Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Manchester United Diuji Charlton Athletic di Babak Perempat Final Carabao Cup, Simak Prediksinya

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Manchester United, Marcus Rashford melakukan selebrasi bersama Christian Eriksen setelah berhasil mencetak gol ke gawang Nottingham Forest dalam Liga Premier Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, 27 Desember 2022. REUTERS/Phil Noble
Pemain Manchester United, Marcus Rashford melakukan selebrasi bersama Christian Eriksen setelah berhasil mencetak gol ke gawang Nottingham Forest dalam Liga Premier Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, 27 Desember 2022. REUTERS/Phil Noble
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal peremat final Carabao Cup atau Piala Liga Inggris pada Selasa malam ini, 10 Januari 2023, akan menghadirkan laga Manchester United vs Charlton Athletic. Kedua tim akan berhadapan di Old Trafford mulai 03.00 WIB.

Manchester United menatap laga ini dengan kepercayaan diri tinggi setelah mencatatkan tujuh kemenangan beruntun di berbagai ajang. Dalam aksi terbarunya, Marcus Rashford dan kawan-kawan mendepak Everton di putaran ketiga Piala FA berkat keunggulan 3-1.

Tim berjuluk Setan Merah ini sukses mengukir 26 kemenangan dari total 37 pertemuan kontra Charlton Athletic, yang kini bermain di divisi tiga. Bentrokan terakhir antara kedua tim ini terjadi pada Februari 2007 silam saat Charlton masih tampil di kasta tertinggi Liga Inggris. Kala itu United menang 2-0.

Meski diunggulkan, MU patut waspada. Status lawan sebagai satu-satunya tim non-Premier League yang tersisa di ajang ini tentu akan menjadi motivasi tambahan bagi Charlton Athletic.

Sebagai informasi, The Addicks kini berkompetisi di EFL League One alias kasta ketiga Liga Inggris di bawah Premier League dan Championship. Charlton tercatat hanya sekali menang lewat waktu normal, yakni di putaran kedua. Sedangkan di putaran pertama, ketiga, dan keempat mereka menang lewat adu penalti.

Sebelum dijadwalkan bertanding menghadapi Manchester United, mereka sukses menyingkirkan Brighton & Hove Albion 5-4 lewat adu penalti. Pasukan Dean Holden mengantongi dua kemenangan beruntun di ajang League One sebelum melawat ke Old Trafford.

Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini: Ada Piala AFF, Liga 1, Juga Coppa Italia

Kondisi Terkini Kedua Tim

Manchester United: Erik ten Hag tidak dapat memainkan Bruno Fernandes pada laga ini karena akumulasi kartu kuning. Donny van de Beek juga tidak dapat diturunkan lantaran mengalami cedera lutut saat menghadapi Bournemouth pekan lalu.

Jack Butland yang baru didatangkan dari Crystal Palace kemungkinan bakal dipercaya untuk menggantikan posisi kiper utama, David de Gea. 

Charlton Athletic: Tim tamu hanya akan kehilangan Joseph Wollacott untuk pertandingan kali ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perkiraan Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1): Jack Butland; Aaron Wan-Bissaka, Harry Maguire, Victor Lindelof, Tyrell Malacia; Casemiro, Fred; Anthony Elanga, Christian Eriksen, Alejandro Garnacho; Anthony Martial.
Pelatih: Erik ten Hag.

Charlton Athletic (4-3-3): Craig MacGillivray; Sean Clare, Ryan Inniss, Lucas Ness, Steven Sessegnon; Albie Morgan, George Dobson, Scott Fraser; Jesurun Rak-Sakyi, Miles Leaburn, Corey Blackett-Taylor.
Pelatih: Dean Holden.

Rekor Head-to-Head

37 pertemuan
26 Manchester United menang
4 Charlton Athletic menang
7 imbang.

Lima Pertemuan Terakhir

10/2/2007 - Manchester United 2-0 Charlton Athletic - Liga Inggris
23/8/2006 - Charlton Athletic 0-3 Manchester United - Liga Inggris
7/5/2006 - Manchester United 4-0 Charlton Athletic - Liga Inggris
19/11/2005 - Charlton Athletic 1-3 Manchester United - Liga Inggris
1/5/2005 - Charlton Athletic 0-4 Manchester United - Liga Inggris.

Prediksi Manchester United vs Charlton Athletic

Mengingat kasta kedua tim, serta materi pemain yang dimiliki, Manchester United sangat diunggulkan untuk memenangi pertandingan ini.

Baca Juga: Prediksi Barito Putera vs PSM Makassar di Liga 1 Hari Ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

2 hari lalu

Laga BRI Liga 1: Rans Nusantara FC vs Barito Putera.
Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

Pertandingan Rans Nusantara FC vs Barito Putera akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1. Simak H2H, fakta menarik, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

2 hari lalu

Ilustrasi pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo. ANTARA/Mohammad Ayudha
Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1, Rabu malam ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Prediksi PSM Makassar vs PSIS Semarang di Liga 1 Hari Ini: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Selebrasi PSM Makassar di Liga 1. Instagram/PSM Makassar
Prediksi PSM Makassar vs PSIS Semarang di Liga 1 Hari Ini: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

Duel klasik antara PSM Makassar vs PSIS Semarang akan tersaji pada hari kedua pekan ke-31 Liga 1 2023-2024. Siapa yang keluar sebagai pemenang?


Jadwal dan Prediksi PSS Sleman vs Arema FC di Pekan Ke-31 Liga 1 Senin 15 April 2024

4 hari lalu

Para pemain Arema FC saat berlatih. Doc. PT LIB.
Jadwal dan Prediksi PSS Sleman vs Arema FC di Pekan Ke-31 Liga 1 Senin 15 April 2024

Laga PSS Sleman vs Arema FC akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, Senin, 15 April. Simak jadwal dan prediksinya.


Prediksi Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

4 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Liga 1 pekan ke-31, Senin, 15 April 2024, menampilkan laga Persita Tangerang vs Persib Bandung. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

5 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester City menang, Manchester United tertahan, sedangkan Newcastle United mengalahkan Tottenham Hotspur.


Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester United Ditahan Bournemouth 2-2, Gagal Menang dalam 4 Laga Beruntun

5 hari lalu

Pemain Manchester United, Bruno Fernandes. REUTERS/Carl Recine
Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester United Ditahan Bournemouth 2-2, Gagal Menang dalam 4 Laga Beruntun

Manchester United (MU) kembali gagal memetik poin penuh dan hanya bermain imbang 2-2 di kandang Bournemouth dalam matchday ke-33 Liga Inggris.


Rumor Bursa Transfer Liga Inggris: Anthony Martial Akan Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

5 hari lalu

Pemain Manchester United, Anthony Martial. REUTERS/Molly Darlington
Rumor Bursa Transfer Liga Inggris: Anthony Martial Akan Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

Penyerang asal Prancis, Anthony Martial, dikabarkan akan menyudahi kiprahnya di Manchester United pada akhir musim ini.


Manchester United Hadapi Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini, Ten Hag Ingatkan Pemain Kekalahan Desember Lalu

6 hari lalu

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag. REUTERS/Carl Recine
Manchester United Hadapi Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini, Ten Hag Ingatkan Pemain Kekalahan Desember Lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag mengatakan timnya tak boleh mengulangi kesalahan sama saat melawan Bournemouth di Liga Inggris malam ini.


Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

6 hari lalu

Para pemain Juventus merayakan kemenangan mereka atas Lazio dalam laga leg pertama semifinal Coppa Italia di Allianz Stadium, Italia, 2 April 2024. REUTERS/Massimo Pinca
Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

Juventus akan menjalani laga besar melawan tim sekota, Torino, oada pekan ke-32 Liga Italia Serie A di Stadioin Olimpico.