Hasil FP1 MotoGP Aragon: Vinales Tercepat, Ungguli Morbidelli dan Quartararo

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 16 Oktober 2020 16:33 WIB

Pembalap Monster Energy Yamaha Maverick Vinales. REUTERS/Jennifer Lorenzini

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Monster Yamaha, Maverick Vinales, menjadi yang tercepat dalam sesi latihan pertama (FP1) MotoGP Aragon di Spanyol, Jumat, 16 Oktober 2020. Ia mencatatkan waktu 1 menit 49,8 detik, mengungguli dua pembalap Petronas Yamaha, Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo.

Sesi latihan pertama ini sempat ditunda selama 30 menit karena suhu pagi yang dingin. Kondisi cuaca yang tak mendukung tampaknya membuat sejumlah pembalap mengalami masalah.

Johann Zarco langsung terjatuh setelah latihan dimulai. Pembalap Reale Avinti ini akhirnya hanya menempati posisi terakhir dalam FP1 itu.

Vinales sendiri sempat jadi korban di Tikungan 14 itu. Ban depannya sempat terkunci, tapi ia tak sampai terjatuh.

Pembalap lain yang juga terjatuh adalah Alex Marquez (Repsol Honda), Iker Lecuona (Pramac Duati), dan Morbidelli.

Advertising
Advertising

Quartararo juga sempat mengalami masalah pengereman dan jatuh di akhir sesi. Ia kemudian terlihat terpincang-pincang.

Seri balapan MotoGP Aragon ini tak diikuti Valentino Rossi (Yamaha) yang positif terkena Covid-19. Pembalap juara bertahan Marc Marquez (Honda) juga masih absen karena cedera tangan yang dialaminya di seri pertama.

Dalam klasemen umum pembalap, Quartararo saat ini memimpin dengan torehan 115 poin, unggul 10 poin dari Jian Mir (Suzuki).

Hasil FP1 MotoGP Aragon
1. Maverick Viñales (Monster Energy Yamaha MotoGP) – 1:49.866
2. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) + 0.085
3. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) + 0.276
4. Alex Marquez (Repsol Honda Team) + 0.310
5. Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) + 0.554
6. Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) + 0.559
7. Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory Racing) + 0.598
8. Cal Crutchlow (LCR Honda Castrol) + 0.732
9. Alex Rins (Team Suzuki Ecstar) + 0.855
10. Aleix Espargaro (Aprilia Racing Team Gresini) + 0.935.

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

7 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

7 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

7 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

7 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

8 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

8 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

12 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

15 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

20 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

20 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya