Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal Bulu Tangkis BAMTC 2023, Rexy Mainaky Target Malaysia Tembus Babak Semifinal

image-gnews
Rexy Mainaky. (Instagram/@ba_malaysia)
Rexy Mainaky. (Instagram/@ba_malaysia)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Rexy Mainaky tetap berfokus pada target Malaysia di Badminton Asia Mixed Team Championships (BAMTC) 2023 setelah mendengar kabar India akan tampil dengan skuad yang pincang. BAMTC 2023, yang merupakan kejuaraan beregu campuran Asia ,dijadwalkan berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) pada 14-19 Februari mendatang.

Malaysia dan India tergabung di Grup B BAMTC 2023, bersama dengan Kazakhstan dan tuan rumah UEA. India tidak akan menurunkan ganda putra Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy dalam kompetisi kali ini. Rankireddy mundur dari turnamen karena mengalami cedera lutut sehingga Shetty akan berpasangan dengan Dhruv Kapila.

Malaysia bisa diuntungkan karena rival terberat mereka di fase grup kehilangan pasangan terbaiknya. Akan tetapi, Rexy Mainaky sebagai kepala departemen ganda Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) enggan menyebutnya sebagai peluang cuma-cuma.

"Saya lebih memilih untuk fokus pada persiapan. Saya tidak ingin membicarakan tim lain atau siapa yang bisa atau tidak bisa tampil di turnamen. Kami memiliki target semifinal. Jadi, kami lebih baik tetap fokus pada target tersebut. Tentunya kalau peluang ada maka kami harus mengambilnya," ujar Rexy dilansir dari NST.

Meskipun tanpa Rankireddy, India masih memiliki skuad tangguh seperti HS Prannoy dan Lakshya Sen (tunggal putra) serta Pusarla V Sindhu (tunggal putri). Rexy cukup optimistis dengan komposisi skuad Malaysia yang merupakan perpaduan antara pemain pelatnas dan profesional.

Dari sisi pemain, Muralitharan Thinaah sebagai andalan di sektor ganda putri Malaysia sangat antusias menyambut BAMTC yang juga disebut dengan Tong Yun Kai Cup 2023.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Thinaah, kehadiran para pemain profesional di pelatnas Akademi Bulu Tangkis Malaysia (ABM) membuat suasana latihan makin semarak. "Rasanya sangat menyenangkan bisa melihat banyak orang berlatih di sini karena para pemain profesional pun bergabung," ucap Thinaah dikutip dari The Star.

"Semua pemain sangat serius berlatih dan akan memberikan yang terbaik (di BAMTC 2023). Akan tetapi, di saat yang sama, kami juga menikmatinya," ujar dia menambahkan.

Thinaah yang merupakan juara French Open 2023 sekaligus tandem Pearly Tan berharap rekan-rekannya dapat bermain lepas di Dubai nanti. "Saya sangat antusias bisa bermain di turnamen ini. Saya rasa penting untuk kami bermain tanpa beban dan menikmati setiap pertandingan dengan memberikan yang terbaik," ujar dia.

Pilihan Editor: KLB PSSI: La Nyalla Mattalitti Janjikan Subsidi Rp 1 Miliar buat Pengurus Provinsi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hendra / Ahsan Mundur dari Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024, Ini Alasannya

1 hari lalu

Ganda putra Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan. Kredit: Tim Media PBSI
Hendra / Ahsan Mundur dari Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024, Ini Alasannya

Hendra / Ahsan mengungkapkan alasan untuk mundur dan tidak berpartisipasi dalam Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024.


Jadwal Bulu Tangkis Spain Masters 2024 Hari Ini: Delapan Wakil Indonesia Bakal Berlaga di Babak Pertama

1 hari lalu

(Ka-ki) Komang Ayu Cahya Dewi dan Ester Nurumi Tri Wardoyo berfoto seusai pengkukuhan Tim Indonesia untuk Asian Games 2022 Hangzhou di Jakarta, Selasa (19/8/2023). (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Jadwal Bulu Tangkis Spain Masters 2024 Hari Ini: Delapan Wakil Indonesia Bakal Berlaga di Babak Pertama

Sebanyak delapan wakil Indonesia akan beraksi dalam turnamen bulu tangkis Spain Masters 2024 di Madrid, Spanyol, pada Rabu, 27 Maret 2024.


Soal Undian Piala Uber dan Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Ingatkan Kekuatan Tim Peserta Mulai Merata

5 hari lalu

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Ricky Soebagdja. (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Soal Undian Piala Uber dan Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Ingatkan Kekuatan Tim Peserta Mulai Merata

Pengundian fase grup turnamen bulu tangkis beregu Piala Thomas 2024 dan Piala Uber 2024 sudah digelar di Chengdu, Cina, pada Jumat, 22 Maret 2024.


Jonatan Christie dan Fajar/Rian Cetak Sejarah Baru, Ini Daftar Pemenang All England dari Indonesia

9 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berfoto dengan piala dan medalinya usai mengalahkan kompatriotnya Anthony Sinisuka Ginting dalam final All England Open 2024 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, MInggu 17 Maret 2024. Jonatan Christie meraih juara pertama turnamen itu setelah menang dengan 21-15, 21-14. ANTARA FOTO/HO-PBSI
Jonatan Christie dan Fajar/Rian Cetak Sejarah Baru, Ini Daftar Pemenang All England dari Indonesia

Indonesia berkali-kali cetak kemenangan di turnamen badminton All England, terakhir Jonatan Christie di tunggal putra dan Fajar/Rian ganda putra.


Jadwal All England 2024 Sabtu 16 Maret 2024: 3 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final, Termasuk Ginting dan Jojo

12 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Jadwal All England 2024 Sabtu 16 Maret 2024: 3 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final, Termasuk Ginting dan Jojo

Jadwal bulu tangkis All England 2024 pada Sabtu, 16 Maret 2024, memasuki babak semifinal. Ada tiga wakil Indonesia yang akan berlaga.


Jadwal Bulu Tangkis All England 2024: Delapan Wakil Indonesia Berebut Tiket ke Perempat Final

14 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie (bawah) melakukan pemanasan saat mengikuti Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Bulu tangkis di PBSI Cipayung, Jakarta, Selasa 27 Februari 2024. PBSI menyiapkan pebulu tangkis Indonesia untuk menghadapi dua turnamen terdekat, yakni French Open dan All England Open 2024 pada Maret 2024. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Jadwal Bulu Tangkis All England 2024: Delapan Wakil Indonesia Berebut Tiket ke Perempat Final

Sebanyak delapan wakil Indonesia akan melanjutkan perjuangan pada babak 16 besar turnamen bulu tangkis All England 2024. Simak jadwalnya.


Jadwal All England 2024 Rabu, 13 Maret: 5 Wakil Indonesia Tampil di Babak Pertama, Termasuk Jojo dan Fajar / Rian

15 hari lalu

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. Kredit: Tim Media PBSI
Jadwal All England 2024 Rabu, 13 Maret: 5 Wakil Indonesia Tampil di Babak Pertama, Termasuk Jojo dan Fajar / Rian

Jadwal bulu tangkis All England 2024 memasuki hari kedua, Rabu, 13 Maret. Ada lima wakil Indonesia yang akan berlaga di babak pertama atau 32 besar.


Jadwal All England 2024 dan Orleans Masters Bergulir Pekan Ini, Indonesia Turunkan 15 Wakil

17 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Daniel Marthin (kiri) dan Leo Rolly Carnando bersalaman dengan lawan yang juga rekan se-negaranya pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Rian Ardianto dalam pertandingan babak semifinal Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Ahad, 28 Januari 2024. Pasangan Leo/Daniel berhasil mengalahkan rekan se-negaranya yakni Fajar/Rian dalam rubber set dengan skor 19-21, 21-14, 21-17. Atas hasil tersebut Leo/Daniel melaju ke babak final Indonesia Masters 2024 menantang wakil Denmark, Kim Astrup/Andeers Skaarup Rasmussen. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Jadwal All England 2024 dan Orleans Masters Bergulir Pekan Ini, Indonesia Turunkan 15 Wakil

Sebanyak 11 wakil Indonesia akan turun di turnamen bulu tangkis All England 2024 akan bergulir pada 12-17 Maret 2024. Empat wakil di Orleans Masters.


Viktor Axelsen Kecewa Berat Tersingkir Lebih Cepat di French Open 2024

20 hari lalu

Atlet bulu tangkis Denmark, Viktor Axelsen. Doc. BWF.
Viktor Axelsen Kecewa Berat Tersingkir Lebih Cepat di French Open 2024

Viktor Axelsen tak habis pikir soal kegagalannya dalam ajang bulu tangkis French Open 2024. Ia kalah dari wakil China Taipei Wang Tzu Wei.


Lolos ke 16 Besar French Open 2024, Apriyani / Fadia Jaga Rekor Kemenangan atas Pasangan Korea

23 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu (kanan) dan Siti Fadia Silva Ramadhanti (kiri) mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis ganda putri Belanda Debora Jille dan Cheryl Seinen pada pertandingan babak pertama (32 besar) turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa 23 Januari 2024. Dalam pertandingan menjelang tengah malam itu Apriyani/Fadia kalah dua gim langsung 14-21, 17-21. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Lolos ke 16 Besar French Open 2024, Apriyani / Fadia Jaga Rekor Kemenangan atas Pasangan Korea

Apriyani / Fadia berhasil menyingkirkan unggulan ketiga, Kim So Yeong / Kong Hee Yong pada babak pertama French Open 2024.