yang ketat.

Baca :

Dilansir dari verywellhealth.com, tablet glukosa adalah tablet kunyah yang terbuat dari glukosa atau gula. Ini menjadi pilihan cepat dan praktis untuk meningkatkan kadar gula darah rendah.

Tubuh memerlukan glukosa dalam semua kegiatan, mulai dari hal-hal sederhana seperti bangun pagi hingga aktivitas yang lebih energik seperti mengikuti lomba lari dan berolahraga.

Tubuh mendapatkan glukosa secara alami dari makanan yang kita makan, tetapi Anda bisa mendapatkan tambahan glukosa menggunakan suplemen glukosa yang biasanya dalam bentuk tablet kunyah.

Glukosa banyak ditemukan pada buah-buahan, kacang-kacangan dan sayuran. Glukosa merupakan sumber energi nomor satu bagi tubuh. Saat makan, tubuh mengubah karbohidrat menjadi glukosa sebelum diangkut dalam aliran darah.

Glukosa yang mengalir melalui aliran darah pada waktu tertentu dikenal sebagai glukosa darah atau gula darah. Tubuh membutuhkan energi untuk berfungsi. Pankreas melepaskan insulin yang membantu sel menyerap glukosa dari aliran darah, memberi makan otak, organ, dan otot.

Saat berolahraga, glukosa diserap oleh otot melalui uap darah. Jika tidak ada cukup glukosa atau gula darah, tubuh biasanya tidak memiliki energi yang cukup untuk berfungsi dengan baik. Saat itulah tubuh bisa merasa lelah.

Disarikan dari liftglucose.com, glukosa sangat berguna dalam latihan intensitas sedang hingga tinggi yang membutuhkan tingkat aktivitas berkelanjutan. Ini dapat memungkinkan atlet untuk mempertahankan performa pada level tinggi lebih lama dan menunda rasa lelah.

Artinya, atlet dapat meningkatkan performa dengan mengonsumsi karbohidrat sebelum berolahraga maupun menggunakan tablet glukosa selama berolahraga untuk meningkatkan kadar gula darah. Penelitian telah menunjukkan bahwa dekstrosa, glukosa yang ditemukan dalam tablet glukosa, secara signifikan dapat membantu performa olahraga.

Manfaat menggunakan tablet glukosa dalam olahraga diuji dalam studi selama delapan minggu terhadap 31 wanita dalam tim dayung. Para peneliti melakukan penelitian ini dengan mengatur waktu setiap atlet saat mereka mendayung di sekitar jarak olahraga untuk menetapkan garis dasar.

Selanjutnya, para atlet diminta meminum minuman khusus sebelum dan sesudah setiap latihan selama delapan minggu. Beberapa minuman mengandung suplemen dekstrosa sementara yang lain mengandung ribosa atau jenis gula lain).

Terakhir, mereka diminta untuk mendayung lagi di akhir penelitian untuk mengetahui apakah ada yang berubah. Para peneliti menemukan bahwa atlet dalam kelompok dekstrosa meningkatkan waktu mendayung mereka lebih dari 15,2 detik. Ini 10 detik lebih cepat daripada kelompok ribosa.

Oleh karena itu terbukti bahwa tablet glukosa dapat meningkatkan performa bagi atlet dalam sebuah pertandingan sepakbola.

ANNISA FIRDAUSI

Baca :

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Paus Fransiskus di Papua Nugini: Reuni Sahabat Argentina di Vanimo

15 menit lalu

Paus Fransiskus bertemu dengan para pastor asal Argentina di Vanimo, Papua Nugini, Ahad, 8 September 2024. Foto: Elisabetta Pique/La Nacion/Vatican Pool Press
Paus Fransiskus di Papua Nugini: Reuni Sahabat Argentina di Vanimo

Paus Fransiskus membawa makanan, obat-obatan, permen, mainan, dan bantuan untuk penduduk di Vanimo.


Top 3 Dunia: Hukuman Mati dari Kim Jong Un, Paus Fransiskus ke Hutan Terpencil Papua Nugini

34 menit lalu

Foto udara ribuan umat menghadiri misa yang dipimpin Paus Fransiskus di John Guise Stadium, Papua Nugini, Minggu, 8 September 2024. Sebanyak 35 ribu umat dari 22 provinsi di Papua Nugini menghadiri misa tersebut. TEMPO/Fransisca Christy
Top 3 Dunia: Hukuman Mati dari Kim Jong Un, Paus Fransiskus ke Hutan Terpencil Papua Nugini

Berita Top 3 Dunia pada Ahad 8 September 2024 diawali oleh kabar pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong Un menghukum mati 30 pejabat


Diburu Rezim, Eks Kandidat Presiden Venezuela Dapat Suaka di Spanyol

14 jam lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin bertemu dengan mitranya dari Venezuela, Nicolas Maduro, di Kremlin, Moskow, Rusia, pada 25 September 2019. Sputnik/Alexei Druzhinin/Kremlin via REUTERS
Diburu Rezim, Eks Kandidat Presiden Venezuela Dapat Suaka di Spanyol

Mantan kandidat presiden Venezuela, Edmundo Gonzalez Urrutia, telah meninggalkan negaranya dan memperoleh suaka di Spanyol


Mengenal Kota Vanimo dan Kelompok Misionaris Argentina yang Dikunjungi Paus Fransiskus

19 jam lalu

Kota Vanimo, Papua Nugini. Shutterstock
Mengenal Kota Vanimo dan Kelompok Misionaris Argentina yang Dikunjungi Paus Fransiskus

Vanimo, sebuah kota kecil di Papua Nugini, menjadi perhatian dunia tatkala masuk dalam jadwal kunjungan Paus Fransiskus.


Penyebab Paus Fransiskus Hanya Hidup dengan Satu Paru-paru

23 jam lalu

Paus Fransiskus disambut oleh Wakil Perdana Menteri Papua Nugini John Rosso setelah mendarat di Bandara Internasional Port Moresby Jackson, di Port Moresby, Papua Nugini, 6 September 2024. REUTERS/Guglielmo Mangiapan
Penyebab Paus Fransiskus Hanya Hidup dengan Satu Paru-paru

Meski hanya memiliki satu paru-paru, Paus Fransiskus sanggup melakukan perjalanan jauh ke berbagai penjuru dunia.


Minggu, Paus Fransiskus Kunjungi Warga Argentina di Kota Terpencil Papua Nugini

1 hari lalu

Paus Fransiskus disambut oleh Wakil Perdana Menteri Papua Nugini John Rosso setelah mendarat di Bandara Internasional Port Moresby Jackson, di Port Moresby, Papua Nugini, 6 September 2024. REUTERS/Guglielmo Mangiapan
Minggu, Paus Fransiskus Kunjungi Warga Argentina di Kota Terpencil Papua Nugini

Paus Fransiskus menyediakan waktu khususnya mengunjungi sebuah kota terpencil untuk bertemu dengan para misionaris dari Argentina.


Mees Hilgers Bicara Target Bersama Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia

1 hari lalu

Mees Hilgers. Foto: Instagram/meeshilgerss
Mees Hilgers Bicara Target Bersama Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia

Mees Hilgers ingin membuat Timnas Indonesia menjadi tim langganan lolos ke Piala Dunia.


Menilik Papua Nugini, Negara Kedua dalam Kunjungan Paus Fransiskus

2 hari lalu

Gereja Saint Mary Cathedral di Port Moresby, Papua Nugini. Dok.Facebook/St. Mary's Cathedral Port Moresby
Menilik Papua Nugini, Negara Kedua dalam Kunjungan Paus Fransiskus

Paus Fransiskus adalah paus kedua yang mengunjungi Papua Nugini, negara yang mayoritas penduduknya beragama Kristen.


Ternyata Ada 12 Pemain BRI Liga 1 Bela Timnas di Kualifikasi Piala Dunia

2 hari lalu

12 pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia berasal dari Liga 1 BRI. Dok. BRI
Ternyata Ada 12 Pemain BRI Liga 1 Bela Timnas di Kualifikasi Piala Dunia

Witan Sulaeman dan Rizky Ridho merupakan dua dari 12 pemain dari klub di BRI Liga 1 yang bermain kontra Arab Saudi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.


Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Tak Masuk Daftar 30 Pemain untuk Ballon d'Or 2024, Ini Pertama Kali dalam 21 Tahun

3 hari lalu

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo bermain catur dalam iklan Louis Vuitton. (instagram/@leomessi, foto oleh @annieleibovitz)
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Tak Masuk Daftar 30 Pemain untuk Ballon d'Or 2024, Ini Pertama Kali dalam 21 Tahun

Lionel Messi menjadi peraih Ballon d'Or terbanyak dengan delapan kali dan Cristiano Ronaldo memenangi penghargaan ini lima kali.