Kalahkan Rajiv, Jonatan Christie Maju ke Babak 2 Kejuaraan Dunia

Reporter

Antara

Senin, 19 Agustus 2019 22:36 WIB

Pebulu tangkis Indonesia Jonatan Christie berusaha mengembalikan shuttle kok ke arah lawannya, pebulu tangkis Inggris Rajiv Ouseph pada babak pertama Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Senin, 19 Agustus 2019. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie melaju ke babak kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 setelah menyingkirkan Rajiv Ouseph dari Inggris 21-15, 21-19 pada putaran pertama.

Bertanding di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Senin, 19 Agustus 2019, perolehan poin Jonatan tidak pernah terkejar oleh Rajiv. Namun, di game kedua, pertarungan berlangsung lebih sengit. Perolehan poin berjalan ketat. Bahkan Jojo biasa disapa, sempat tertinggal 7-9, sebelum akhirnya kembali memimpin.

Jonatan menuturkan ia tak mau kekalahannya atas Rajiv di Denmark Open 2017 terulang kembali di Kejuaraan Dunia kali ini. Karena itu, pemain unggulan keempat ini terus menekan agar Rajiv tak bisa mengejar perolehan poin di game kedua.

Jonatan mempunyai rekor pertemuan (head to head) 2-2 melawan Rajiv. Pertemuan terakhir pada Denmark Open 2017, Jonatan kalah setelah bermain tiga game 15-21, 21-17, 21-18.

"Waktu itu sebenarnya sempat leading juga kayak tadi, set (game) pertama menang, set (game) kedua sempat leading, set (game) ketiga juga leading tapi kesusul," kata Jonatan soal kekalahan terakhirnya melawan Rajiv.

Advertising
Advertising

"Saya enggak mau itu terulang kembali, jadinya set (game) kedua pas dia ngejar, sebisa mungkin saya terus ngepres, atau bermain lebih menyerang," ujarnya.

Ia menuturkan, bermain pada putaran awal atau babak awal turnamen tidak pernah enak. "Nervous lah terus lapangan yang baru lah. Hari ini bola, shuttlecock itu beda jauh sama waktu kita latihan, waktu latihan itu rasanya bolanya cepat, tapi pas di sini cukup lambat, dan itu yang beberapa kali membuat salah nerapin pola strategi mainnya," dia menjelaskan.

Berikutnya, di babak kedua, Jonatan Christie akan melawan Heo Kwang Kee dari Korea Selatan yang menang 21-14, 21-12 atas Milan Ludik dari Ceko.

ANTARA | TOURNAMENTSOFTWARE

Berita terkait

Hasil Piala Uber 2024: Kemenangan Lanny / Rachel Bawa Indonesia Kalahkan Uganda 5-0

12 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Kemenangan Lanny / Rachel Bawa Indonesia Kalahkan Uganda 5-0

Tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Jepang di laga terakhir Grup C Piala Uber 2024, untuk perebutan juara grup, Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

22 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

Chico Aura Dwi Wardoyo menggenapi kemenangan Indonesia 4-1 atas Thailand pada fase grup C Piala Thomas 2024. Indonesia lolos ke perempat final.

Baca Selengkapnya

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

22 jam lalu

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin kedua untuk Indonesia pada laga menghadapi Thailand di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

23 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

Kekalahan Fajar / Rian dari Peeratchai Sukphun / Pakkapon Teeraratsakul membuat skor Indonesia vs Thailand di fase grup Piala Thomas 2024 sementara imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

Tim bulu tangkis putra Indonesia masih imbang 1-1 saat melawan Thailand pada pertandingan kedua babak penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

1 hari lalu

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

Aryono Miranat, mengingatkan pentingnya untuk mengantisipasi performa pasangan Thailand pada laga kedua kualifikasi Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

1 hari lalu

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

Ricky Soebagdja mengingatkan para pemain tidak lengah pada laga Piala Thomas dan Piala Uber 2024. Tim putra hadapi Thailand, tim putri hadapi Uganda.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

1 hari lalu

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

Fajar Alfian memiliki tekad untuk bisa mengantarkan Indonesia menjadi juara Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

1 hari lalu

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

Tim bulu tangkis Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup C Piala Thomas dan Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

2 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

Alwi Farhan mengalahkan Cholan Kayan dengan 21-15, 21-12, sehingga Indonesia menang 5-0 atas Inggris di Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya