Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Profil Ange Postecoglou Pelatih Incaran Tottenham Hotspur

image-gnews
Ange Postecoglou. Matthew Lewis/Getty Images.
Ange Postecoglou. Matthew Lewis/Getty Images.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ange Postecoglou dirumorkan akan mengisi posisi manajerial yang kosong di Tottenham Hotspur, seperti diberitakan Football London, pada Jumat, 2 Juni 2023. Kabarnya minat Tottenham memboyong Postecoglou karena dinilai memikat selama menangani Celtic. Ia dianggap cocok membantu Tottenham Hotspur untuk membangkitkan sepak bola yang atraktif.

Mengenal Ange Postecoglou

Ange Postecoglou lahir pada 27 Agustus 1965. Postecoglou mengawali kariernya di South Melbourne Hellas pada usia 9 tahun. Saat ini, Postecoglou menjadi manajer klub Liga Utama Skotlandia, Celtic.

Postecoglou menghabiskan sebagian besar karier klubnya sebagai pemain bertahan untuk South Melbourne Hellas. Ia bermain empat pertandingan untuk tim nasional Australia pada akhir 1980-an. Ia mulai menjadi manajer di South Melbourne Hellas pada 1996. Ia memenangi National Soccer League dua kali dan Liga Champions OFC pada 1999. Ia juga bergabung tim nasional U-17 dan U-20.

Karier kepelatihan Ange Postecoglou

Setelah pensiun, Postecoglou mengambil peran sebagai asisten pelatih di South Melbourne Hellas. Postecoglou mendapat posisi pelatih kepala pada 1996.

Ia memimpin South Melbourne Hellas meraih gelar Liga Sepak Bola Nasional berturut-turut pada musim 1997-1998 dan 1998-1999. Kemenangan itu mengakhiri tujuh tahun South Melbourne Hellas tanpa trofi. Ia memenangi Kejuaraan Klub Oseania pada 1999. Kemenangan ini menyebabkan partisipasi South Melbourne Hellas dalam Kejuaraan Dunia Klub FIFA 2000.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mengikuti kesuksesan kepelatihan domestiknya, Postecoglou menjadi pelatih tim muda Australia pada 2000. Selama masa jabatannya, ia memainkan peran dalam mengidentifikasi dan mengembangkan pemain Australia. Pada 2007, ia digantikan sebagai pelatih setelah Australia gagal lolos ke Piala Dunia U-20 FIFA 2007.

Pada 16 Oktober 2009, Postecoglou sebagai pelatih Brisbane Roar yang baru, menggantikan Frank Farina. Postecoglou memimpin Roar ke Liga Utama dan Kejuaraan di musim 2010-2011 memenangi final 4-2 melalui adu penalti melawan Central Coast Mariners. Roar hanya kalah satu pertandingan sepanjang musim dan melanjutkan rekor tak terkalahkan 36 game yang memecahkan rekor sepak bola Australia sebelumnya.

Postecoglou ditunjuk sebagai pelatih kepala tim nasional Australia pada 23 Oktober 2013 dengan kontrak lima tahun. Ia menggantikan Holger Osieck dari Jerman. Postecoglou ditugaskan untuk membuat regenerasi tim nasional Australia yang dianggap terlalu bergantung anggota generasi emas tahun 2006 dan mengalami stagnasi.

Pada 19 Desember 2017, Yokohama F. Marinos mengumumkan, mereka telah menunjuk Postecoglou sebagai pelatih dalam Suksesi Piala Kaisar Jepang 2017. Saat ini, Postecoglou menjadi manajer Celtic sejak 10 Juni 2021, menandatangani kontrak bergulir 12 bulan. Ia manajer Australia pertama yang melatih salah satu klub besar di Eropa.

FOOTBALL LONDON | THE CELTIC WIKI

Pilihan Editor: Bursa Transfer: Celtic Mendatangkan Penyerang Muda Korea Selatan Oh Hyeon-gyu

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Komisi Disabilitas Australia: Masih Ada Warga Anggap Disabilitas Menular

7 jam lalu

Rhonda Galbally, anggota Komisi Disabilitas Australia. Foto: The Sidney Morning Herald.
Komisi Disabilitas Australia: Masih Ada Warga Anggap Disabilitas Menular

Ketakutan terhadap disabilitas muncul ketika orang yang berbadan sehat tidak memiliki hubungan yang kuat dengan penyandang disabilitas.


Lawan Cina, Inggris Teken Kesepakatan Proyek Kapal Selam Nuklir Senilai Rp75,6 T

20 jam lalu

BAE Systems meluncurkan kapal selam nuklir kelas Astute kelima Angkatan Laut Inggris di situs Barrow-in-Furness di Cumbria. Kapal selam nuklir ini memasuki air untuk pertama kalinya dan akan menuju fase berikutnya dari program uji dan komisioningnya. Baesystem.com
Lawan Cina, Inggris Teken Kesepakatan Proyek Kapal Selam Nuklir Senilai Rp75,6 T

Inggris telah menandatangani kontrak senilai 4 miliar pound atau sekitar Rp75,6 triliun untuk membiayai fase baru proyek kapal selam nuklir SSN-AUKUS


Ejek Tottenham Hotspur, Gelandang Liverpool Alexis Mac Allister Terancam Dihukum FA

21 jam lalu

Pemain Liverpool, Alexis Mac Allister. (Instagram/@macallisteralexis)
Ejek Tottenham Hotspur, Gelandang Liverpool Alexis Mac Allister Terancam Dihukum FA

Alexis Mac Allister mengatakan Tottenham Hotspur bisa mengalahkan Liverpool karena bermain dengan 12 pemain.


Dirugikan VAR, Liverpool akan Mencari Cara untuk Dapatkan Keadilan

22 jam lalu

Luis Diaz dari Liverpool mencetak gol yang kemudian dianulir wasit dalam pertandingan Liga Inggris melawan Tottenham Hotspurs di Stadion Tottenham Hotspur, London, Inggris, Ahad, dinihari, 1 Oktober 2023. Badan Wasit Liga Inggris (PGMOL) mengakui keputusan menganulir gol Luis Diaz merupakan sebuah kesalahan, dan tengah menjadi kontroversi. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Dirugikan VAR, Liverpool akan Mencari Cara untuk Dapatkan Keadilan

Manajemen Liverpool mengatakan seharusnya VAR dapat memperbaiki kinerja wasit, bukan memperburuk.


2 Wasit VAR Laga Totenham Hotspur vs Liverpool Diganti Buntut Kontroversi Gol Luis Diaz

1 hari lalu

Pemain Liverpool Diogo Jota mendapat kartu merah oleh wasit Simon Hooper dalam pertandingan Liga Inggris melawan Tottenham Hotspur di Stadion Tottenham Hotspur, London, Inggris, Ahad dinihari, 1 Oktober 2023. Action Images melalui Reuters/Peter Cziborra
2 Wasit VAR Laga Totenham Hotspur vs Liverpool Diganti Buntut Kontroversi Gol Luis Diaz

Darren England dan Dan Cook, diganti setelah membuat keputusan keliru dalam pertandingan Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Liverpool.


4 Kontroversi Tottenham Hotspur vs Liverpool, Gol Luis Diaz Dianulir hingga Kartu Merah Diogo Jota

1 hari lalu

Pemain Liverpool Diogo Jota mendapat kartu merah oleh wasit Simon Hooper dalam pertandingan Liga Inggris melawan Tottenham Hotspur di Stadion Tottenham Hotspur, London, Inggris, Ahad dinihari, 1 Oktober 2023. Action Images melalui Reuters/Peter Cziborra
4 Kontroversi Tottenham Hotspur vs Liverpool, Gol Luis Diaz Dianulir hingga Kartu Merah Diogo Jota

Laga Tottenham Hotspur vs Liverpool berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan The Lilywhites, namun banyak kontroversi di balik raihan tersebut.


Gol Luis Diaz Dianulir, Jurgen Klopp dan Ange Postecoglou Sepakat Soal Kontroversi VAR

1 hari lalu

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS/Susana Vera
Gol Luis Diaz Dianulir, Jurgen Klopp dan Ange Postecoglou Sepakat Soal Kontroversi VAR

Menurut Jurgen Klopp dan Ange Postecoglou, VAR tidak membuat pertandingan berjalan tanpa kesalahan.


Hasil Liga Inggris: Tottenham Hotspur vs Liverpool 2-1, The Reds Kena 2 Kartu Merah dan Keok karena Gol Bunuh Diri

2 hari lalu

Tottenham Hotspur. Reuters/Andrew Couldridge
Hasil Liga Inggris: Tottenham Hotspur vs Liverpool 2-1, The Reds Kena 2 Kartu Merah dan Keok karena Gol Bunuh Diri

Tottenham Hotspur berhasil mengalahkan Liverpool dengan skor 2-1 dalam pertandingan pekan ketujuh Liga Inggris.


Pria di Australia Tewas Setelah Perahu Ditabrak Ikan Paus

2 hari lalu

Sukarelawan bekerja untuk menjaga kawanan paus pilot bersirip panjang tetap hidup di dekat Pantai Cheynes di timur Albany, Australia 26 Juli 2023. Lebih dari 50 paus pilot telah mati setelah terdampar di pantai terpencil di barat Australia, dan tim penyelamat mencoba mengembalikan sisa pod kembali ke perairan. AAP Image/WA Department of Biodiversity, Conservation and Attractions via REUTERS
Pria di Australia Tewas Setelah Perahu Ditabrak Ikan Paus

Seorang pria di Australia tewas dan satu lainnya dirawat di rumah sakit setelah perahu yang ditumpanginya terbalik akibat ditabrak ikan paus.


Tottenham Hotspur vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, Komentar Pelatih, H2H, Perkiraan Pemain, dan Prediksinya

2 hari lalu

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp berselebrasi saat laga lanjutan Liga Inggris antara Liverpool melawan Tottenham di Anfield, Inggris, 30 April 2023. REUTERS/Carl Recine
Tottenham Hotspur vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, Komentar Pelatih, H2H, Perkiraan Pemain, dan Prediksinya

Jadwal Liga Inggris pekan ketujuh pada Sabtu malam, 30 September 2023, akan menampilkan laga besar: Tottenham Hotspur vs Liverpool. Simak prediksinya.