Tinju Dunia: Pamer Cek Rp 1,4 T, Berapa Kekayaan Mayweather?

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 1 Februari 2018 11:22 WIB

Menurut majalah Forbes, Floyd Mayweather Jr adalah atlet terkaya pertama pada 2015 dengan penghasilannya sebesar 300 juta dollar AS yang didapatnya dari bayaran pertarungan dan iklannya. bleacherreport.net

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan juara tinju dunia kelas menengah Floyd Mayweather Jr baru saja memamerkan cek senilai US$ 100 juta atau sekitar Rp 1,4 triliun. Cek tersebut disebutnya sebagai bagian dari bayaran yang dia terima saat melawan Conor McGregor pada Agustus 2017.

Sekali tarung mendapat Rp 1,4 triliun. Lalu, berapa kekayaan Mayweather? Forbes menyebut pria 40 tahun ini mengantongi tak kurang dari US$ 700 juta (Rp 9,3 triliun) dari 50 pertarungan yang dijalaninya. Itu berupa bayaran murni dia sebagai petarung dan pemasukan lain-lain, termasuk dari sponsor dan bagi hasil.

Cek senilai $US 100 juta atau Rp 1,4 triliun yang ditunjukkan Floyd Mayweather Jr. (instagram)

Penghasilan itu membuat dia masih bertakhta sebagai petinju terkaya di dunia hingga saat ini. Di kalangan atlet berpenghasilan tertinggi pria asal Amerika ini menempati posisi ke-16 pada 2016.

Kekayaan itu tak lepas dari kecemerlangan karier Mayweather. Ia tak terkalahkan dalam 40 pertarungan yang dijalaninya, termasuk yang terakhir melawan jagoan tarung bebas Conor McGregor.

Sosok Mayweather unik dan berbeda dari atlet lainnya karena ia tidak pernah sungkan memamerkan kekayaannya. Mayweather pernah berfoto dengan belasan mobil mewah miliknya. Dia juga kerap menunjukkan koleksi cincin permata dan kalung yang dia kenakan. Salah satu bagian promosi pertarungannya melawan McGregor adalah adegan menarik saat Mayweather menyebarkan lembaran uang di hadapan McGregor.

Floyd Mayweather memberi hadiah ulang tahun anaknya yang berumur 16 tahun mobil Mercedes Benz C Class. (Dok. Pribadi)

Advertising
Advertising

"Menjadi petinju dengan rekor 50-0 membuat saya mampu melakukan sentuhan Midas. Saya bisa membaca potensi lawan yang harus dihadapi, seperti kalian membaca tulisan US$ 100 juta di cek ini," tulis Mayweather dalam salah satu postingan di akun Instagram-nya.

Laga melawan McGregor merupakan penampilan terakhir Floyd Mayweather Jr di tinju dunia. Setelah itu, dia kembali menyatakan pensiun dengan rekor tidak pernah kalah atau seri, 50-0. Kini ia disebut-sebut akan tampil di arena tarung bebas, kemungkinan melawan McGregor yang penasaran untuk mengalahkannya.

ESPN | FORBES | DON

Berita terkait

Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Hanya Akan Nikmati Status Juara Sejati Kelas Berat Kurang dari 2 Minggu, Ini Sebabnya

29 menit lalu

Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Hanya Akan Nikmati Status Juara Sejati Kelas Berat Kurang dari 2 Minggu, Ini Sebabnya

Oleksandr Usyk kemungkinan hanya akan memegang status juara sejati tinju kelas berat kurang dari minggu.

Baca Selengkapnya

Tinju Dunia Kelas Berat: Tyson Fury Tak Terima dengan Kekalahan, Sebut Oleksandr Usyk Menang karena Simpati Juri atas Ukraina

7 jam lalu

Tinju Dunia Kelas Berat: Tyson Fury Tak Terima dengan Kekalahan, Sebut Oleksandr Usyk Menang karena Simpati Juri atas Ukraina

Tyson Fury tidak terima dengan kekalahan dari Oleksandr Usyk dalam perebutan gelar juara sejati tinju kelas berat.

Baca Selengkapnya

Oleksandr Usyk Peluk Istri usai Kalahkan Tyson Fury dan Menjadi Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Simak yang Dia Katakan

8 jam lalu

Oleksandr Usyk Peluk Istri usai Kalahkan Tyson Fury dan Menjadi Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Simak yang Dia Katakan

Petinju Ukraina Oleksandr Usyk menjadi juara sejati atau tak terbantahkan tinju dunia di kelas berat dengan mengalahkan Tyson Fury.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Tyson Fury, Oleksandr Usyk Menjadi Juara Sejati Tinju Dunia Kelas Berat

9 jam lalu

Kalahkan Tyson Fury, Oleksandr Usyk Menjadi Juara Sejati Tinju Dunia Kelas Berat

Petinju Ukraina Oleksandr Usyk menjadi juara sejati tinju dunia di kelas berat setelah mengalahkan Tyson Fury.

Baca Selengkapnya

Tyson Fury vs Oleksandr Usyk dalam Duel Unifikasi Gelar Tinju Kelas Berat: Simak Prediksi Lenox Lewis, Holyfield, McGregor

1 hari lalu

Tyson Fury vs Oleksandr Usyk dalam Duel Unifikasi Gelar Tinju Kelas Berat: Simak Prediksi Lenox Lewis, Holyfield, McGregor

Duel penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat akan berlangsung antara Tyson Fury dan Oleksandr Usyk malam ini. Simak prediksi para tokoh.

Baca Selengkapnya

Duel Penyatuan Gelar Tinju Dunia Kelas Berat Malam Ini: Tyson Fury Sesumbar, Oleksandr Usyk Tak Gentar

1 hari lalu

Duel Penyatuan Gelar Tinju Dunia Kelas Berat Malam Ini: Tyson Fury Sesumbar, Oleksandr Usyk Tak Gentar

Tyson Fury menyatakan siap bertarung habis-habisan untuk menjatuhkan Oleksandr Usyk dalam duel perebutan gelar juara sejati tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Berapa Bayaran Oleksandr Usyk dan Tyson Fury dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat?

2 hari lalu

Berapa Bayaran Oleksandr Usyk dan Tyson Fury dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat?

Duel perebutan gelar juara sejati tinju dunia kelas berat akan berlangsung antara Oleksandr Usyk dan Tyson Fury. Simak bayaran yang didapat keduanya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia Akhir Pekan: Oleksandr Usyk vs Tyson Fury, Perebutan Gelar Juara Sejati Kelas Berat

3 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia Akhir Pekan: Oleksandr Usyk vs Tyson Fury, Perebutan Gelar Juara Sejati Kelas Berat

Jadwal duel besar di ring tinju dunia akan hadir akhir pekan ini. Oleksandr Usyk dan Tyson Fury akan berebut gelar juara sejati kelas berat.

Baca Selengkapnya

Berita Tinju Dunia: Mike Tyson Jawab Kritik Soal Sudah Terlalu Tua untuk Comeback

4 hari lalu

Berita Tinju Dunia: Mike Tyson Jawab Kritik Soal Sudah Terlalu Tua untuk Comeback

Mantan juara tinju dunia kelas berat, Mike Tyson, menepis kritik bahwa ia terlalu tua untuk kembali melakukan duel.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

13 hari lalu

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

Canelo Alvarez berhasil mempertahankan predikat juara sejati tinju dunia kelas super middleweight dengan mengalahkan Jaime Munguia.

Baca Selengkapnya