Detik-detik Marcus Fernaldi Gideon Cedera Otot Perut di Indonesia Masters 2023

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya saat mengembalikan bola ke lawannya pebulu tangkis ganda putra China Liu Yu Chen dan Ou Xuan Yi dalam babak 16 besar Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis, 26 Januari 2023. The Minions gagal lolos ke babak selanjutnya karena memutuskan untuk mundur. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya saat mengembalikan bola ke lawannya pebulu tangkis ganda putra China Liu Yu Chen dan Ou Xuan Yi dalam babak 16 besar Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis, 26 Januari 2023. The Minions gagal lolos ke babak selanjutnya karena memutuskan untuk mundur. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih ganda putra, Herry Iman Pierngadi, mengungkapkan detik-detik Marcus Fernaldi Gideon mengalai cedera otot perut di babak 16 besar Indonesia Masters 2023. Cedera itu membuat Marcus, yang berpasangan dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo, harus mundur dan menghentikan laga lebih cepat.

Bermain di Istora Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada Kamis, 26 Januari 2023, Marcus / Kevin mundur saat melakoni game ketiga menghadapi wakil Cina, Liu Yu Chen / Ou Xuan Yi. Pasangan berjuluk Minions mundur saat kedudukan 19-21, 21-8 dan 11-6 untuk keunggulan Liu / Ou. 

Herry mengatakan bahwa kondisi otot perut Marcus mulai tak beres sejak akhir game pertama. Saat itu, kata dia, Marcus mengeluhkan otot perutnya yang sakit saat beristirahat.  "Sebenarnya sejak game pertama akhir, Marcus sudah ketarik ototnya. Cuma saya tidak mau bertanya, biarin karena game pertama menang," kata Herry usai pertandingan. 

"Pada game kedua, dia bilang ada rasa sakit, terus saya bilang coba dulu, kalau tidak bisa menyerah saja. Ternyata kalau dilihat kasat mata dari posisi saya, pergerakannya sudah lambat. Jadi menurut saya konsentrasinya sudah terganggu. Saya bilang menyerah saja dan tidak lanjut. Dia bilang coba dua-tiga pukulan dan 11 poin saja berhenti," ujar dia menambahkan. 

Herry bercerita saat di akhir-akhir game pertama Marcus sudah terlihat memegang perutnya yang sakit. Namun, ia belum bisa memastikan apakah cedera dari Marcus tersebut lanjutan saat turnamen bulu tangkis di Bali pada akhir 2021 lalu. Herry ingin memastikan dengan bertanya ke dokter nantinya. 

Adapun Marcus mengatakan, ia dan Kevin sudah berusaha mengeluarkan kemampuan terbaik di Indonesia Masters 2023. "Ya tetap bersyukur ya, mau bagaimana pun kan tidak ada yang tahu bagaimana ke depannya. Kami sudah melalukan yang terbaik, tapi di tengah jalan ada masalah saya harus terima, saya pikir kalau dipaksa malah tambah parah, takutnya sobek," kata Marcus usai pertandingan. 

Ini bukan kali pertama Marcus mengalami cedera. Pada April 2022, Marcus menjalani operasi tulang di pergelangan kaki kanan di Portugal. Hal ini kemudian membuat Marcus absen sekitar tiga bulan. Tahun lalu saat bermain di Indonesia Masters 2022 usai cedera, Marcus / Kevin berhasil menembus semifinal. 

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya saat memutuskan untuk mundur atau retired dalam pertandingan Indonesia Masters 2023 melawan pebulu tangkis ganda putra China Liu Yu Chen dan Ou Xuan Yi dalam babak 16 besar Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis, 26 Januari 2023. The Minions gagal lolos ke babak selanjutnya . TEMPO / Hilman Fathurrahman W

Baca juga: Begini Kata Anthony Sinisuka Ginting Setelah Terhenti di Babak 16 Besar Indonesia Masters 2023








Jadwal Madrid Spain Masters 2023 Kamis, 12 Wakil Indonesia Berebut Tiket Perempat Final, Termasuk Fajar / Rian

4 jam lalu

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. DOK/PBSI
Jadwal Madrid Spain Masters 2023 Kamis, 12 Wakil Indonesia Berebut Tiket Perempat Final, Termasuk Fajar / Rian

Fajar / Rian melawan Andreas Sondergaard/Jesper Toft (Denmark) di babak 16 besar Madrid Spain Masters 2023.


Rekap Hasil Madrid Spain Masters 2023: 7 Lolos di Hari Kedua, Ada 12 Wakil Indonesia di Babak 16 Besar

12 jam lalu

Gregoria Mariska Tunjung. Dok. PBSI
Rekap Hasil Madrid Spain Masters 2023: 7 Lolos di Hari Kedua, Ada 12 Wakil Indonesia di Babak 16 Besar

Tujuh wakil Indonesia menyusul lolos ke babak kedua turnamen bulu tangkis Madrid Spain Masters 2023.


Adaptasi Rehan / Lisa di Babak Pertama Madrid Spain Masters 2023 Berjalan Lancar

15 jam lalu

Ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati mengantongi kemenangan pertama pada turnamen internal PBSI yang diselenggarakan di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Rabu, 1 Juli 2020. TIM PBSI.
Adaptasi Rehan / Lisa di Babak Pertama Madrid Spain Masters 2023 Berjalan Lancar

Kok yang digunakan di Madrid Spain Masters 2023 lebih ringan daripada di All England dan Swiss Open.


Hasil Madrid Spain Masters 2023: Rehan / Lisa dan Praveen / Melati Lolos ke Babak 2, Zachriah / Hediana Kandas

20 jam lalu

Praveen Jordan dan Melati Daeva Octavianti. ANTARA/Muhammad Adimaja
Hasil Madrid Spain Masters 2023: Rehan / Lisa dan Praveen / Melati Lolos ke Babak 2, Zachriah / Hediana Kandas

Pada hari kedua Madrid Spain Masters 2023, Rabu, 29 Maret 2023, sebanyak sembilan wakil Indonesia bertanding untuk mendapatkan tiket ke babak kedua.


Jadwal Madrid Spain Masters 2023 Rabu Ini: 9 Wakil Indonesia Main, Termasuk Gregoria Mariska Tunjung

1 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung. Dok. PBSI
Jadwal Madrid Spain Masters 2023 Rabu Ini: 9 Wakil Indonesia Main, Termasuk Gregoria Mariska Tunjung

Dari tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani akan bermain di babak pertama Madrid Spain Masters 2023, Rabu, 29 Maret 2023.


Rekap Hasil Spain Masters 2023 Hari Pertama: 4 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Utama, 5 ke Babak Kedua

1 hari lalu

Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto. Dok.Tim Humas dan Media PBSI
Rekap Hasil Spain Masters 2023 Hari Pertama: 4 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Utama, 5 ke Babak Kedua

Empat wakil Indonesia lolos ke babak utama turnamen bulu tangkis Spain Masters 2023. Lima lainnya melaju ke babak kedua.


Kota Spokane, Amerika Serikat, Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2023

1 hari lalu

Logo BWF
Kota Spokane, Amerika Serikat, Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2023

BWF telah menetapkan Kota Spokane sebagai kota tuan rumah Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior atau BWF World Junior Championships 2023.


Jadwal Madrid Spain Masters 2023 Selasa Ini: 10 Wakil Indonesia Bertanding, Ada Fajar / Rian dan Fikri / Bagas

2 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kiri) dan Muhammad Rian Ardian berjabat tangan saat bertanding melawan pebulu tangkis asal China He Ji Ting/Zhou Hao Dong dalam pertandingan semifinal All England 2023 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu, 19 Maret 2023. ANTARA FOTO/HO/Humas PBSI
Jadwal Madrid Spain Masters 2023 Selasa Ini: 10 Wakil Indonesia Bertanding, Ada Fajar / Rian dan Fikri / Bagas

Empat wakil Indonesia di antaranya akan bermain dari babak kualifikasi di Madrid Spain Masters 2023 hari ini, Selasa, 28 Maret 2023.


6 Catatan dari Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2023

2 hari lalu

Juara dan Runner-up Ganda Putri Swiss Open 2023. Instagram/Yonex Swiss Open
6 Catatan dari Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2023

Turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 300 Swiss Open 2023 sudah tuntas digelar di Basel, Swiss, 21-26 Maret 2023.


Top 3 Sport: Kata Pakar soal Timnas Israel di Piala Dunia U-20, Rekap Swiss Open 2023, Undian Piala Sudirman

3 hari lalu

Massa aksi yang tergabung dalam PA 212 membawa poster saat menggelar aksi di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Senin, 20 Maret 2023. Aksi tersebut digelar sebagai bentuk penolakan mereka terhadap ikutnya Israel dalam ajang Piala Dunia U-20 yang bakal digelar di Indonesia Mei 2023.  TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Top 3 Sport: Kata Pakar soal Timnas Israel di Piala Dunia U-20, Rekap Swiss Open 2023, Undian Piala Sudirman

Berita terpopuler dari dunia olahraga masih berkisar pada penolakan terhadap timnas Israel di Piala Dunia U-20 2023. Sisanya dari dunia bulu tangkis,