Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Australian Open 2023: Duel Bintang Remaja di Babak 2, Coco Gauff Singkirkan Emma Raducanu

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Cori
Cori "Coco" Gauff. Reuters
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Coco Gauff menyingkirkan Emma Raducanu dari ajang Australian Open 2023 pada pertarungan babak kedua antara dua petenis belia putri terbaik, di Rod Laver Arena, Melbourne, Rabu. Gauff memenangi pertandingan dengan skor 6-3, 7-6 (7-4).

Petenis Amerika Serikat Gauff yang berusia 18 tahun, dua tahun lebih muda dari Raducanu, mendapat perhatian banyak orang. Sebagai petenis unggulan ketujuh Gauff mampu menjawab ekspektasi tersebut, dengan mengendalikan permainan pada set pertama dan menggagalkan tiga breakpoint.

Raducanu yang sempat mengalami masalah cedera pergelangan kaki saat melakukan ajang pemanasan di Auckland, mampu tampil lebih baik pada set kedua. Sayangnya ia gagal mempertahankan penampilan maksimalnya akibat masalah pada perutnya, untuk kemudian harus takluk dari Gauff.

"Emma memainkan permainan tenis yang benar-benar bagus menjelang akhir pertandingan, dan keseluruhan pertandingan ini berlangsung luar biasa," kata Gauff seperti dikutip AFP.

Baca Juga: Deretan Pejabat Indonesia yang Pimpin Organisasi Olahraga

"Pada awalnya kami kesulitan, namun menurut saya sebagian besar jalannya pertandingan ini memiliki kualitas yang bagus. Dengan mempertimbangkan berbagai situasi, di mana kami berdua merasa gugup," tambahnya.

Pada putaran selanjutnya, Gauff akan ditantang kompatriotnya Bernarda Pera pada Jumat, 20 Januari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara itu pada kategori putra, Stefanos Tsitsipas mengakhiri perjalanan petenis tuan rumah Rinky Hijikata dengan kemenangan meyakinkan 6-3, 6-0, 6-2.

Hijikata sempat mampu mengimbangi permainan Tsitsipas pada awal laga, dan terlihat akan mampu menghadirkan perlawanan sengit untuk sang petenis Yunani unggulan ketiga.

Namun Tsitsipas mengendalikan permainan ketika ia mematahkan serve lawannya pada gim keenam, dan menggunakan kekuatan pukulannya untuk membuka jalan menuju kemenangan.

Pada putaran ketiga, Tsitsipas akan berhadapan dengan pemenang pertandingan antara Botic van de Zandschulp atau Tallon Griekspoor.

Baca Juga: Rafael Nadal Tersingkir dari Babak Kedua Australian Open 2023

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Coco Gauff Mencorong di US Open 2023, Apa Kabar Emma Raducanu yang Menjadi Sensasi pada 2021?

3 hari lalu

Emma Raducanu menjuarai turnamen bergengsi US Open 2021 di usianya yang kini 18 tahun. Ia mulai bermain tenis pada usia lima tahun dan menjadi petenis profesional pada tahun 2018. Robert Deutsch-USA TODAY Sports
Coco Gauff Mencorong di US Open 2023, Apa Kabar Emma Raducanu yang Menjadi Sensasi pada 2021?

Bulan ini, Coco Gauff menjadi sensansi dunia tenis setelah menjuarai US Open 2023. Lantas apa kabar Emma Raducanu, remaja yang juara pada 2021?


Namanya Melejit, Petenis Remaja Coco Gauff Minta Penggemar Tak Nyanyikan Lirik 'Saya Jatuh Cinta pada Coco'

6 hari lalu

Coco Gauff menjuarai US Open 2023 dengan mengalahkan Aryna Sabalenka, 9 September 2023. REUTERS/Mike Segar
Namanya Melejit, Petenis Remaja Coco Gauff Minta Penggemar Tak Nyanyikan Lirik 'Saya Jatuh Cinta pada Coco'

Coco Gauff kian populer di kalangan pecinta tenis Amerika Serikat berkat keberhasilannya menjuarai US Open 2023.


Pertama Kali dalam Sejarah, Posisi Teratas 4 Kategori Ranking Tenis Dunia Berubah Berbarengan

9 hari lalu

Petenis Serbia Novak Djokovic mengangkat pialannya setelah berhasil memenangkan US Open usai kalahkan Daniil Medvedev di final di Flushing Meadows, New York, 11 September 2023. Gelar juara US Open 2023 adalah gelar juara Grand Slam ke-24 untuknya. REUTERS/Mike Segar
Pertama Kali dalam Sejarah, Posisi Teratas 4 Kategori Ranking Tenis Dunia Berubah Berbarengan

Untuk pertama kali dalam sejarah, perubahan serentak terjadi dalam posisi teratas ranking empat kategori tenis dunia.


5 Hal tentang Coco Gauff, Juara US Open 2023

11 hari lalu

Coco Gauff menjuarai US Open 2023 dengan mengalahkan Aryna Sabalenka, 9 September 2023. REUTERS/Mike Segar
5 Hal tentang Coco Gauff, Juara US Open 2023

Petenis remaja Amerika Serikat Coco Gauff menjuarai turnamen US Open 2023


Coco Gauff Juara US Open, Simak Asal-usul Turnamen Tenis Itu

11 hari lalu

Petenis AS, Coco Gauff mencium trofi setelah memenangkan turnamen US Open 2023 di Flushing Meadows, AS, 9 September 2023. Coco Gauff menjuarai US Open 2023 dengan mengalahkan petenis Belarusia, Aryna Sabalenka. REUTERS/Mike Segar
Coco Gauff Juara US Open, Simak Asal-usul Turnamen Tenis Itu

Petenis remaja Amerika Serikat Coco Gauff menjuarai turnamen US Open 2023


Mengenal Aryna Sabalenka, Petenis yang Dikalahkan Coco Gauff di US Open 2023

11 hari lalu

Petenis Aryna Sabalenka mengembalikan pukulan lawannya Madison Keys dalam pertandingan Semifinal US Open di USTA Billie Jean King National Tennis Center, 8 September 2023. REUTERS/Shannon Stapleton
Mengenal Aryna Sabalenka, Petenis yang Dikalahkan Coco Gauff di US Open 2023

Petenis Belarusia Aryna Sabalenka harus mengakui keunggulan Coco Gauff yang menjuarai US Open 2023


Profil Coco Gauff, Petenis 19 Tahun yang Juarai US Open 2023

11 hari lalu

Coco Gauff menjuarai US Open 2023 dengan mengalahkan Aryna Sabalenka, 9 September 2023. REUTERS/Mike Segar
Profil Coco Gauff, Petenis 19 Tahun yang Juarai US Open 2023

US Open 2023 menjadi gelar grand slam pertama Coco Gauff sepanjang kariernya sebagai petenis profesional.


Juarai US Open 2023, Coco Gauff: Sekarang Saya Terbakar dengan Sangat Terang

12 hari lalu

Coco Gauff menjuarai US Open 2023. REUTERS/Mike Segar
Juarai US Open 2023, Coco Gauff: Sekarang Saya Terbakar dengan Sangat Terang

Coco Gauff berhasil menjuarai turnamen tenis grand slam US Open 2023. Sebut keberhasilannya sebagai pembuktian.


Hasil US Open 2023: Coco Gauff Juara, Kalahkan Aryna Sabalenka di Final

12 hari lalu

Coco Gauff. (Reuters / Geoff Burke-USA TODAY Sports)
Hasil US Open 2023: Coco Gauff Juara, Kalahkan Aryna Sabalenka di Final

Petenis remaja Amerika Coco Gauff berhasil menjuarai turnamen US Open 2023 setelah mengalahkan Aryna Sabalenka.


Jadwal Final US Open 2023: Coco Gauff vs Aryna Sabalenka dan Novak Djokovic vs Daniil Medvedev

12 hari lalu

Ekspresi petenis Aryna Sabalenka setelah mengalahkan lawannya Madison Keys dalam pertandingan Semifinal US Open di USTA Billie Jean King National Tennis Center, 8 September 2023. Aryna Sabalenka berhasil melaju ke final US Open setelah kalahkan Madison Keys dengan 0-6 7-6(1) 7-6(5). Mandatory Credit: Geoff Burke-USA TODAY Sports
Jadwal Final US Open 2023: Coco Gauff vs Aryna Sabalenka dan Novak Djokovic vs Daniil Medvedev

Final tunggal putri dan tunggal putra US Open 2023 akan berlangsung Minggu dan Senin dinihari, 10 dan 11 September.