Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

SEA Games 2023: PB ESI Siapkan Bonus Rp 5 Miliar untuk Atlet Esport Peraih Medali

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Perwakilan PB ESI, pemain, dan pelatih timnas esports dalam sesi konferensi persi di The Belleza Suites, Jakarta Selatan, Jumat, 10 Maret 2023. Dok. PB ESI
Perwakilan PB ESI, pemain, dan pelatih timnas esports dalam sesi konferensi persi di The Belleza Suites, Jakarta Selatan, Jumat, 10 Maret 2023. Dok. PB ESI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengurus Besar Esport Indonesia (PB ESI) menyiapkan bonus sebesar Rp 5 miliar untuk atlet esport Indonesia yang berhasil meraih medali di SEA Games 2023 Kamboja, 5-17 Mei mendatang.

Hal ini dikatakan langsung oleh Ketua Harian Pengurus Besar Esport Indonesia (PB ESI) Bambang Sunarwibowo saat ditemui awak media seusai melepaskan 38 tim esport Indonesia untuk SEA Games 2023 di kantor PB ESI, Rabu siang.

“Jadi kalo bonus sudah pasti disiapkan PB ESI karena SEA Games yang lalu kita siapkan bonus untuk atlet yang memperoleh medali,” kata Bambang. “Kami persiapkan sekitar Rp 5 miliar.”

Di edisi SEA Games 2021, edisi ke-31 di Vietnam, PB ESI memberikan total bonus kepada peraih medali sebesar Rp 3,8 miliar. Angka tersebut terbagi dari Rp 2,25 miliar untuk peraih medali emas, Rp 1,23 miliar untuk peraih medali perak, dan 335 juta untuk peraih medali perunggu.

Sementara itu, untuk edisi SEA Games tahun ini, Bambang tidak menyebutkan secara detail perihal nominal bonus untuk masing-masing calon peraih medali emas, perak, dan perunggu.

“Saya tidak menghitung detailnya. Kira-kira disiapkan oleh ketua umum kami menyiapkan nilainya sebesar berapa,” ucap Bambang.

Dalam kesempatan yang sama, Bambang menjelaskan persiapan pelatnas timnas esport menuju SEA Games sudah sangat baik.

Adapun, timnas esport Indonesia telah melakukan pelatnas sejak 6 Februari yang lalu bertempat di Apartemen Belleza, Permata Hijau, Jakarta Selatan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pria berusia 56 tahun itu mengaku optimistis tim esport Tanah Air dapat meraih minimal empat emas dan juga menargetkan juara umum esport di ajang pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara dua tahunan tersebut.

“Kita optimis bahwa pada pertandingan SEA Games esport Kamboja ini bisa kita akan memperoleh dari enam nomor yang dipertandingkan minimal bisa memperoleh empat emas. Kita harapkan kita bisa tingkatkan dengan menjadi juara umum,” kata Bambang.

Indonesia akan mengikuti enam nomor pertandingan dari sembilan nomor yang tersedia untuk cabang olahraga esport di SEA Games 2023.

Keenam nomor itu adalah Mobile Legends Bang Bang (MLBB) Pria, Mobile Legends Bang Bang (MLBB) Wanita, Player Unknown's Battlegrounds (PUBG) Solo, Player Unknown's Battlegrounds (PUBG) Team, Crossfire, dan Valorant.

Di gelaran SEA Games ke-32 ini, Indonesia menargetkan meraih empat emas, tiga perak, satu perunggu, dan menjadi juara umum.

Di edisi SEA Games 2021, tim esport Indonesia membawa pulang dua medali emas, tiga perak, satu perunggu, dan menempati posisi kedua klasemen akhir perolehan medali cabang olahraga esport.

Pilihan Editor: Timnas Bola Voli Putra Indonesia Kalahkan Filipina 3-0 di SEA Games 2023

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Indonesia Juara Piala Dunia eSport Football Manager 2024, Game Apa Itu?

5 hari lalu

Indonesia berhasil menjuarai ajang FIFAe World Cup 2024 Football Manager, 1 September 2024. (x/@FIFAe)
Indonesia Juara Piala Dunia eSport Football Manager 2024, Game Apa Itu?

Football Manager adalah game simulasi manajemen sepak bola yang dikembangkan oleh Sports Interactive dan diterbitkan oleh Sega.


Samsung Buka Galaxy Gaming Academy 2024, Jaring 8 Tim eSports Terbaik untuk Dilatih

16 hari lalu

Samsung menggelar konferensi pers ihwal pengumuman Galaxy Gaming Academy. Program mencari talenta esport tanah air ini sudah mulai dibuka secara resmi pada Jumat, 23 Agustus, 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Samsung Buka Galaxy Gaming Academy 2024, Jaring 8 Tim eSports Terbaik untuk Dilatih

Program Samsung ini dibuat untuk menjaring talenta eSports. Disiapkan khusus untuk menjadi atlet profesional terbaik Indonesia.


Usai Tampil di Olimpiade Paris, Diananda Choirunisa Ingin Sapu Bersih Medali Emas di SEA Games 2025

31 hari lalu

Ekspresi pemanah putri Diananda Choirunisa usai melepaskan anak panah saat melawan pemanah Prancis Lisa Barbelin pada babak perempat final panahan perorangan putri Olimpiade Paris 2024 di Esplanade des Invaldes, Paris, Prancis, Sabtu 3 Agustus 2024. Diananda gagal melaju ke semifinal setelah kalah dengan skor 5-6. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Usai Tampil di Olimpiade Paris, Diananda Choirunisa Ingin Sapu Bersih Medali Emas di SEA Games 2025

Atlet panahan putri Indonesia, Diananda Choirunisa, mengungkap rencana baru selepas tampil di Olimpiade Paris 2024.


Olimpiade Esports akan Diadakan di Arab Saudi

53 hari lalu

Ilustrasi eSport. (debsport.com)
Olimpiade Esports akan Diadakan di Arab Saudi

Arab Saudi akan menjadi tuan rumah Olimpiade Esports pertama yang akan diselenggarakan pada 2025


WSL Nias Pro 2024 Hadirkan Ragam 'Side Events' Menarik

10 Juni 2024

WSL Nias Pro 2024 Hadirkan Ragam 'Side Events' Menarik

Terdapat atraksi budaya, Malam Pesona Nias Selatan, bazaar kuliner dan UMKM, e-sport, lomba konten creator, dan lainnya


CBN Fiber dan Dewa United Kolaborasi Dukung Perkembangan Olahraga RI

27 Mei 2024

CBN Fiber dan Dewa United Kolaborasi Dukung Perkembangan Olahraga RI

Kolaborasi kedua pihak mempererat hubungan olahraga dan internet di era digital, sekaligus menciptakan ekosistem pendidikan vokasi yang bermanfaat bagi siswa.


Buka Rekrutmen Pro Player Honor of Kings, Ini Profil RRQ

20 Mei 2024

Game Honor of Kings. Foto : Esports
Buka Rekrutmen Pro Player Honor of Kings, Ini Profil RRQ

Honor of Kings sendiri dirilis oleh TiMi Studio Group pada 2015. Tercatat, sudah lebih dari 100 juta pengguna aktif tiap harinya, pada 2020.


Vokasi UI Gandeng EVOS Kenalkan Industri eSports kepada Mahasiswanya di Prodi Ini

17 Mei 2024

Tim eSport EVOS. Liquipedia.net
Vokasi UI Gandeng EVOS Kenalkan Industri eSports kepada Mahasiswanya di Prodi Ini

Universitas Indonesia (UI) melalui Program Studi Produksi Media, Program Pendidikan Vokasi, membangun kolaborasi strategis dengan EVOS.


Timnas Indonesia Punya Pengalaman Buruk dengan Shen Yinhao, Wasit Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

29 April 2024

Shen Yinhao, wasit yang memimpin laga Indonesia vs Uzbekistan. Instagram
Timnas Indonesia Punya Pengalaman Buruk dengan Shen Yinhao, Wasit Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Wasit Shen Yinhao asal Cina pimpin laga semifinal timnas Indonesia vs Uzbekistan. Berikut profilnya.


Profil Aura Jeixy, Mantan Atlet eSports yang Terjerat Kasus Narkoba Bersama Chandrika Chika

24 April 2024

Mnatan atlet eSports, Herli Juliansah alias Aura Jeixy. Instagram @aura.jeixyy.
Profil Aura Jeixy, Mantan Atlet eSports yang Terjerat Kasus Narkoba Bersama Chandrika Chika

Aura Jeixy sempat menorehkan beberapa prestasi bersama EVOS Esports.