Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kiprah Indonesia di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia, Sektor Ganda Putra Masih Dominan

image-gnews
Sejumlah pebulu tangkis berlatih di Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Bulu Tangkis di PBSI Cipayung, Jakarta, Rabu 8 Februari 2023. PP PBSI menyiapkan para pemain bulu tangkis Indonesia untuk menghadapi berbagai ajang turnamen internasional seperti All England 2023, SEA Games 2023, Piala Sudirman 2023, hingga ASIAN Games ke-19. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Sejumlah pebulu tangkis berlatih di Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Bulu Tangkis di PBSI Cipayung, Jakarta, Rabu 8 Februari 2023. PP PBSI menyiapkan para pemain bulu tangkis Indonesia untuk menghadapi berbagai ajang turnamen internasional seperti All England 2023, SEA Games 2023, Piala Sudirman 2023, hingga ASIAN Games ke-19. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 atau Badminton Asia Championships 2023 (BAC 2023) bakal berlangsung di Dubai, Abu Dhabi pada 25-30 April 2023. Turnamen tahun ini merupakan edisi ke-40 dari kompetisi bulu tangkis yang mempertemukan para wakil terbaik di Benua Asia.

Sepanjang sejarah penyelenggaraan Kejuaraan Bulu Tangkis Asia, Indonesia tercatat sebagai negara tersukses kedua bersama dengan Korea Selatan. Indonesia dan Korea Selatan sama-sama sudah mengoleksi 33 gelar juara. Mereka terpaut  jauh dari Cina sebagai negara tersukses dengan koleksi 75 gelar.

Kiprah wakil Merah Putih dalam Kejuaraan Bulu Tangkis Asia pun bisa dibilang tak terlalu mengesankan. Bahkan, sejak edisi perdana digelar pada 1962, Indonesia tercatat pernah pulang tanpa gelar juara dalam 16 edisi turnamen berbeda.

Momen puasa gelar pun pernah terjadi dalam empat edisi beruntun pada periode 2016-2019. Puasa gelar terhenti ketika ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, meraih gelar pada 2022.

Ganda putra memang jadi andalan Indonesia untuk meraih gelar juara di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia. Dari 33 gelar Indonesia di Kejuaraan Asia, sebanyak 10 gelar di antaranya berasal dari nomor ganda putra. Tunggal putra dan ganda campuran sama-sama meraih delapan trofi. Sementara itu, ganda putri Indonesia berhasil meraih empat gelar di BAC atau hanya unggul satu gelar saja dari nomor tunggal putri.

Kecuali nomor ganda putra yang baru mengakhiri tren negatif, masa puasa gelar juara yang panjang pun tengah dialami wakil Indonesia di semua nomor pertandingan. Keberhasilan Pramudya / Yeremia menjuarai BAC 2022 memecah kebuntuan sejak Markis Kido / Hendra Setiawan kampiun menjadi edisi 2009.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari nomor tunggal putra, Indonesia terakhir kali juara lewat Taufik Hidayat pada 2007. Sedangkan masa puasa yang lebih panjang dialami nomor tunggal putri dan ganda putri. Ganda putri Indonesia terakhir yang mampu jadi juara Asia adalah Finarsih / Eliza Natahnael pada edisi 1996.

Masa puasa gelar lebih panjang dialami tunggal putri Indonesia yang terakhir kali merebut gelar juara di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia via Yuliani Sentosa pada 1991. Pada nomor ganda campuran, Tontowi Ahmad / Liliyana Natsir berhasil menjadi wakil Indonesia yang menjadi juara pada 2015. 

Pada sisi lain, predikat pemain Indonesia tersukses di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia disandang oleh tiga sosok yang sama-sama mengoleksi tiga gelar juara. Ketiga sosok yang dimaksud adalah Taufik Hidayat, Sony Dwi Kuncoro, dan Tri Kusharjanto.

Indonesia pernah mendominasi nomor tunggal putra Kejuaraan Bulu Tangkis Asia dengan memenangi enam gelar dalam delapan edisi (2000-2007). Kala itu, Taufik Hidayat mampu menjuarai edisi 2000, 2004, dan 2007, sedangkan Sony Dwi Kuncoro jadi kampiun pada edisi 2002, 2003, dan 2005.

Prestasi unik diukir Tri Kusharjanto yang mampu tiga kali jadi juara Asia di sektor ganda dengan pasangan yang berbeda-beda. Ia pernah menjuarai nomor ganda putra Kejuaraan Bulu Tangkis Asia bersama Bambang Suprianto pada 2001 dan Sigit Budiarto tiga tahun berselang. Gelar pertama Tri Kusharjanto diraih pada nomor ganda campuran saat dirinya berpasangan dengan Lili Tampi pada 1996.

Pilihan Editor: Badminton Asia Championships 2023: Jelang Tanding Lawan Wakil Thailand, Apriyani / Fadia Keluhkan Lapangan Licin

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

12 jam lalu

Ilustrasi orang menggunakan smartphone atau handphone. Freepik
Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

Speedtest Global Index Ookla membuat peringkat kecepatan Internet di 142 negara per Maret 2024. Indonesia kalah dari Kamboja.


Rusia Siap Kerja Sama dengan Pemerintah Indonesia yang Baru

13 jam lalu

Veronika Novoseltseva charg d'affaires (kiri) dan Maxim Lukyanov (kanan) atase pertahanan di Kedutaan Besar Federasi Rusia untuk Indonesia dalam acara jumpa pers di Jakarta Selatan pada Rabu, 24 April 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Rusia Siap Kerja Sama dengan Pemerintah Indonesia yang Baru

Moskow siap kerja sama dengan pemerintah baru Indonesia yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu, 24 April 2024


Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

19 jam lalu

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dalam sesi jumpa pers di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 2 April 2024. TEMPO/Randy
Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia resmi menunjuk Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu sebagai kapten.


Ricky Soebagdja Optimistis Tim Bulu Tangkis Putra Indonesia Bisa Juara Piala Thomas, Ini Alasannya

22 jam lalu

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Ricky Soebagdja. (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Ricky Soebagdja Optimistis Tim Bulu Tangkis Putra Indonesia Bisa Juara Piala Thomas, Ini Alasannya

Ricky Soebagdja mengatakan optimistis skuad putra bulu tangkis Indonesia bisa kembali membawa pulang Piala Thomas tahun ini.


Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024

2 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kiri) dan Muhammad Rian Ardianto (kanan) memberikan keterangan pers setibanya dari Inggris di Terminal 3, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 18 Maret 2024. Fajar/Rian berhasil mempertahankan gelar All England kategori ganda putra yang pertama kali diperoleh tahun lalu. ANTARA/Muhammad Iqbal
Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu ditunjuk berdasarkan hasil voting seluruh atlet yang tergabung di dalam tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024.


Indonesia Akan Menyampaikan Second NDC Perjanjian Paris pada Agustus 2024

2 hari lalu

Lobi kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (sebelumnya Kementerian Kehutanan), Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Indonesia Akan Menyampaikan Second NDC Perjanjian Paris pada Agustus 2024

Sebagai bagian dari komitmen Perjanjian Paris, Indonesia akan menyampaikan second NDC pada Agustus 2024.


Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

2 hari lalu

Seremoni program Kemitraan Australia-Indonesia untuk Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur, yang akan menggabungkan modal pemerintah dan swasta untuk mempercepat investasi, 19 April 2024. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

Australia lewat pendanaan campuran mengucurkan investasi transisi net zero di Indonesia melalui program KINETIK


10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

3 hari lalu

Aktivitas pengisian truk tangki untuk distribusi bahan bakar minyak (BBM) di Depo BBM Pertamina di Plumpang, Jakarta, Selasa 2 April 2024. Pertamina Patra Niaga memperkirakan kebutuhan energi masyarakat selama arus mudik dan balik Lebaran 2024 meningkat 56 persen dibandingkan tahun lalu. TEMPO/Tony Hartawan
10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

Berikut ini daftar negara dengan harga BBM paling murah di dunia, ada yang hanya dijual Rp467 per liter. Apa Indonesia termasuk?


Jonatan Christie Naik ke Posisi 3 Ranking Bulu Tangkis BWF setelah Raih Gelar di All England dan Kejuaraan Bulu Tangkis Asia

4 hari lalu

Jonatan Christie. Dok TIm Humas PBSI
Jonatan Christie Naik ke Posisi 3 Ranking Bulu Tangkis BWF setelah Raih Gelar di All England dan Kejuaraan Bulu Tangkis Asia

Jonatan Christie melesat ke posisi tiga besar dalam peringkat bulu tangkis dunia (BWF) yang dirilis Sabtu, 20 April 2024


Kento Momota Putuskan Pensiun dari Bulu Tangkis Dunia Usai Piala Thomas 2024

6 hari lalu

Kento Momota. Doc. BWF.
Kento Momota Putuskan Pensiun dari Bulu Tangkis Dunia Usai Piala Thomas 2024

Juara bulu tangkis dunia dua kali Kento Momota mengumumkan segera pensiun pada usia 29 tahun.