Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Pesepak Bola Kondang Asal Inggris yang Pernah Bermain untuk Real Madrid

image-gnews
David Beckham terlihat sedang menyapa suporter Inggris lainnya di tribun sebelum pertandingan pembuka Grup B antara Inggris vs Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, 21 November 2022. REUTERS/Lee Smith
David Beckham terlihat sedang menyapa suporter Inggris lainnya di tribun sebelum pertandingan pembuka Grup B antara Inggris vs Iran di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, 21 November 2022. REUTERS/Lee Smith
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPesepak bola Inggris Jude Bellingham dikabarkan akan  bergabung dengan Real Madrid. Kesepakatan itu sudah fase akhir, dikutip dari Sport Bild. Saat ini, Jude Bellingham bermain sebagai gelandang untuk klub Borussia Dortmund di Bundesliga Jerman dan tim nasional Inggris, dikutip dari Transfermarkt.

Jika nanti Jude Bellingham bergabung, berarti Real Madrid kembali menggunakan jasa pemain Inggris lagi dari deretan pemain top yang pernah singgah di klub itu. David Beckham pemain Inggris yang juga pernah bermain untuk Real Madrid.

Pemain Inggris yang pernah bermain untuk Real Madrid

1. Laurie Cunningham

Mengutip 90min, Lpada 1979  Laurie Cunningham menjadi pesepak bola Inggris pertama yang bermain untuk Real Madrid. Pemain yang berposisi sebagai sayap kiri ini menggunakan kecepatan dan kelincahan kakinya untuk memberikan kontribusi yang luar biasa dalam tahun-tahun pertamanya di Spanyol.

Namun, cedera membuat peforma Cunningham menurun dan membuatnya kerap dipinjamkan ke berbagai klub seperti Manchester United dan Sporting Gijon. Ia akhirnya dilepas Madrid sepenuhnya ke Olympique Marseille pada Juli 1984. Selama membela Real Madrid, ia berperan membawa klub itu meraih dua Piala Copa del Rey dan satu Piala La Liga.

2. Steve McManaman

Setelah 15 tahun, Real Madrid kembali mendatangkan pemain Inggris. Ketika itu, klub mendapat kesepakanan dengan gelandang Liverpool Steve McManaman dengan status bebas transfer.

Mcmanaman terkenal karena keterampilan menggiring bola dan membuat peluang.. Salah satu momennya yang paling berkesan terjadi di final Liga Champions 2000. Saat itu ia mencetak gol tendangan voli yang spektakuler untuk membantu mengamankan kemenangan melawan Valencia.

Masa baktinya di Santiago Bernabeu berakhir pada Agustus 2003. Ia kemudian melanjutkan kariernya ke Manchester City. Selama dua musim membela El Real, Mcmanaman berhasil membantu klub memenangi sejumlah gelar, dua Piala La Liga, dua Piala Super Spanyol, dua Piala Liga Champions, Piala Super UEFA, dan satu Piala Dunia Antarklub.

3. Jonathan Woodgate

Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu pindah ke Madrid dari Newcastle United dengan nilai 18 juta euro pada Agustus 2004. Ia bergabung dengan dua pemain Inggris lainnya, Michael Owen dan David Beckham.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ia sama sekali tidak bermain pada musim pertamanya. Laga pertamanya untuk Madrid saat melawan Athletic Bilbao pada September 2005. Laga debutnya ternyata tak bagus, gara-gara gol bunuh diri dan dikeluarkan dari lapangan setelah menerima dua kartu kuning.

Kariernya terhambat karena masalah cedera dan persaingan yang ketat, apalagi setelah Real Madrid mendatangkan Fabio Cannavaro. Tiga tahun setelah bergabung dengan Los Blancos, dia kembali ke Inggris untuk membela Middlesbrough setelah sebelumnya menjalani masa peminjaman.

4. Michael Owen

Performa Michael Owen yang luar biasa di Liverpool membuat Real Madrid tertarik merekrut dia. Peraih satu Ballon d'Or itu akhirnya resmi berkostum El Real dengan biaya transfer 12 juta euro pada Agustus 2004.

Namun, kariernya di Madrid tidak sama seperti di Liverpool. Owen dianggap tak mampu beradaptasi dan hanya menjadi pemain pengganti selama satu musim. Owen pergi setelah satu musim di Madrid dengan catatan 16 gol dalam 45 penampilan. Ia melanjutkan karier ke Newcastle United, Manchester United, dan Stoke City. Selama sisa kariernya, Owen kerap cedera sehingga performanya terus menurun.

5. David Beckham

Salah satu ikon sepak bola era 1990-an dan 2000-an, David Beckham pernah berkarier di Real Madrid. Eks kapten timnas Inggris itu datang ke Real Madrid dari Manchester United dengan nilai transfer 37,5 juta euro pada 2003.

Beckham memulai debutnya dengan kemenangan di Piala Super Spanyol. Dalam laga leg kedua, ia membuat satu gol. Ia juga langsung menorehkan satu gol laga La Liga pertamanya. Pada musim terakhirnya, ia sukses mempersembahkan gelar La Liga bagi Madrid sebelum akhirnya pergi ke Amerika Serikat untuk bergabung dengan LA Galaxy.

Pilihan Editor: Perjalanan Karier Jude Bellingham, Pesepak Bola Inggris yang Dikabarkan akan Bergabung Real Madrid

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

3 jam lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

4 jam lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

4 jam lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

7 jam lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

16 jam lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

1 hari lalu

David Beckham dan Victoria Beckham. Foto: Instagram/@victoriabeckham
Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

Victoria Beckham dan David Beckham telah menjalin kisah cinta selama lebih dari 2 dekade. Ini kisah perjalanan cinta Posh Spice dan Si Bola Emas.


50 Tahun Victoria Beckham, Perjalanan Posh Spice Bersama Spice Girls

1 hari lalu

Spice Girl reuni di ulang tahun Victoria Beckham ke-50, Sabtu, 20 April 2024. Foto: Instagram/@victoriabeckham.
50 Tahun Victoria Beckham, Perjalanan Posh Spice Bersama Spice Girls

Perayaan ulang tahun ke-50 Victoria Beckham reuni Spice Girls. Bagaimana perjalanan istri david Beckham, si Posh Spice?


Ulang Tahun ke-50, Victoria Beckham Reunian dengan Spice Girls: Hadiah Terbaik!

3 hari lalu

Spice Girls reuni kembali di pesta ulang tahun Victoria Beckham ke-50. Foto: Instagram.
Ulang Tahun ke-50, Victoria Beckham Reunian dengan Spice Girls: Hadiah Terbaik!

Victoria Beckham merayakan ulang tahun ke-50 dengan bereuni bersama empat temannya di Spice Girls.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

3 hari lalu

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham berselebrasi. REUTERS/Albert Gea
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.