Wasit Tinju Dunia Profesi Menjanjikan, Ini Jumlah Bayaran Mereka

Reporter

Tempo.co

Editor

Ariandono

Kamis, 16 November 2017 12:12 WIB

Floyd Mayweather Jr berhasil menghindari pukulan Manny Pacquiao, petinju asal Filipina itu kalah saat melawan Floyd, berdasarkan keputusan dewan juri, yang menghitung dari selisih poin. Las Vegas, Nevada, 3 Mei 2015. Al Bello/Getty Images

TEMPO.CO, JAKARTA - Pada sebuah pertarungan tinju dunia, tidak hanya para petarungnya yang dibayar tinggi, wasit pun juga mendapatkan bayaran yang cukup tinggi. Tetapi berapakah bayaran yang diterima oleh seorang pengadil di arena tinju.

Biasanya wasit tidak memiliki kontrak nilai gaji dengan promotor atau organisasi tinju. Sehingga jumlah gaji seorang wasit dilihat dari berapa banyak pertarungan yang ia pimpin atau nilai dari pertarungan tinju tersebut.

Baca: Tinju Dunia: Wilder Ditawari Laga Pemanasan, Promotornya Berang

Lisensi seorang wasit tinju dikeluarkan oleh badan tinju dunia semisal WBA, WBC, IBF, atau WBO, tetapi bukan mereka yang membayar wasit dan hakim. Promotor tinju lah yang bertanggung jawab memberikan bayaran kepada wasit dan hakim.

Namun berbeda dengan Komisi Atletik Nevada (NAC) di Amerika Serikat yang menetapkan wasit mana yang akan memimpin pertarungan yang diselenggarakan di Las vegas. Mereka juga menetapkan skala bayaran untuk wasit tersebut.

Rata-rata bayaran wasit per pertarungan dimulai dari Rp 2 juta, dan bisa mencapai Rp 280 juta. Namun untuk wasit yang berpengalaman, bayaran bisa menjadi lebih besar jika pertarungan yang ia pimpin, merupakan partai yang bergengsi.

Baca: Tinju Dunia: Usai Manny Pacquiao, Jeff Horn Ingin Conor McGregor

Menurut Badan Statistik Pekerja Amerika Serikat, rata-rata bayaran wasit dan hakim tinju, per tahun dapat mencapai Rp 340 juta. Namun berbeda dengan wasit pengalaman seperti Joe Cortez dan Kenny Bayless, yang per tahunnya dapat mencapai Rp 1,3 Miliar.

Mari melihat bayaran wasit dan hakim pada salah satu pertarungan tinju dunia antara Floyd Mayweathers Jr vs Manny Pacquiao yang diungkapkan oleh Komisi Tinju Nevada. Pada pertarungan tersebut, Kenny Bayless dipilih sebagai wasit. Ia menerima bayaran sebesar Rp 135 juta, sedangkan hakim dibayar Rp 108 juta.

TOTAL SPORTEK | MIRROR | NAWIR ARSAYD AKBAR

Advertising
Advertising

Berita terkait

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

15 jam lalu

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

Canelo Alvarez berhasil mempertahankan predikat juara sejati tinju dunia kelas super middleweight dengan mengalahkan Jaime Munguia.

Baca Selengkapnya

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

22 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

28 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

28 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

31 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

34 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

58 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

58 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

59 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

7 Maret 2024

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

Petinju Francis Ngannou dan Anthony Joshua sama-sama optimistis bisa menang KO dalam duel di Kingdom Arena Riyadh, Arab Saudi, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya