Ini Prediksi Para Petinju Dunia Soal Duel Ulang Wilder vs Fury

Reporter

Tempo.co

Editor

Ariandono

Kamis, 20 Februari 2020 10:03 WIB

Tyson Fury melontarkan jab kiri ke wajah Deontay Wilder dalam duel tinju dunia pertama mereka di Los Angeles, 1 Desember 2018. (Esther Lin/Showtime)

TEMPO.CO, Jakarta - Duel ulang tinju dunia Deontay Wilder vs Tyson Fury di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas pada Sabtu malam 22 Februari 2020 menarik perhatian publik di seluruh dunia, Tak terkecuali para petinju dan mantan petinju.

Beberapa petinju yang mantan juara dunia memberikan predisksi mereka terhadap hasil pertarungan tersebut.

Berikut adalah prediksi dari para petinju dunia tentang hasil pertarungan Deontay Wilder vs Tyson Fury II:

1. Evander Holyfield (mantan juara dunia kelas penjelajah dan berat):
“Saya menjagokan Wilder berdasarkan pada tingkat kepercayaan diri dan disiplin dia menjaga kondisi tubuh. Wilder tak hanya petinju bertubuh besar dengan pukulan keras, namun juga orang yang penuh perhitungan.”

2. Larry Holmes (mantan juara dunia kelas berat):
“Wilder akan mengKO Fury di ronde ketujuh atau kedelapan. Dengan catatan dia displin mempertahankan jarak, rajin melepaskan jab, dan meneruskannya dengan pukulan kanan keras andalannya.”

3. Adam Kownacki (petinju kelas berat Polandia):
“Saya menjagokan Wilder, dan menurut saya pertarungan ini akan berakhir di ronde ketujuh. Kejadiannya akan persis seperti saat Wilder melawan Luis Ortiz, menang TKO ronde 10 di laga pertama namun menang KO ronde 7 di laga kedua.”

4. Charles Martin (mantan juara kelas berat IBF):
“Wilder akan menang KO. Fury mungkin akan unggul angka di setiap ronde, namun begitu dia kena pukulan Wilder maka pertarungan akan berakhir.”

5. Luis Ortiz (petinju kelas berat Kuba, dua kali dikalahkan Wilder):
“Deontay Wilder akan menang angka atas Tyson Fury. Fury pasti tidak akan gegabah dan sangat mewaspadai pukulan Wilder. Dia sudah belajar dari pertarungan pertama dan laga-laga Wilder yang lain, termasuk saat melawan saya.”

6. Bermane Stiverne (mantan juara duni kelas berat, dua kali dikalahkan Wilder):
“Wilder akan menang KO atas Fury. Menurut saya ini hanya soal waktu saja saat pukulan keras Wilder mendarat. Fury sudah belajar dari laga pertama dan dia pasti tidak berani sembarangan, sebaliknya Wilder juga belajar bahwa pukulannya mampu menjatuhkan Fury.”

7. Joseph Parker (mantan juara dunia kelas berat WBO asal Selandia Baru)
“Saya menjagokan Tyson Fury. Tidak lain karena dia punya kemampuan bertinju yang hebat. Fury sangat lincah sebagai petinju kelas berat dengan postur yang besar, serta rajin melepaskan jab dan pukulan kombinasi.”

FIGHTNEWS

Berita terkait

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

21 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

27 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

27 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

30 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

33 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

57 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

57 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

58 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

59 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

Petinju Francis Ngannou dan Anthony Joshua sama-sama optimistis bisa menang KO dalam duel di Kingdom Arena Riyadh, Arab Saudi, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

59 hari lalu

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

Tyson Fury menyatakan siap bertarung habis-habisan melawan Oleksandr Usyk untuk memperebutkan gelar juara dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya