Golf Indonesia Open 2019: Itthipat Tak Tersaingi di Hari Kedua

Reporter

Tempo.co

Editor

Ariandono

Jumat, 30 Agustus 2019 22:37 WIB

Pegolf asal Thailand, Itthipat Buranatanyarat dalam penampilan di Turnamen Golf Bank BRI Indonesia Open 2019 di Padang Golf Pondok Indah, Jakarta 29 Agustus-1 September. (Asian Tour/Erlangga Tribuana)

TEMPO.CO, Jakarta - Itthipat Buranatanyarat berhasil menjadi pimpinan klasemen pada akhir putaran kedua Turnamen Golf Bank BRI Indonesia Open 2019 di Padang Golf Pondok Indah, Jakarta pada Jumat 30 Agustus.

Pegolf asal Thailand ini mendominasi posisi teratas setelah bermain dengan skor 69 atau 3 di bawah par.

Skor total 10 di bawah par 144 memberinya keunggulan satu stroke dari dua pesaing terdekatnya, J.C. Ritchie asal Afrika Selatan dan salah satu pemain andalan Indonesia, Naraajie Emerald Ramadhan Putra.

Bermain tidak tenang lantaran ponselnya tertinggal di taksi, Itthipat masih berhasil bermain under, bahkan tanpa mencatatkan bogey sama sekali.

Ia menorehkan tiga birdie di hole 5, 6, dan 18 untuk menorehkan skor 69, sekaligus memastikan posisi teratas pada ajang yang memperebutkan total hadiah senilai US$ 500.000 atau sekitar Rp 7 miliar ini.

Advertising
Advertising

Saya memulai hari ini dengan buruk karena saya baru sadar kalau ponsel saya ketinggalan di taksi dan saya menjadi sulit fokus. Tapi saya senang pengemudi taksi itu berhasil kembali ke hotel dan mengembalikannya sehingga saya merasa lega," ujar Itthipat.

"Saya melewatkan beberapa peluang birdie hari ini karena saya kehilangan fokus. Untungnya, saya masih bisa bermain dengan baik. Kalau tidak terganggu dengan insiden ini mungkin saya bisa main lebih baik lagi,” katanya lagi.

Keberadaan Itthipat di puncak klasemen juga tidak terlepas dari tersandungnya Viraj Madappa, yang sama-sama memimpin klasemen pada akhir putaran pertama kemarin (29/8).

Permainan Madappa yang hanya membukukan skor 74 atau 2 di atas par membuat posisinya harus terlempar ke posisi 23 bersama tujuh pegolf lainnya.

Pegolf Afrika Selatan, J.C. Ritchie, yang mendapatkan undangan untuk bermain di Indonesia Open 2019, tampil sebagai salah satu pesaing terdekat bagi Itthipat. Ritchie yang memulai permainannya dari hole 1, menampilkan permainan yang luar biasa dengan mencatatkan empat birdie di sembilan hole pertamanya.

Berita terkait

Lee Memperkenalkan Koleksi Golf Pertama, Mengenal Asal-usul Jenama Ini

13 hari lalu

Lee Memperkenalkan Koleksi Golf Pertama, Mengenal Asal-usul Jenama Ini

Jenama celana jeans Lee meluncurkan koleksi golf pertama untuk pria

Baca Selengkapnya

3 Rekor Tercipa dalam Kejurnas Golf Junior Indonesia 2024

9 Februari 2024

3 Rekor Tercipa dalam Kejurnas Golf Junior Indonesia 2024

Tiga rekor tercipa dalam Kejurnas Golf Junior Indonesia 2024 yang berlangsung di Jabebeka.

Baca Selengkapnya

Sosok Darma Mangkuluhur Hutomo, Anak Tommy Soeharto yang Akan Buat Lapangan Golf Rp 1,2 T

8 Februari 2024

Sosok Darma Mangkuluhur Hutomo, Anak Tommy Soeharto yang Akan Buat Lapangan Golf Rp 1,2 T

Nama putra sulung Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur Hutomo tengah menjadi sorotan publik usai dikabarkan akan membuat lapangan golf senilai Rp 1,2 T.

Baca Selengkapnya

Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

7 Februari 2024

Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

Aldila Sutjiadi tak menampik kerap merasa jenuh dengan olahraga tenis, dia pun menjadikan golf dan wisata kuliner sebagai pelarian.

Baca Selengkapnya

Momen Jokowi dan Airlangga Hartarto Naik Mobil Listrik Golf Buggy

7 Januari 2024

Momen Jokowi dan Airlangga Hartarto Naik Mobil Listrik Golf Buggy

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto terlihat sedang naik mobil listrik golf buggy.

Baca Selengkapnya

Teken Kontrak dengan LIV Golf yang Didanai Arab Saudi, Jon Rahm Diskors oleh PGA Tour

12 Desember 2023

Teken Kontrak dengan LIV Golf yang Didanai Arab Saudi, Jon Rahm Diskors oleh PGA Tour

Karena tampil di LIV Golf, nama Jon Rahm dihapus dari daftar poin kelayakan Piala FedEx.

Baca Selengkapnya

Kisah Ratna di Indonesian Masters 2023 dan Peran Penting Caddy bagi Pegolf Profesional

21 November 2023

Kisah Ratna di Indonesian Masters 2023 dan Peran Penting Caddy bagi Pegolf Profesional

Peran penting caddy bagi seorang pegolf profesional terlihat di arena turnamen golf BNI Indonesian Masters 2023.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Penerima Fasilitas Kepabeanan Ekspor Perlengkapan Golf ke Jepang

17 Oktober 2023

Perusahaan Penerima Fasilitas Kepabeanan Ekspor Perlengkapan Golf ke Jepang

Bea Cukai Yogyakarta senantiasa berkomitmen menjalankan perannya dalam memberikan asistensi terhadap industri dalam negeri untuk memfasilitasi perdagangan

Baca Selengkapnya

Panggul Paling Terkena Dampak Osteoporosis, Mengapa?

16 Oktober 2023

Panggul Paling Terkena Dampak Osteoporosis, Mengapa?

Secara epidemiologis, panggul menjadi salah satu bagian tubuh paling terdampak osteoporosis, selain pergelangan tangan dan tulang belakang.

Baca Selengkapnya

Pasang Portal Cegah Kekerasan, Sekuriti Perumahan Jadi Korban Penganiayaan Pakai Stick Golf

13 Oktober 2023

Pasang Portal Cegah Kekerasan, Sekuriti Perumahan Jadi Korban Penganiayaan Pakai Stick Golf

Polres Metro Depok telah menangkap tersangka penganiayaan itu. Seperti apa kronologinya?

Baca Selengkapnya