Peralatan Asian Games 2018 Dihibahkan, Nilainya Rp 278 Miliar

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 29 November 2018 20:26 WIB

Pertunjukan kembang api menghiasi upacara penutupan Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Ahad, 2 September 2018. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) Eris Herryanto mengatakan total aset peralatan olahraga saat Asian Games 2018 mencapai Rp 278 miliar.

"Total peralatan tanding yang digunakan selama Asian Games 2018 sebesar Rp 278 miliar. Semua peralatan itu dibeli dengan menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN)," kata Eris di Kantor Kemenpora, Jakarta Selatan, Kamis.

Menurut dia, dari total keseluruhan tersebut, cabang olahraga atletik melalui induk organisasi Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) tercatat menerima hibah aset terbesar Rp 24,6 miliar.

"Bagi kami, dengan diserahkannya aset tersebut kepada masing-masing cabang olahraga, berarti tanggung jawab kami dalam penggunaan APBN, terutama untuk belanja peralatan olahraga bisa dinyatakan selesai," ujar Eris.

Dia menuturkan segera setelah berakhirnya perhelatan Asian Games 2018, pihaknya langsung melakukan inventarisasi terhadap seluruh peralatan olahraga yang digunakan, kemudian menyimpannya di dalam gudang.

"Semua peralatan itu kami simpan di gudang milik BUMN, yakni PT Bhanda Ghara Reksa (Persero) yang ada di Kelapa Gading, Cawang, Cibubur dan Palembang. Sedangkan kontrak kerja sama dengan pemilik gudang akan berakhir pada 30 November 2018," tutur Eris.

Advertising
Advertising

Oleh karena itu, pihaknya pun mengimbau kepada induk organisasi cabang olahraga agar segera mengajukan surat permohonan hibah atas peralatan olahraga tersebut. Dari total keseluruhan 41 cabang olahraga, tercatat baru 31 cabang olahraga yang sudah menandatangani surat hibah, sedangkan 10 lainnya masih belum mengajukan surat permohonan hibah atas peralatan olahraga tersebut.

"Oleh karena itu, kami imbau kepada cabang olahraga agar secepatnya mengajukan surat permohonan hibah. Dengan begitu, semua peralatan itu bisa dimaksimalkan penggunaannya untuk kemajuan olahraga di tanah air," ungkap Eris.

Sepuluh cabang olahraga yang masih belum mengajukan surat permohonan hibah peralatan Asian Games itu, yaitu sepakbola (PSSI), jujitsu (PB JI), dayung (PODSI), jet ski (IJBA), boling (PBI), sepeda (ISSI), golf (PGI), baseball dan softball (PERBASASI), bridge (GABSI) dan bola tangan (ABTI).

Berita terkait

Gelora Bung Karno Lokasi Kampanye Akbar Prabowo-Gibran, Ini Profil GBK yang Mulai Dibangun Pada 1960

9 Februari 2024

Gelora Bung Karno Lokasi Kampanye Akbar Prabowo-Gibran, Ini Profil GBK yang Mulai Dibangun Pada 1960

Berikut profil Gelora Bung Karno atau GBK lokasi kampanye akbar Prabowo-Gibran. Mulai dibangun 1960 dan diresmikan 1962. Berapa kapasitasnya?

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

14 Januari 2024

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

Presiden Jokowi menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya lifter peraih tiga medali Olimpiade asal Papua, Lisa Raema Rumbewas.

Baca Selengkapnya

Profil Eko Yuli Irawan, Peraih Medali Perak Angkat Besi di IWF Grand Prix II 2023 Qatar

10 Desember 2023

Profil Eko Yuli Irawan, Peraih Medali Perak Angkat Besi di IWF Grand Prix II 2023 Qatar

Karier gemilang atlet angkat besi Eko Yuli Irawan sudah terlihat sejak 2006. terakhir, raih medali perak di kejuaraan IWF Grand Prix II 2023 Qatar.

Baca Selengkapnya

Evaluasi Asian Games 2023, Menpora Panggil Perwakilan Cabang Olahraga secara Bergantian

31 Oktober 2023

Evaluasi Asian Games 2023, Menpora Panggil Perwakilan Cabang Olahraga secara Bergantian

Menpora Dito Ariotedjo mengatakan evaluasi Asian Games 2023 sebagai salah satu persiapan menuju Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Tren Buruk Asian Games Berlanjut ke Denmark Open 2023, Ketua PBSI Soroti Masalah Kepelatihan hingga Demotivasi Atlet

23 Oktober 2023

Tren Buruk Asian Games Berlanjut ke Denmark Open 2023, Ketua PBSI Soroti Masalah Kepelatihan hingga Demotivasi Atlet

Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna membeberkan hasil rapat evaluasi kegagalan Asian Games 2023. Seberapa optimistis ke Olimipiade 2024?

Baca Selengkapnya

Indonesia di Asian Games 2023 Hangzhou: Daftar Cabang dan Atlet Penyumbang Medali serta Posisi dalam Klasemen Akhir

9 Oktober 2023

Indonesia di Asian Games 2023 Hangzhou: Daftar Cabang dan Atlet Penyumbang Medali serta Posisi dalam Klasemen Akhir

Asian Games 2023 Hangzhou sudah berakhir Minggu, 8 Oktober 2023. Simak daftar penyumbang medali bagi Indonesia dan klasemen akhirnya.

Baca Selengkapnya

Target di Asian Games 2023 Gagal Tercapai, Indonesia Tatap Olimpiade 2024

9 Oktober 2023

Target di Asian Games 2023 Gagal Tercapai, Indonesia Tatap Olimpiade 2024

Hingar-bingar pesta olahraga Asian Games 2023 sudah usai. Indonesia yang gagal memenuhi target berfokus menatap Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Games 2023 yang Ditutup Minggu 8 Oktober, Indonesia Posisi 13

8 Oktober 2023

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Games 2023 yang Ditutup Minggu 8 Oktober, Indonesia Posisi 13

Asian Games 2023 resmi ditutup, Minggu, 8 Oktober. Simak klasemen akhir perolehan medali yang menempatkan Indonesia di posisi 13.

Baca Selengkapnya

Asian Games 2023 Resmi Ditutup, Edisi Berikutnya Digelar di Jepang pada 2026

8 Oktober 2023

Asian Games 2023 Resmi Ditutup, Edisi Berikutnya Digelar di Jepang pada 2026

Asian Games 2023 resmi ditutup melalui upacara megah yang dihiasi pameran teknologi visual tinggi di Stadion Olimpiade Hangzhou, Minggu, 8 Oktober.

Baca Selengkapnya

Drama Penetapan Tersangka Syahrul Yasin Limpo

8 Oktober 2023

Drama Penetapan Tersangka Syahrul Yasin Limpo

Penetapan status tersangka bagi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo memunculkan banyak cabang drama dan kasus baru.

Baca Selengkapnya