Hong Kong Open 2019: Hafiz / Gloria Melaju ke Babak Dua

Reporter

Tempo.co

Selasa, 12 November 2019 16:26 WIB

Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal (kanan) dan Gloria Emanuelle Widjaja, meluapkan kegembiraan di sela pertandingan melawan pasangan unggulan keenam asal Denmark, Mathias Christiansen dan Christinna Pedersen, dalam babak kedua Indonesia Open 2018 di Jakarta, Kamis, 5 Juli. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta - Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja melaju ke babak kedua Hong Kong Open 2019. Keduanya sukses menyingkirkan wakil Taiwan, Wang Chi-Lin/Cheng Chi- Ya dengan skor 17-21, 21-8, 21-13.

Sempat tertinggal di game pertama, Hafiz / Gloria mengubah taktik dan strategi untuk merebut game kedua. Perubahan tersebut membuahkan hasil dan keduanya memenangi laga sekaligus membalas kekalahan dari Wang/Cheng di ajang Macau Open 2019.

Gloria mengatakan ada persoalan teknis sepanjang game pertama, yakni kondisi angin yang kurang menguntungkan.

"Waktu latihan kami juga belum pernah mencoba lapangan tempat kami bertanding ini. Feeling-nya belum dapat, banyak pukulan kami yang tidak pas," kata Gloria, Selasa, 12 November 2019.

Pada pertemuan kali ini Hafiz banyak belajar dari pertemuan terakhir mereka di Macau Open. Menurut dia, strategi permainan yang dipakai ialah mengatur ritme permainan. "Kami kalah di pertemuan sebelumnya di Makau, karena salah cara main, sekarang lebih mengatur dan nggak kencang-kencang terus. Jadi kali ini kami belajar dari kesalahan," sebut Hafiz.

Advertising
Advertising

Di babak kedua, Hafiz / Gloria akan menunggu pemenang antara wakil Cina, Lu Kai/Chen Lu atau Chris Adcock/Gabrielle Adcock dari Inggris. Masih ada dua wakil ganda campuran Indonesia yang akan bertanding di Hong Kong Open hari ini, yaitu Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

BADMINTON INDONESIA

Berita terkait

BWF Hukum 3 Atlet Bulu Tangkis Indonesia Dilarang Aktivitas Badminton Seumur Hidup, Siapa Mereka Apa Kesalahannya?

33 hari lalu

BWF Hukum 3 Atlet Bulu Tangkis Indonesia Dilarang Aktivitas Badminton Seumur Hidup, Siapa Mereka Apa Kesalahannya?

Tiga pebulu tangkis asal Indonesia mendapat hukuman dari BWF dilarang terlibat dalam aktivitas badminton seumur hidup. Siapa mereka, apa kesalahannya?

Baca Selengkapnya

Pesawat Sempat Bermasalah, Rombongan Tim Indonesia dari Hong Kong Open 2023 Mendarat dengan Selamat

18 September 2023

Pesawat Sempat Bermasalah, Rombongan Tim Indonesia dari Hong Kong Open 2023 Mendarat dengan Selamat

Pesawat yang ditumpangi rombongan tim bulu tangkis Indonesia dari Hong Kong Open 2023 sempat putar balik.

Baca Selengkapnya

Jadi Runner Up Hong Kong Open 2023, Leo / Daniel Segera Berbenah Hadapi Asian Games 2023

17 September 2023

Jadi Runner Up Hong Kong Open 2023, Leo / Daniel Segera Berbenah Hadapi Asian Games 2023

Leo / Daniel mengakhiri aksinya pada turnamen Hong Kong Open 2023 sebagai runner-up.

Baca Selengkapnya

Juara Hong Kong Open 2023, Jonatan Christie Ungkap Kunci Kalahkan Kenta Nishimoto di Final

17 September 2023

Juara Hong Kong Open 2023, Jonatan Christie Ungkap Kunci Kalahkan Kenta Nishimoto di Final

Jonatan Christie meraih gelar juara Hong Kong Open 2023 usai mengalahkan Kenta Nishimoto dengan skor 12-21, 22-20, 21-18 lewat 83 menit pertandingan.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Hong Kong Open 2023: Indonesia Raih 2 Gelar Juara; Denmark, Cina, Jepang 1 Gelar

17 September 2023

Rekap Hasil Hong Kong Open 2023: Indonesia Raih 2 Gelar Juara; Denmark, Cina, Jepang 1 Gelar

Indonesia meraih dua galer juara di Hong Kong Open 2023. Gelar lainnya direbut Denmark, Cina, dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Hasil Hong Kong Open 2023: Leo / Daniel Kalah di Final, Indonesia Hanya Raih 2 Gelar Juara

17 September 2023

Hasil Hong Kong Open 2023: Leo / Daniel Kalah di Final, Indonesia Hanya Raih 2 Gelar Juara

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Leo / Daniel) gagal menjuarai turnamen bulu tangkis Hong Kong Open 2023. Indonesia hanya meraih dua gelar.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Menang di Final Hong Kong Open 2023, Berapa Gelar yang Sudah Dia Kumpulkan?

17 September 2023

Jonatan Christie Menang di Final Hong Kong Open 2023, Berapa Gelar yang Sudah Dia Kumpulkan?

Jonatan Christie berhasil menjuarai turnamen bulu tangkis Hong Kong Open 2023. Pemain tunggal putra Indonesia ini mengalahkan Kenta Nishimoto.

Baca Selengkapnya

Hasil Hong Kong Open 2023: Jonatan Christie Raih Gelar Juara, Ikuti Jejak Apriyani / Fadia

17 September 2023

Hasil Hong Kong Open 2023: Jonatan Christie Raih Gelar Juara, Ikuti Jejak Apriyani / Fadia

Duel Jonatan Christie melawan Kenta Nishimoto di final Hong Kong Open 2023 yang berlangsung 83 menit dberakhir dengan skor 12-21, 22-20, 21-18.

Baca Selengkapnya

Usai Juara di Hong Kong Open 2023, Apriyani / Fadia Mau Langsung Fokus Persiapan Asian Games 2023

17 September 2023

Usai Juara di Hong Kong Open 2023, Apriyani / Fadia Mau Langsung Fokus Persiapan Asian Games 2023

Apriyani / Fadia meraih gelar juara Hong Kong Open 2023 setelah meraih medali perak di Kejuaraan Dunia 2023 pada Agustus lalu.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Menarik Soal Apriyani / Fadia yang Baru Menjuarai Hong Kong Open 2023

17 September 2023

6 Fakta Menarik Soal Apriyani / Fadia yang Baru Menjuarai Hong Kong Open 2023

Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti (Apriyani / Fadia) berhasil menjuarai Hong Kong Open 2023. Simak 6 fakta menarik tentang mereka.

Baca Selengkapnya