Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Seri II IBL, Aspac Hempaskan NSH Jakarta 60-45

image-gnews
Pebasket NSH Jakarta Benny Wijaya (kanan) berebut bola dengan pebasket M88 Aspac Jakarta Widyantaputra Teja (kedua kiri) dalam pertandingan Indonesian Basketball League (IBL) 2015-2016 di Hall A Senayan, Jakarta, 10 Januari 2016. ANTARA FOTO
Pebasket NSH Jakarta Benny Wijaya (kanan) berebut bola dengan pebasket M88 Aspac Jakarta Widyantaputra Teja (kedua kiri) dalam pertandingan Indonesian Basketball League (IBL) 2015-2016 di Hall A Senayan, Jakarta, 10 Januari 2016. ANTARA FOTO
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tim M88 Aspac berhasil mencuri kemenangan dari tim satu kota NSH Jakarta pada pertandingan lanjutan Series II Indonesian Basketball League (IBL) 2016 di GOR Bima Sakti Malang, Senin sore, dengan skor 60-45.

Pada kuarter pertama pertandingan berjalan dengan tempo yang lambat, Aspac terbawa permainan dari anak-anak NSH Jakarta. Tanpa diperkuat Mario Gerungan, Aspac seperti kehilangan motor permainan. NSH Jakarta yang mengandalkan pola permainan cepatnya, tampil efektif pada kuarter awal.

Kapten NSH, Azzaryan Pradhitya membantu timnya mencetak delapan point dikuarter ini, sehingga membawa keunggulan bagi NSH atas Aspac 15-10.

Memasuki kuarter kedua Pelatih Aspac Jugianto Kuntardjo memperbaiki performa timnya untuk mengejar angka. Perlahan Aspac menemukan ritme permainannya. Masuknya Center mereka, yakni Ferdinand Damanik, membuat mereka bisa mencetak sembilan point di kuarter ini, sekaligus membawa Aspac untuk mengejar ketertinggalannya, bahkan berbalik unggul 30-21.

Pada pertengahan kuarter ketiga NSH Jakarta mampu menipiskan skor menjadi 32-37. Namun usaha tersebut belum mampu membuahkan hasil yang maksimal. Hingga buzzer berbunyi, NSH Jakarta harus mengakui keunggulan lawannya dengan skor akhir 60-45.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Andakara Prastawa Dhyaksa menjadi pahlawan kemenangan Aspac pada pertandingan ini dengan mencetak 15 point, 5 assist dan 2 rebound. Sementara di kubu NSH Jakarta, Azzaryan Pradhitya meraih 19 point dan 5 rebound.

"Pada kuarter awal kita masih beradaptasi dengan pola permainan NSH, game plan kita baru berjalan dengan baik pada kuarter tiga dan empat. Meskipun Mario tidak main, Prastawa dan Widyantaputra bisa menutupinya. Saat lawan Garuda Bandung nanti (3/2), kami harus menang. Kami akan perbaiki masalah defense danrebound," kata asisten pelatih M88 Aspac Jakarta, Abdurrachman.

Sementara itu, pelatih NSH Jakarta, Mayckel mengakui anak asuhnya kurang menjaga konsentrasinya, terutama di kuarter keempat. Pekerjaan rumah kami adalah menjaga konsistensi permainan. Melawan Pelita Jaya besok (Selasa, 2/2), saya minta anak-anak bermain lepas dan berusaha tampil baik," ujarnya.

Kemenangan Aspac kali ini menjadi kemenangan kedua atas NSH Jakarta. Pada Series I Jakarta Aspac berhasil menuai kemenangan dengan skor 78-61.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Berita Basket: Tampil di BCL Asia 2024, Prawira Harum Bandung Bagi Fokus dengan IBL

4 hari lalu

Pelatih Prawira Harum Bandung David Singleton dalam sesi jumpa pers Badminton Champions League Asia Qualifiers di GBK Arena, Jakarta Pusat, Jumat, 22 Maret 2024. TEMPO/Randy
Berita Basket: Tampil di BCL Asia 2024, Prawira Harum Bandung Bagi Fokus dengan IBL

Pelatih Prawira Harum Bandung David Singleton yakin timnya dapat memberi performa terbaik di BCL Asia 2024 meski harus membagi fokus ke IBL 2024.


Kartika Siti Aminah, Pelatih Perempuan Pertama di IBL dengan Jilbab Panjang yang Khas

7 hari lalu

Kartika Siti Aminah (kiri) dan David Singleton. (instagram/bimaperkasajgj)
Kartika Siti Aminah, Pelatih Perempuan Pertama di IBL dengan Jilbab Panjang yang Khas

Profil Kartika yang identik dengan jilbab panjang itu


Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

16 hari lalu

Reaksi bintang Dallas Mavericks Luka Doncic saat rekannya dinyatakan melakukan pelanggaran oleh wasit dalam Gim 2 final Wilayah Barat NBA melawan Golden State Warriors di Chase Center, California, Amerika Serikat, Jumat (20/5/2022) waktu setempat. ANTARA/REUTERS/USA TODAY SPORTS/Kelley L Cox.
Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

Pebasket Dallas Mavericks Luka Doncic, belakangan menjadi sorotan, karena berhasil triple double


NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

17 hari lalu

Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic. ANTARA/REUTERS/USA TODAY SPORTS/Kelley L Cox.
NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

Bintang NBA dari Dallas Mavericks Luka Doncic mencetak sejarah dengan mencatat triple-double di atas 30 poin sebanyak enam laga beruntun.


LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

23 hari lalu

LeBron James. Trevor Ruszkowski-USA TODAY Sports
LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

LeBron James menorehkan capaian luar biasa dengan mencatatkan 40.000 poin dalam kariernya di arena NBA pada pertandingan melawan Denver Nuggets.


NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

27 hari lalu

LeBron James.  Reuters / Gary A. Vasquez
NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

Bintang Los Angeles Lakers LeBron James selangkah lagi mencetak rekor sebagai pemain satu-satunya yang pernah membuat 40 ribu poin di arena NBA.


Bamsoet Apresiasi Prestasi Dewa Sport

27 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Prestasi Dewa Sport

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mengapresiasi perjalanan tiga tahun Dewa United dibawah Jerry Hermawan Lo, yang menjadi induk dari tiga divisi olahraga.


Timnas Basket Indonesia Dikalahkan Australia, Masih Tanpa Kemenangan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

31 hari lalu

Timnas basket putra Indonesia. Instagram
Timnas Basket Indonesia Dikalahkan Australia, Masih Tanpa Kemenangan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas basket Indonesia masih tanpa kemenangan di kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 setelah dikalahkan Australia dengan skor telak 51-106.


Jadwal Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Indonesia Jamu Australia di GBK Malam Ini

32 hari lalu

Timnas basket putra Indonesia. Instagram
Jadwal Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Indonesia Jamu Australia di GBK Malam Ini

Timnas Basket Indonesia akan menjamu Australia pada laga jendela 1 kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 di Indonesia Arena Minggu malam ini.


Timnas Basket Indonesia Kalah dari Thailand di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025, Milos Pejic: Pemain Petik Pelajaran Berharga

34 hari lalu

Timnas basket putra Indonesia. Instagram
Timnas Basket Indonesia Kalah dari Thailand di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025, Milos Pejic: Pemain Petik Pelajaran Berharga

Pelatih Timnas Basket Indonesia Milos Pejic menyebut pemainnya memetik pelajaran berharga saat dikalahkan Thailand di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025.