Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rio Terancam Hanya Membalap 11 Seri, Ini Komentar Manajernya

Editor

Hari prasetyo

image-gnews
Pembalap Indonesia dari Manor Racing, Rio Haryanto, memberikan tanda tangan untuk para penggemar di Pitlane saat preview Formula Satu Grand Prix China di Shanghai International Circuit, di Shanghai, Tiongkok, 14 April 2016. Ini akan menjadi balapan ketiga Rio di F1. Mark Thompson/Getty Images
Pembalap Indonesia dari Manor Racing, Rio Haryanto, memberikan tanda tangan untuk para penggemar di Pitlane saat preview Formula Satu Grand Prix China di Shanghai International Circuit, di Shanghai, Tiongkok, 14 April 2016. Ini akan menjadi balapan ketiga Rio di F1. Mark Thompson/Getty Images
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Piers Hunnisett, manajer Rio Haryanto, tidak memberi tanggapan pasti soal adanya ancaman dari tim Manor Racing bahwa pembalap Indonesia itu tidak akan tampil sampai akhir musim pada balapan Formula 1 musim 2016 apabila tidak melunasi sisa pembayaran 7 juta euro sampai akhir Mei nanti.

"Itu berita lama. Tentu tambahan dana dibutuhkan," ujar Piers, kepada Tempo, saat dihubungi melalui pesan elektronik, Senin, 25 April 2016.

Ketika dikonfirmasi, apakah Manor sekarang sedang menekan Rio untuk segera membayar, Piers menjawab belum. "Tapi akan sangat bagus kalau semua berjalan sesuai rencana setahun ini," katanya.

Berdasarkan keterangan dari Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot S. Dewa Broto, tim Manor sudah menagih kekurangan dana sebesar 7 juta euro atau sekitar Rp 104 miliar. Mereka memberi waktu sampai akhir Mei nanti.

"Kalau tidak bisa, saya sudah berkomunikasi dengan Bu Indah Pennywati (ibu sekaligus manajer Rio), Rio hanya boleh menyelesaikan sampai race ke-11," ujar Gatot, kepada wartawan di kantor Kemenpora, Senin, 25 April 2016. Tahun ini ada 21 balapan di F1.

Pencarian dana sponsor ke sejumlah perusahaan yang dilakukan manajemen Rio, menurut Gatot, belum membuahkan hasil memuaskan. Penggalangan dana yang dilakukan Kemenpora beberapa waktu lalu, juga hanya bisa mendapat Rp 200 juta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sponsor dari Kementerian Pariwisata hanya bisa sebesar Rp 5 miliar. Perusahaan Garuda Indonesia hanya bisa membantu tiket menuju tempat balapan. Itu pun, lanjut Gatot, Garuda tidak bisa untuk semua tempat balapan.

Kemenpora sendiri, menurut Gatot, tetap berusaha untuk bisa membantu pendanaan. Walaupun peluangnya tidak terlalu besar, Menpora Imam Nahrawi akan tetap mencoba mengajukan dana untuk Rio melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan 2016. Selain itu, opsi lain, kata dia, melalui memfokuskan ulang (refocusing) anggaran Kemenpora 2016.

Sekarang ini, Rio baru membalap tiga seri, yaitu di Melbourne, Bahrain, dan Shanghai. Pembalap asal Solo, 23 tahun itu akan tampil pada seri ke-4 di Sirkuit Sochi Autodrom, Rusia, pada 1 Mei mendatang.

RINA WIDIASTUTI | GADI MAKITAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

18 jam lalu

Lando Norris di F1 Cina 2024 raih pole position untuk Sprint Qualifying. (Foto: McLaren Mercedes)
Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

Pembalap McLaren Lando Norris merebut pole position untuk sprint race pada kualifikasi balapan Sprint Formula 1 China 2024.


Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

1 hari lalu

Ilustrasi balapan Formula 1 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.


Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

1 hari lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull merayakan kemenangannya dalam Formula 1 atau F1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Suzuka, Jepang, 7 April 2024. REUTERS/Issei Kato
Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.


Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

7 hari lalu

Fernando Alonso. (Foto: Aston Martin)
Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

Pembalap Formula 1 Fernando Alonso resmi memperpanjang kontrak dengan tim Aston Martin hingga musim 2026.


Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

12 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

Juara dunia tiga kali Max Verstappen memenangi balapan Formula 1 Jepang 2024. Red Bull finis satu-dua. Simak klasemen pembalap terkini.


Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

12 hari lalu

Pembalap F1 dari rim Red Bull, Max Verstappen. REUTERS/Hamad I Mohammed
Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

Red Bull finis satu-dua di Formula 1 Jepang 2024, Minggu, 7 April 2024. Max Verstappen juara, diikuti Sergio Perez.


Hasil Kualifikasi Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Rebut Pole Position Keempat Secara Beruntun

13 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Kualifikasi Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Rebut Pole Position Keempat Secara Beruntun

Max Verstappen merebut pole position atau posisi start terdepan untuk Formula 1 Jepang 2024.


Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen dan Oscar Piastri Tercepat pada Latihan Bebas Pertama dan Kedua

14 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen dan Oscar Piastri Tercepat pada Latihan Bebas Pertama dan Kedua

Max Verstappen dan Oscar Piastri menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) dan kedua (FP2) Formula 1 Jepang 2024.


Formula 1 Jepang 2024 Berlangsung Akhir Pekan Ini: Jadwal, Statistik Penting, Klasemen Pembalap

15 hari lalu

Suasana balap mobil Formula 1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Jepang, 9 Oktober 2022. REUTERS/Issei Kato
Formula 1 Jepang 2024 Berlangsung Akhir Pekan Ini: Jadwal, Statistik Penting, Klasemen Pembalap

Setelah balapan penuh kejutan di Grand Prix Australia, dua pekan lalu, Formula 1 akan melanjutkan seri Asia musim 2024. yakni GP Jepang.


Mengenal Liberty Media yang Mengakuisisi MotoGP

17 hari lalu

Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin dalam balapan MotoGP Valencia pada 26 November 2023. REUTERS
Mengenal Liberty Media yang Mengakuisisi MotoGP

Liberty Media berpengalaman mengembangkan aset-aset olahraga yang kini ingin memperluas basis penggemar MotoGP di seluruh dunia