"

Ng Ka Long Terkesan Main di Indonesia Masters 2023: Di Istora Selalu Gila, Saya Sangat Suka

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo (kiri) terjatuh saat mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putra Hongkong Ng Ka Long Angus (kanan) dalam babak semi final turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu 28 Januari 2023. Chico berhasil melaju ke babak final usai mengalahkan Ng Ka Long Angus dengan skor 17-21, 27-25, dan 22-20. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo (kiri) terjatuh saat mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putra Hongkong Ng Ka Long Angus (kanan) dalam babak semi final turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu 28 Januari 2023. Chico berhasil melaju ke babak final usai mengalahkan Ng Ka Long Angus dengan skor 17-21, 27-25, dan 22-20. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain bulu tangkis tunggal putra Hong Kong, Ng Ka Long Angus, sangat mengagumi semangat dan kemeriahan menonton Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu.

"Saya juga ikut semangat. Di Istora (animonya) selalu gila dan saya sangat suka main di sini," kata Ka Long setelah pertandingan.

Meski langkahnya terhenti pada babak semifinal usai dikalahkan wakil tuan rumah, selama pertandingan dia sama sekali tidak merasa tertekan meski lawan mendapat dukungan penuh dari penonton.

Bahkan dia merasa penampilannya di Istora Senayan begitu berkesan karena untuk pertama kalinya mencapai babak empat besar turnamen berkategori BWF Super 500 itu.

"Tidak, saya tidak merasa tertekan sama sekali. Ini adalah pertama kali saya merasakan semifinal di Istora, ini menyenangkan," kata Ka Long.

Ka Long terhenti pada babak semifinal setelah ditundukkan Chico Aura Dwi Wardoyo yang memaksanya bermain tiga gim. Ka Long sudah berjuang keras selama 83 menit, namun hasilnya tak sesuai harapan karena kalah 21-17, 25-27, 20-22.

Baca Juga: Kata Chico Usai Lolos ke Final

Ia mengaku sudah berjuang keras dan mengeluarkan kemampuan terbaik melalui sisa energi yang ia miliki. Namun tak bisa melunakkan pertahanan Chico dan mengakui keunggulan lawannya tersebut.

"Sebenarnya saya sudah memberikan kemampuan yang saya punya. Saya sudah berjuang. Tapi memang saya tidak menyangka bisa menyusul saat saya sudah unggul," katanya.

Sementara itu, Chico menceritakan bahwa faktor kemenangannya atas Ka Long adalah bertahan dengan memelihara tingkat fokus dan konsentrasi.

"Yang pasti coba buat lebih tenang ya, fokus ke diri sendiri dan tidak memikirkan poin atau apa jadi bisa lebih fokus ke permainan," kata Chico soal pertandingannya.

Kekalahan Ka Long membawa kabar positif bagi timnas bulu tangkis Indonesia karena Chico lolos ke babak final untuk bertemu Jonatan Christie yang merupakan rekan senegara sehingga Indonesia memastikan satu gelar juara dalam turnamen Indonesia Masters 2023.

Baca Juga: Jojo can Chico Berduel di Final Indonesia Masters 2023, Pelatih Tunggal Putra Tak Akan Mendampingi








Hasil Swiss Open 2023: Apriyani / Fadia Kalahkan Ganda Cina, Jadi Wakil Indonesia Pertama ke Semifinal

7 jam lalu

Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Hasil Swiss Open 2023: Apriyani / Fadia Kalahkan Ganda Cina, Jadi Wakil Indonesia Pertama ke Semifinal

Pemain ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti (Apriyani / Fadia), lolos ke babak semifinal bulu tangkis Swiss Open 2023.


Jadwal Swiss Open 2023 Jumat 24 Maret: 5 Wakil Indonesia Kejar Tiket Semifinal, Termasuk Gregoria dan Putri KW

19 jam lalu

Putri Kusuma Wardani. | Tim Humas dan Media PBSI
Jadwal Swiss Open 2023 Jumat 24 Maret: 5 Wakil Indonesia Kejar Tiket Semifinal, Termasuk Gregoria dan Putri KW

Jadwal bulu tangkis Swiss Open 2023 akan memasuki babak perempat final, Jumat hari ini. Lima wakil Indonesia berlaga.


Swiss Open 2023: Fikri / Bagas Tak Ingin Terbebani di Babak Perempat Final

19 jam lalu

Ganda putra Indonesia Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (ANTARA/HO-PP PBSI)
Swiss Open 2023: Fikri / Bagas Tak Ingin Terbebani di Babak Perempat Final

Fikri / Bagas mengaku tidak terbebani dengan menjadi satu-satunya wakil yang tersisa hingga babak perempat final Swiss Open 2023.


Kata Putri Kusuma Wardani Usai Singkirkan Jagoan India Pusarla V Sindhu di Swiss Open 2023

19 jam lalu

Putri Kusuma Wardani. | Tim Humas dan Media PBSI
Kata Putri Kusuma Wardani Usai Singkirkan Jagoan India Pusarla V Sindhu di Swiss Open 2023

Putri Kusuma Wardani berhasil melaju ke babak perempat final tunggal putri Swiss Open 2023.


Rekap Hasil Swiss Open 2023 Hari Ketiga: 5 Wakil Indonesia Lolos ke Perempat Final, 2 Kandas

23 jam lalu

Gregoria Mariska Tunjung. FOTO/Tim Humas dan Media PBSI
Rekap Hasil Swiss Open 2023 Hari Ketiga: 5 Wakil Indonesia Lolos ke Perempat Final, 2 Kandas

Lima wakil Indonesia berhasil lolos ke babak perempat final turnamen bulu tangkis Swiss Open 2023. Dua wakil lainnya kandas.


Hasil Swiss Open 2023: Fikri / Bagas Lolos Perempat Final, Tantang Pasangan Malaysia Unggulan 3

1 hari lalu

Ganda putra Indonesia Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (ANTARA/HO-PP PBSI)
Hasil Swiss Open 2023: Fikri / Bagas Lolos Perempat Final, Tantang Pasangan Malaysia Unggulan 3

Fikri / Bagas akan menghadapi wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, di perempat final Swiss Open 2023 pada Jumat, 24 Maret 2023.


Mohammad Ahsan sudah Jalani MRI usai Cedera di All England 2023, Begini Kondisi Cederanya Kini

1 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan (kiri) dan Hendra Setiawan berusaha mengembalikan kok ke arah lawan pebulu tangkis China Liang Wei Keng dan Wang Chang dalam pertandingan semifinal All England 2023 di Arena Birmingham, Inggris, Sabtu, 18 Maret 2023. ANTARA FOTO/HO/Humas PBSI
Mohammad Ahsan sudah Jalani MRI usai Cedera di All England 2023, Begini Kondisi Cederanya Kini

Mohammad Ahsan mengalami cedera saat bertanding bersama Hendra Setiawan di babak final All England 2023 melawan Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto.


Kondisi Terkini Chico Aura Dwi Wardoyo yang Alami Cedera di Swiss Open 2023

1 hari lalu

Chico Aura Dwi Wardoyo di All Engalnd 2023.  | Tim Humas dan Media PP PBSI
Kondisi Terkini Chico Aura Dwi Wardoyo yang Alami Cedera di Swiss Open 2023

Chico Aura Dwi Wardoyo dilaporkan mengalami cedera ankle saat menghadapi wakil dari Denmark Viktor Axelsen di Swiss Open 2023.


Jadwal Swiss Open 2023 Kamis 23 Maret, 7 Wakil Indonesia Berjuang ke Perempat Final

1 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung di All England 2023. Doc. PBSI.
Jadwal Swiss Open 2023 Kamis 23 Maret, 7 Wakil Indonesia Berjuang ke Perempat Final

Indonesia menyisakan 7 wakil di babak kedua Swiss Open 2023. Simak jadwal pertandingannya di sini.


Rekap Hasil Bulu Tangkis Swiss Open 2023 Hari Kedua: 4 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Kedua, 7 Kandas

2 hari lalu

Putri Kusuma Wardani. | Tim Humas dan Media PBSI
Rekap Hasil Bulu Tangkis Swiss Open 2023 Hari Kedua: 4 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Kedua, 7 Kandas

Empat wakil Indonesia lolos ke babak kedua turnamen bulu tangkis Swiss Open 2023, Rabu, 22 Maret. Tujuh lainnya yang bermain di hari yang sama kalah.