Hasil Tinju Dunia: Tundukkan Vargas, Garcia Incar Manny Pacquiao

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Senin, 2 Maret 2020 06:38 WIB

Mikey Garcia memukul Jessie Vargas dalam pertandingan kelas welter di Texas, AS, Sabtu malam, 29 Februari 2020. (Foto: Amanda Westcott / DAZN)

TEMPO.CO, Jakarta - Mikey Garcia (40-1, 30 KO) kini mengicar pertarungan melawan juara kelas welter WBA Manny Pacquiao setelah menang angka telak atas Jessie Vargas (29-3-2, 11 KO) dalam pertandingan di Texas, AS, Sabtu malam, 29 Februari 2020.

Garcia, 32 tahun, menjatuhkan Vargas di ronde ke-5 dan melukainya di ronde ke-7 dan ke-8. Ia menang angka dengan 114-113, 116-111, 116-111. Garcia mendaratkan 151 dari 478 pukulan atau 32 persen. Vargas mendarat 142 dari 671 pukulan atau hanya 21 persen.

"Saya pikir saya menyakitinya di ronde ke-4," kata Vargas setelah pertarungan. “Itu adalah pengalaman belajar bagi saya. Saya mau pertandingan ulang. Dan saya pikir knockdown membuat perbedaan. Saya akan menyukai pertandingan ulang. Ya, saya pikir dia petarung yang hebat. Saya meremehkan kekuatan pukulannya. Saya pikir dia bisa melakukannya dengan baik melawan petinu papan atas kelas welter,” kata Vargas.

Garcia memanfaatkan ukuran tubuhnya yang lebih kecil untuk mendominasi pertarungan.

"Dan aku memang harus menyesuaikan ukuran dan kekuatannya," kata Garcia tentang Vargas. “Saya mulai menghajarnya dan menutup celah, mengambil waktu dan langkah. Saya membawa beban dengan baik. Jessie pria yang besar. Saya bisa merasakan beratnya, tetapi bakat saya memungkinkan saya untuk mengatasinya," kata Garcia.

Advertising
Advertising

Kini, ia melirik pertarungan melawan petinju Filipina Manny Pacquiao. "Saya pasti akan senang bertarung melawan Manny Pacquiao atau pertandingan ulang melawan Errol Spence,” kata Garcia.

Sangat mungkin promotor Garzia, Eddie Hearn, akan dapat mengadakan pertarungan melawan Pacquiao pada Juli 2020 di Arab Saudi. Pertarungan ini diyakini akan menyedot perhatian penggemar tinju.

Apalagi DAZN, perusahaan penyedia layanan vodeo streaming berbayar yang banyak menggelar tinju dunia termasuk pertandingan Garcia Vs Vargas, menyatakan minat pada Garcia Vs Pacquiao.

Pejabat DAZN dilaporkan tertarik untuk membuat kesepakatan pertarungan antara juara kelas welter WBA Manny Pacquiao dan Mikey Garcia pada 11 Juli 2020 di Arab Saudi.

Mikey Garcia akan menjadi underdog yang luar biasa melawan Manny Pacquiao, dan dia mungkin perlu KO untuk menang.
Output pukulan rendah yang ditunjukkan Garcia sepanjang karirnya bisa membuatnya jadi bulan-bulanan Manny Pacquiao, yang seperti tornado dalam mendominasi lawannya.

BOXINGNEWS24



Berita terkait

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

1 hari lalu

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

Canelo Alvarez berhasil mempertahankan predikat juara sejati tinju dunia kelas super middleweight dengan mengalahkan Jaime Munguia.

Baca Selengkapnya

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

23 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

29 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

29 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

32 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

35 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

59 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

59 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

8 Maret 2024

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

7 Maret 2024

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

Petinju Francis Ngannou dan Anthony Joshua sama-sama optimistis bisa menang KO dalam duel di Kingdom Arena Riyadh, Arab Saudi, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya