Rekap Hasil Bola Sabtu Dinihari 17 April: Liga Inggris, Bundesliga, Liga Prancis

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 17 April 2021 05:02 WIB

Tottenham Hotspur. REUTERS/Jon Super

TEMPO.CO, Jakarta - Hasil bola pada Sabtu dinihari, 17 April 2021, menampilkan pertandingan Liga Inggris, Liga Prancis, dan Liga Jerman.

Inilah hasil selengkapnya:

LIga Inggris: Everton vs Tottenham 2-2

Everton dan Tottenham Hotspur bermain imbang 2-2 dalam laga pekan ke-32 Liga Inggris di Stadion Goodison Park.

Dengan hasil imbang tersebut, Tottenham membuang kesempatan untuk naik dari urutan ketujuh klasemen. Mereka kini memiliki 50 poin atau masih tertinggal lima poin dari empat besar.

Advertising
Advertising

Everton tertinggal satu poin persis di bawah Tottenham, tetapi masih memiliki satu laga simpanan untuk dijalani.

Tottenham lebih dulu membuka keunggulan pada menit ke-27, memanfaatkan kesalahan umpan Michael Keane yang menyundul bola tepat ke arah Harry Kane di dalam kotak penalti. Penyerang tajam tim nasional Inggris itu dengan dingin melesakkan bola menjadi gol.

Keunggulan itu tak bertahan lama. Pada menit ke-31 Gylfi Sigurdsson mampu mencetak gol buat Everton lewat eksekusi penalti. Penalti diberikan wasit setelah Sergio Reguilon menjatuhkan James Rodriguez di dalam kotak terlarang.

Everton berbalik unggul pada menit ke-62. Sigurdsson mengakhiri umpan satu dua sentuhan bersama Richarlison dengan tembakan voli yang bersarang ke pojok kiri bawah gawang tim tamu.

Akan tetapi keunggulan Everton tak bertahan lama. Enam menit kemudian Kane mampu mencetak gol keduanya lagi-lagi memanfaatkan blunder sapuan Keane yang membuat Tottenham menyamakan kedudukan 2-2.

Tottenham selanjutnya akan menjalani laga tunda pekan ke-29 pada Rabu (21 April) dengan menjamu Southampton di London, dua hari sebelum Everton bertandang ke markas Arsenal.

Selanjutnya: Lille Gagal Menang
<!--more-->
Liga Prancis: Lille vs Montpellier 1-1

Lille ditahan Montpellier 1-1 dalam laga pekan ke-33 di Stadion Pierre-Mauroy. Mereka tertinggal oleh gol Andy Delort dan harus menunggu hingga lima menit jelang bubaran untuk menyamakan kedudukan melalui gol Luiz Araujo.

Kendati tetap berada di puncak klasemen Ligue 1 Prancis, Lille yang memiliki 70 poin hanya unggul empat poin dari pesaing terdekat, Paris Saint-Germain. Jarak itu bisa semakin mengecil mengingat sang juara bertahan baru main pada Minggu, 18 April 2021.

Sedangkan Montpellier (47 poin), yang menjaga catatan tak terkalahkan mereka jadi 11 laga beruntun, tak beranjak dari urutan kedelapan klasemen.

Pertandingan bermula relatif berimbang dan Montpellier yang berhasil mengkonversi lebih dulu salah satu peluang mereka pada menit ke-21 saat Delort menyambut umpan silang Gaetan Laborde dengan tandukan jarak dekat untuk membawa mereka memimpin atas tuan rumah.

Upaya Lille membalas tak kunjung membuahkan hasil lantaran mereka terus menerus gagal menembus barisan pertahanan Montpellier hingga turun minum.

Sembilan menit memasuki babak kedua kapten Jose Fonte hampir membawa Lille menyamakan kedudukan, sayang sundulannya menyambut sepak pojok Jonathan Bamba masih bisa diamankan oleh kiper Jonas Omlin.

Lantas pada menit ke-57, Benjamin Andre yang mampu merangsek ke dalam kotak penalti Montpellier dan berusaha menyelesaikan umpan Zeki Celik mendapati tembakannya membentur tiang gawang.

Segala kerja keras Lille akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-85 saat umpan silang Celik diselesaikan dengan sempurna oleh Araujo demi melesakkan bola ke pojok kanan bawah gawang demi membuat kedudukan imbang 1-1.

Pada menit kelima injury time, Burak Yilmaz hampir membuat Lille menang secara dramatis jika saja tembakannya tidak ditepis secara gemilang oleh Omlin, memaksa skor imbang bertahan hingga bubaran.

Di pertandingan selanjutnya, kedua tim akan kembali main pada Minggu (25 April). Lille akan melawat ke markas Olympique Lyon dan Montpellier menyambangi kandang OGC Nice.

Namun, pada Selasa (20 April), Montpellier bakal terlebih dulu melakoni perempat final Piala Prancis di markas tim strata keempat Canet Roussillon.

Selanjutnya: Leipzig Tertahan
<!--more-->

Liga Jerman: Leipzig vs Hoffenheim 0-0

RB Leipzig membuang peluang memepet Bayern Muenchen pada klasemen Liga Jerman setelah hanya bermain imbang 0-0 melawan TSG Hoffenheim dalam laga pekan ke-29 di Stadion Red Bull Arena.

Hasil itu membuat Leipzig yang berada di posisi kedua klasemen, hanya bisa memangkas jarak menjadi empat poin dari Bayern. Tetapi jarak itu sangat mungkin melebar lagi, sebab Bayern baru main pada Sabtu malam.

Sedangkan Hoffenheim (32 poin), yang gagal keluar dari kubangan nirmenang lima pertandingan beruntun, hanya bisa naik ke urutan ke-11 sementara, sembari menanti hasil para pesaing.

Tim besutan Julian Nagelsmann sebetulnya tampil begitu dominan dengan 63 persen penguasaan bola sepanjang laga, tetapi lini depan mereka kesulitan menemukan penyelesaian efisien dari 16 percobaan tembakan yang mereka lepaskan.

Pada menit keenam injury time, Leipzig berpikir mereka sudah meraih kemenangan secara dramatis ketika Yussuf Poulsen mampu menjebol gawang Hoffenheim dalam situasi sepak pojok.

Ironisnya, setelah dua menit tinjauan VAR, wasit Manuel Grafe menganulir gol itu dengan menyatakan kapten Leipzig sudah terlebih dulu melakukan pelanggaran handball dalam proses terjadinya gol.

Hasil imbang kali ini di atas kertas menjadi tekanan lebih bagi Leipzig dalam perburuan gelar juara, mengingat mereka hanya tinggal memiliki lima pertandingan sisa musim ini.

Untuk menjaga peluang itu, Leipzig wajib menang saat melawat ke markas FC Cologne dalam pertandingan selanjutnya pada Selasa (20 April), sehari sebelum Hoffenheim menjamu Borussia Moenchengladbach di PreZero Arena.

Untuk mendapatkan hasil bola terbaru terus ikuti di laman Bola Tempo.

Baca Juga: Ketika Solskjaer Bandingkan Man Untied dengan Tim Elit Eropa

Berita terkait

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

1 jam lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

1 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

2 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

2 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya