Jadwal MotoGP Prancis: Fabio Quartararo Lebih Percaya Diri

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 9 Mei 2019 05:23 WIB

Fabio Quartararo. (motorsport.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Fabio Quartararo menghabiskan malam di hotel bersama timnya untuk membicarakan kegagalannya dalam balapan MotoGP Grand Prix Spanyol. Kekecewaan terasa kental, tapi pembicaraan ditutup dengan rencana persiapan menghadapi tes resmi MotoGP di Sirkuit Jerez-Angel Nieto dan balapan selanjutnya di Le Mans, Prancis, pada 19 Mei mendatang.

“Saya makan malam bersama tim dan bersantai di hotel, berbicara sedikit tentang kegagalan itu,” kata Quartararo. Pembalap Prancis berusia 20 tahun itu akhirnya bisa menghapus rasa frustrasinya setelah gagal naik podium dalam MotoGP Spanyol dengan kembali menjadi yang tercepat dalam tes resmi MotoGP.

Dalam tes itu, Quartararo mencatatkan waktu setengah detik lebih cepat daripada waktu yang dia tempuh ketika meraih pole position atau start terdepan dalam balapan GP Spanyol, akhir pekan lalu. Padahal ia tidak menguji komponen tertentu. Dia hanya mengganti garpu internal yang rusak dalam balapan akhir pekan.

"Sekarang saya merasa sangat senang untuk itu," kata dia. “Kami membuat akhir pekan yang sangat baik dengan meraih posisi terdepan, lalu berjuang untuk tempat teratas dalam lomba. Kami juga kembali berhasil mendapatkan lap tercepat.”

Pembalap Petronas Yamaha itu menggunakan ban Michelin yang lunak agar cukup optimal memacu YZR-M1 dalam kondisi suhu yang lebih dingin ketimbang sehari sebelumnya. Akhirnya, Quartararo membukukan waktu 1 menit 36,379 detik atau mengalahkan waktu saat meraih posisi terdepan lebih dari setengah detik (1:36,880).

Advertising
Advertising

“Kami bekerja sepanjang hari dengan ban yang keras,” kata Quartararo. “Segera setelah kami mengganti dengan yang lunak, rasanya sangat enak. Menggunakan ban lunak pada akhirnya jauh lebih baik. Jadi, saya pikir sangat positif untuk mengakhiri tes dengan kondisi ini.”

Selain berurusan soal ban, Quartararo harus berurusan dengan garpu depan baru, yang bukan dengan spesifikasi karbon seperti yang biasa digunakan oleh pembalap Yamaha lainnya. Namun ia merasakan ada kemajuan yang ditemukan dari bagian baru tersebut.

"Saya mencoba garpu depan baru yang benar-benar bagus, bukan garpu karbon dan beberapa pengaturan untuk geometri baru pada sepeda motor," kata Quartararo. “Kami menemukan beberapa poin yang sangat bagus dan positif untuk balapan berikutnya.”

Menghadapi seri berikutnya, MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans, Quartararo mengatakan lebih percaya diri. Apalagi dalam balapan kali ini dia akan berlomba di depan publiknya sendiri. Dia berharap bisa membawa momentum di Jerez ke Le Mans.

“Saya pikir saya datang dengan kepercayaan diri yang tinggi, dan tentu saja MotoGP di rumah sendiri akan sangat bagus. Para penggemar juga akan memberikan motivasi ekstra. Kami tahu ini sedikit lebih menegangkan, tapi kami akan tetap tenang sebagai tuan rumah.”

Quartararo telah mencetak sejarah sebagai pembalap MotoGP termuda yang meraih pole position pada usia 20 tahun 14 hari setelah tampil tercepat pada babak kualifikasi GP Spanyol. Penampilan yang mengesankan itu semakin maksimal untuk tim Petronas Yamaha karena rekan satu timnya, Franco Morbidelli, juga mempersembahkan start 1-2 di Jerez.

Quartararo, yang mengenal balapan sejak berusia 4 tahun, memulai debutnya di kelas premier pada tahun ini. Pada musim 2015, pada usia 15 tahun, Quartararo menjadi rekan satu tim Jorge Navarro di tim Estrella Galicia 0,0 Honda untuk mengikuti Moto3, yang telah mencabut peraturan usia minimal pembalap 16 tahun.

Pada 2016, Quartararo pindah ke tim Leopard Racing, yang menggunakan sepeda motor KTM, dan naik kasta ke Moto2 pada 2017. Meski pada musim pertama belum mampu meraih podium, Quartararo membuktikannya pada tahun kedua dengan meraih pole position dan menjadi juara di Sirkuit Catalunya. Podium keduanya diraih setelah finis di urutan kedua di Assen, Belanda, tahun lalu.

Kini, dia menjadi pembalap rookie MotoGP yang layak diperhitungkan. Ia selalu finis di posisi 10 besar dalam dua balapan terakhir. Bersama Morbidelli, yang lebih dulu naik ke kelas premier, Quartararo tidak memasang target terlalu muluk di kelas utama ini. "Tujuan kami masih sama, peringkat antara ke-7 dan ke-10 itu sudah bagus. Jika kami bisa berbuat lebih baik, itu bonus bagi kami," kata dia.

Selanjutnya: Jadwal MotoGP Prancis
<!--more-->

Jadwal MotoGP Prancis

Jumat, 17 Mei 2019
FP1 Moto3 | 14:00 WIB
FP1 MotoGP | 14:55 WIB
FP1 Moto2 | 15:55 WIB
FP2 Moto3 | 18:15 WIB
FP2 MotoGP | 19:10 WIB
FP2 MotoGP | 20:10 WIB

Sabtu, 18 Mei 2019
FP3 Moto3 | 14:00 WIB
FP3 MotoGP | 14:55 WIB
FP3 Moto2 | 15:55 WIB
Q1 Moto3 | 17:35 WIB
Q2 Moto3 | 18:00 WIB
FP4 MotoGP | 18:30 WIB
Q1 MotoGP | 19:10 WIB
Q2 MotoGP | 19:35 WIB
Q1 Moto2 | 20:05 WIB
Q2 Moto2 | 20:30 WIB

Ahad, 19 Mei 2019
Pemanasan Moto3 | 13:40 WIB
Pemanasan Moto2 | 14:10 WIB
Pemanasan MotoGP | 14:40 WIB
Lomba Moto3 | 16:00 WIB
Lomba Moto2 | 17:20 WIB (Live Trans7)
Lomba MotoGP | 19:00 WIB (Live Trans7).

Selanjutnya: Klasemen MotoGP
<!--more-->

Klasemen MotoGP
1. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 70 poin
2. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 69 poin (-1)
3. Andrea Dovizioso ITA Mission Winnow Ducati (GP19) 67 poin (-3)
4. Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 61 poin (-9)
5. Danilo Petrucci ITA Mission Winnow Ducati (GP19) 41 poin (-29)
6. Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) 30 poin (-40)
7. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP19) 29 poin (-41)
8. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 29 poin (-41)
9. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 27 poin (-43)
10. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1) 25 poin (-45)
11. Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) 21 poin (-49)
12. Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 18 poin (-52)
13. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1)* 17 poin (-53)
14. Jorge Lorenzo SPA Repsol Honda (RC213V) 11 poin (-59)
15. Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP18)* 9 poin (-61)
16. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 8 poin (-62)
17. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)* 7 poin (-63)
18. Johann Zarco FRA Red Bull KTM Factory (RC16) 7 poin (-63)
19. Stefan Bradl GER HRC (RC213V) 6 poin (-64)
20. Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 6 poin (-64)
21. Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP18) 2 poin (-68).

CRASH | SPEEDWEEK| AUTOSPORT | NUR HARYANTO

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

7 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

7 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

7 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

8 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

8 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

8 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

12 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

15 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

20 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

20 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya