Tampil di Olimpiade, Diaz Belum Mampu Bersaing

Reporter

Editor

Minggu, 29 Juli 2012 19:26 WIB

Atlet Menembak, Diaz Kusumawardhani. TEMPO/Dwianto Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet menembak Indonesia, Diaz Kusumawardhani harus mengubur impiannya membawa pulang medali Olimpiade London 2012. Satu-satunya petembak Indonesia yang tampil di London ini hanya bisa menempati urutan ke-55 dari 56 peserta di babak penyisihan di Royal Artilleri Baracks, London, Sabtu 28 Juli 2012.

Diaz tampil di bawah penampilan terbaiknya. Atlet berusia 16 tahun ini mencatat skor 382. Skor ini lebih rendah dibanding ketika dia bertanding pada Kejuaraan Asia di Doha, Qatar awal tahun 2012, raihannya 388.

"Penampilannya memang segitu, rekor terbaiknya saja hanya 388," kata Maolan, pelatih tim petembak nasional, saat dihubungi Tempo, Minggu 29 Juli 2012.

Maolan membantah jika penampilan Diaz yang buruk ini karena waktu persiapan sebelum bertanding yang mepet. "Itu tidak benar, kami sampai lokasi sekitar 20 menit sebelum pertandingan," ujarnya.

Seperti dikutip antaranews.com, Diaz mengaku terburu-buru menyiapkan diri menjelang pertandingan. Hal ini karena dia tiba di lokasi mepet dengan jadwal tanding. "Saya bukan lihat skornya, tetapi saya kecewa karena persiapan datang ke lokasi terlalu mepet," katanya. Sampai di lokasi, semua peserta sudah siap bertanding. "Sehingga saya terburu-buru menyiapkan diri" katanya.

Maolan menegaskan jika Diaz sejak awal memang tidak ditargetkan meraih medali. "Usianya masih muda. Dia dipersiapkan untuk empat tahun kedepan," katanya. "Ke depannya dia harus berlatih lebih keras lagi."

RINA WIDIASTUTI

Berita terkait:
4 Emas, Cina Pimpin Perolehan Medali Olimpiade
Calo Tiket Olimpiade Gentayangan
Atlet Renang Usia 16 Tahun Pecahkan Rekor Dunia
Hiroshi, Atlet Tertua di Olimpiade London
Lochte Raih Medali Emas, Phelps Gagal Total


Berita terkait

Profil Peraih Emas Cabor Renang Siman Sudartawa, Kecewa Saat Kirab Atlet SEA Games 2023

22 Mei 2023

Profil Peraih Emas Cabor Renang Siman Sudartawa, Kecewa Saat Kirab Atlet SEA Games 2023

Siman Sudartawa peraih medali emas cabang renang di SEA Games, ungkapkan kekecewaan saat kirab lalu. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Bangga Citra Ditetapkan Raih Perak Olimpiade London 2012

19 September 2022

Bamsoet Bangga Citra Ditetapkan Raih Perak Olimpiade London 2012

Peraih emas dan perunggu di kelas putri 53 kg terbukti doping. Citra yang di posisi empat akhirnya naik ke peringkat dua.

Baca Selengkapnya

Citra Febrianti Terima Pengalungan Medali Perak Olimpiade 2012, Bonus Sudah Didapat pada 2020

18 September 2022

Citra Febrianti Terima Pengalungan Medali Perak Olimpiade 2012, Bonus Sudah Didapat pada 2020

Mantan lifter Indonesia Citra Febrianti tak kuasa menahan tangis bahagia setelah resmi mendapat realokasi medali perak Olimpiade 2012 London.

Baca Selengkapnya

Lawan Terbukti Doping, Lifter Citra Terima Medali Perak Olimpiade London 2012

17 September 2022

Lawan Terbukti Doping, Lifter Citra Terima Medali Perak Olimpiade London 2012

Mantan atlet angkat besi Citra Febrianti akan menerima medali perak Olimpiade London 2012 setelah dua lawannya terbukti memakai doping.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Hidup Eko Yuli Irawan Rebut 4 Medali Olimpiade Diangkat Jadi Film.

13 Agustus 2021

Perjalanan Hidup Eko Yuli Irawan Rebut 4 Medali Olimpiade Diangkat Jadi Film.

Eko Yuli Irawan satu-satunya atlet Indonesia peraih medali di tiga ajang Olimpiade berbeda. Eko sempat tak disetujui orang tuanya menjadi atlet.

Baca Selengkapnya

Greysia / Apriyani Raih Emas, Erick Thohir: Hari Ini Semua Lelah Terbayarkan

2 Agustus 2021

Greysia / Apriyani Raih Emas, Erick Thohir: Hari Ini Semua Lelah Terbayarkan

Keberhasilan Greysia / Apriyani tersebut menunjukkan hasil perjuangan tak kenal lelah dalam upaya meraih medali di Olimpiade.

Baca Selengkapnya

Angkat Besi: Citra Febrianti Akhirnya Terima Bonus Medali Perak Olimpiade 2012

21 Desember 2020

Angkat Besi: Citra Febrianti Akhirnya Terima Bonus Medali Perak Olimpiade 2012

Mantan atlet nasional Citra Febrianti akhirnya menerima bonus dari pemerintah setelah IOC dia berhak atas medali perak Olimpiade 2012,

Baca Selengkapnya

Inggris Bantah Beri Atlet Minuman Energi Biar Menang di Olimpiade

13 Juli 2020

Inggris Bantah Beri Atlet Minuman Energi Biar Menang di Olimpiade

Badan Olahraga Inggris, UK Sport, membantah tudingan telah memberi atlet minuman energi untuk meningkatkan performa di Olimpiade London 2012.

Baca Selengkapnya

Doping, Peraih 4 Emas Renang Asian Games Jakarta Dihukum 8 Tahun

28 Februari 2020

Doping, Peraih 4 Emas Renang Asian Games Jakarta Dihukum 8 Tahun

Juara Olimpiade, Sun Yang, dilarang tampil selama delapan tahun karena gagal pada tes doping

Baca Selengkapnya

Terbukti Doping, Medali Juara Gulat Olimpiade London 2012 Dicabut

24 Juli 2019

Terbukti Doping, Medali Juara Gulat Olimpiade London 2012 Dicabut

Medali emas juara gulat Olimpiade London 2012, Artur Taymazov dicabut karena terbukti melakukan doping pada saat itu.

Baca Selengkapnya