70 Tahun Balap Motor di MotoGP Catalunya, Inilah Rekor-Rekornya

Reporter

Antara

Editor

Ariandono

Jumat, 14 Juni 2019 09:41 WIB

Para pembalap MotoGP berbaris dan berpakaian rapi di Sirkuit Barcelona pada Kamis 13 Juni menjelang GP Catalunya yang akan digelar MInggu 16 Juni 2019, bertepatan dengan peringatan 70 tahun dimulainya balap motor dunia. (Antara/Motogp.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah pembalap MotoGP pada Kamis berpakaian rapi, mengenakan jas dan dasi kupu-kupu dan berbaris di atas trek Sirkuit Barcelona-Catalunya untuk memperingati 70 tahun kejuaraan dunia balap motor.

Pembalap gaek Valentino Rossi dan pentolan MotoGP lainnya seperti Marc Marquez, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, Danilo Petrucci, Maverick Vinales juga Alex Rins berbaris di atas lintasan utama Catalunya di sekeliling poster perayaan 70 tahun balapan Grand Prix.

Sejak pertama kali digelar di Isle of Man, sebuah pulau di lepas pantai Irlandia dan Inggris pada 1949, tercatat sebanyak 929 Grand Prix telah digelar dengan melombakan 3.114 balapan di semua kategori, demikian laman resmi MotoGP, Jumat.

Baca: Valentino Rossi: Penguasa MotoGP Catalunya yang Berdebar-Debar

Sejak itu pula telah ada 117 juara dunia dengan rekor gelar terbanyak dipegang Giacomo Agostini dengan 13 gelar, diikuti oleh Mike Hailwood (9), Valentino Rossi (9) dan Carlo Ubbiali (9).

Sebanyak 372 pembalap yang berbeda telah menikmati podium teratas dengan Giacomo Agostini peraih podium terbanyak dengan 122 kemenangan diikuti oleh Valentino Rossi dengan 115 kemenangan, Angel Nieto 90 kemenangan, Mike Hailwood sebanyak 76, dan Marc Marquez dengan 73.

Dari 372 pemenang GP itu, 111 di antaranya hanya memenangi balapan sekali, yang terakhir adalah Danilo Petrucci (Mission Winnow Ducati), yang meraih kemenangan pertamanya ketika di Mugello dua pekan lalu.

MotoGP mencatat ada sebanyak 718 pembalap yang mampu finis tiga besar di semua kategori. Valentino Rossi pernah naik podium sebanyak 234 kali, 75 podium lebih banyak dari Giacomo Agostini yang hanya naik 159 kali. Kemudian Dani Pedrosa sebanyak 153, Jorge Lorenzo 152 dan Angel Nieto 139.

Baca: Jadwal MotoGP Catalunya: Quartararo Termotivasi Kenangan Indah

Selama itu pula 29 negara telah berjaya di balapan dengan Italia memimpin perolehan juara 811 balapan, disusul oleh Spanyol (609), Inggris (383), Jerman (191) dan Australia (180).

Kejuaraan dunia balap motor juga telah digelar di 30 negara sejak itu. Spanyol sendiri telah menjadi tuan rumah sebanyak 400 balapan, lebih banyak dari Italia yang menggelar 347 balapan.

Honda masih menjadi pabrikan tersukses setelah mengoleksi 776 kemenangan di semua kategori balap motor dunia, mengungguli Yamaha (502), Aprilia (294), MV Agusta (275) dan Suzuki (157).

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

17 jam lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

1 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

1 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

2 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

2 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

2 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

2 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

3 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

3 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya